Kegiatan-kegiatan dalam Vihara Bodhicitta Maitreya

103 keuangan vihara kepada kantor pajak.

I. Kegiatan-kegiatan dalam Vihara Bodhicitta Maitreya

Di Vihara Bodhicitta Maitreya terdapat kegiatan-kegiatan yang melibatkan umat untuk pengembangan rohani, antara lain: 1. Kebaktian Sehari-hari Kebaktian sehari-hari merupakan doa atau puja bakti yang dilakukan oleh umat Buddha Maitreya setiap hari. Kebaktian ini dilakukan tiga kali dalam satu hari, yaitu pagi, siang, dan malam hari. Jadwal yang ada di Vihara Bodhicitta Maitreya, yaitu pada pagi hari pukul 06.30 WIB, siang hari pukul 12.00 WIB, dan malam hari pada pukul 18.00 WIB. 2. Kebaktian Hari Besar Kebaktian hari besar adalah sembahyang atau doa yang dilakukan oleh umat Buddha Maitreya pada saat-saat tertentu, yaitu hari besar. Hari besar dalam agama Buddha Maitreya, yaitu seperti Che It, Cap Go, kelahiran Buddha Maitreya, Trisuci Waisak, Pengagungan Tuhan Yang Maha Esa, dan lain-lain. Kebaktian pada hari besar ini juga dilakukan tiga kali dalam satu hari. Selain itu, pada saat hari besar dilakukan tata sajian oleh umat sebelum kebaktian dimulai dan dilakukan pada salah satu waktu kebaktian, biasanya pagi atau malam. 3. Kebaktian Minggu Pada hari minggu biasanya di Vihara Bodhicitta Maitreya diadakan kelas ceramah untuk muda-mudi yang kemudian dilanjutkan dengan kebaktian 104 siang. Ceramah tersebut berupa ceramah online yang disampaikan oleh Wang Qian Ren biasanya dimulai pada pukul 08.00 WIB hingga 11.00 WIB. Setelah itu, dilanjutkan dengan bersih-bersih dan kemudian kebaktian siang. 4. Kelas Pertobatan Kelas pertobatan merupakan kelas ceramah yang ditujukan kepada umat Buddha Maitreya, khususnya yang sudah dewasa. Kelas ini biasanya diadakan pada hari Jumat pukul 19.30 WIB. 5. Kelas Etika Kelas etika adalah kelas yang bertujuan untuk mengajarkan umat Buddha Maitreya mengenai tata cara kebaktian, seperti untuk melakukan tata sajian dan protokol saat kebaktian. Etika tata sajian merupakan etika untuk mengantarkan sajian ke meja altar untuk dipersembahkan kepada para Buddha dan Bodhisatva. Sedangkan yang dipelajari tentang menjadi protokol kebaktian adalah tentang tata cara membacakan sembah sujud kepada buddha dan bodhisatva. Kelas ini biasanya diadakan pada setiap hari Selasa pukul 19.00 WIB. 6. Sekolah Minggu Maitreya Sekolah Minggu Maitreya atau disingkat dengan SMM adalah kelas yang memberi materi atau pelajaran tentang agama Buddha sesuai dengan tingkatan kelas yang dijalani dan sesuai dengan kurikulum yang berlaku. Umat yang mengikuti kelas ini adalah umat yang masih TK, SD, dan SMP. Kelas ini diselenggarakan setiap hari Minggu. 105

BAB V ANALISIS DATA DAN PEMBAHASAN