Ancaman produk pengganti Daya tawar pemasok

85 antara 2-2,5 meter sehingga pertumbuhan menjadi optimal. Dengan jarak tanam yang cukup lebar, maka lahan yang dibutuhkan untuk menanam pohon pepaya sebanyak 1400-1500 pohon seluas satu hektar. Untuk memulai melakukan usaha pepaya California investasi yang diperlukan sebesar Rp. 30 juta untuk 1 Ha berdasar hasil wawancara dengan para petani. Selain mudah dalam budidaya, pepaya California merupakan pepaya yang memiliki permintaan yang tinggi di pasar dan harganya melebihi pepaya lokal dan pepaya Bangkok bila di pasar tradisonal maupun pasar swalayan. Pendatang baru ini bisa berasal dari pengusaha individu pepaya California atau para petani di tempat lain. Menurut hasil wawancara, hanya terdapat dua orang pengusaha pepaya California yang bergerak secara individu di daerah Cikopomayak. Maka dari itu, dengan adanya peluang pasar yang cukup besar menjadikan pendatang baru dalam usaha budidaya pepaya California suatu ancaman yang kecil bagi Gapoktan Lembayung

3. Ancaman produk pengganti

Produk pengganti secara fungsional mempunyai manfaat yang serupa dengan produk utama asli, namun memiliki kualitas produk dan harga yang berbeda. Ini merupakan produk alternatif bagi konsumen selain produk-produk lain yang ada dipasaran. Ancaman persaingan dari produk pengganti menjadi semakin bertambah ketika harga produk pengganti relatif murah dan biaya konsumen untuk beralih ke produk pengganti pun rendah. Produk pengganti dari pepaya California ini adalah jenis pepaya lain seperti pepaya Lokal dan pepaya Bangkok. Dari segi keunggulan pepaya California merupakan pepaya yang kecil, berdaging tebal, rasa lebih manis dan warna daging buah yang oranye segar. Pepaya Lokal dan pepaya Bangkok memiliki keunggulan dari pepaya California yaitu harga yang lebih murah dan khasiat buah yang sama yaitu buah pencuci mulut. Dari segi ketersediaan di pasaran, jenis pepaya selain pepaya California juga banyak di pasar tradisional maupaun pasar swalayan. Ancaman lainnya berasal dari jenis buah yang lain yaitu pisang. Ancaman yang muncul dari produk pengganti ini terjadi ketika salah satu produk tersebut mengalami kenaikan harga dan konsumen dapat beralih pada produk subtitusinya. 86

4. Daya tawar pemasok

Daya tawar pemasok mempengaruhi intensitas persaingan di suatu industri, khususnya ketiks terdapat sejumlah besar pemasok, atau ketika hanya terdapat sedikit bahan baku yang bagus atau ketika biaya peralihan ke bahan baku lain sangat tinggi. Pemasok bisa menjadi sebuah ancaman sebab pemasok dapat menaikkan harga produknya dan akan mengpengaruhi biaya dan kegiatan usaha perusahaan yang mengambil pasokan tersebut. Untuk pasokan bibit, petani Gapoktan Lembayung telah mampu menghasilkan bibit sendiri. Para petani lain yang tidak menghasilkan bibit bisa membeli dengan harga yang terjangkau pada petani lain di Gapoktan Lembayung. untuk pupuk juga sebagian besar didapatkan dari warga sekitar yang berternak. Untuk pupuk kimia di dapatkan dari toko. Daya tawar pemasok tidak menjadi halangan disini karena Gapoktan Lembayung telah mampu memproduksi bibit dan mendapatkan sebagian besar pupuk sendiri.

5. Daya tawar konsumen