Struktur Organisasi Gambaran Umum Perusahaan

1 Sales Engineer a. Melakukan dan menerima permintaan pelanggan. b. Mengerjakan permintaan pelanggan. c. Meminta barang dari gudang. d. Membuat ide dalam menciptakan promosi-promosi yang menarik pelanggan. e. Mencari pelanggan sebanyak-banyaknya. f. Membuat laporan penjualan. g. Mempresentasikan dan memasarkan jasa infrastruktur jaringan.

3. Divisi Project

Tugas dan tanggungjawabnya adalah sebagai berikut: a. Mengontrol semua kegiatan dan proses pembuatan proyek jasa infrastruktur jaringan. b. Memimpin dan mengawasi project supervisor. c. Mengeluarkan ide-ide baru yang kreatif dalam mendesain infrastruktur jaringan agar memiliki kualitas maupun penampilan yang up to date. d. Membuat infrastruktur jaringan berdasarkan purchase order dari pelanggan. e. Bertanggungjawab atas perjanjian kerjasama dengan pelanggan. f. Membuat quotation berdasarkan purchase order dari pelanggan. 1 Project Supervisor a. Melakukan pengawasan dan pelaksanaan proyek jasa infrastruktur jaringan. b. Bertanggungjawab atas kesalahan dibuat teknisi.

c. Memperkirakan material apa saja yang akan digunakan untuk proyek tertentu.

d. Membuatan Surat Jalan SJ sesuai dengan kebutuhan proyek berdasarkan Perjanjian Kerjasama dengan pelanggan.

4. Divisi Logistic

Tugas dan tanggungjawabnya adalah sebagai berikut: a. Mengetahui dan menerima laporan pembelian dan persediaan. b. Mencari dan memilih pemasok. c. Menyetujui atau menerima tawaran pemasok. d. Mengawasi dan mengendalikan pemasukan dan pengeluaran persediaan di gudang. e. Menganalisis atau menghitung titik pemesanan persediaan dan jumlah pemesanan yang ekonomis dari informasi purchase order pelanggan. 1 Staff Pembelian a. Melakukan pengadaan barang sesuai dengan permintaan bagian gudang. b. Membuat purchase order kepada pemasok. c. Menangani masalah retur pembelian, potongan harga pembelian dan administrasi pembelian lainnya. 2 Staff Gudang a. Menerima dan menyimpan persediaan di gudang. b. Mengatur keluar masuknya material dari berbagai partnersupplier. c. Melakukan stock opname setiap bulan dan membuat laporannya. d. Mengontrol bahwa pengambilan barang berdasarkan pada Surat Jalan SJ. e. Membuat bon barang yang berisi bahan-bahan yang digunakan. f. Mencatat dan menghitung sisa persediaan. g. Mengecek dan melaporkan persediaan yang hampir atau sudah mencapai titik pemesanan ulang. h. Membuat laporan persediaan secara periodik atau sesuai permintaan manajer.

5. Divisi Finance

Tugas dan tanggungjawabnya adalah sebagai berikut: a. Mengaudit dan mengotorisasi laporan keuangan yang dibuat staff accounting. b. Mengotorisasi pemasukan uang kas. c. Meminta otorisasi dari atasan untuk pengeluaran kas. d. Membuat anggaran untuk mengendalikan pengeluaran dana. e. Menganalisis laporan keuangan atau data akuntansi yang diterima. f. Mengatur dan mengawasi kegiatan penyimpanan uang kas dan surat-surat berharga. 1 Staff Accounting a. Menganalisis semua laporan keuangan. b. Membantu dalam mengkoordinasi seluruh kegiatan bagian keuangan. c. Membuat laporan pertanggung jawaban kepada direktur. d. Memastikan semua transaksi masuk ke dalam sistem yang telah disediakan. e. Melakukan pencatatan dan pembukuan sesuai dengan data yang diperoleh. f. Menyajikan laporan keuangan per periode untuk kepentingan masing-masing bagian. g. Membuat faktur dan faktur pajak kepada pelanggan.