Pengaturan Diet dalam Pencegahan Gastritis

e Ganti obat penghilang rasa sakit, jika memungkinkan hindari pemakaian obat penghilang rasa sakit dari golongan NSAIDs, seperti aspirin, ibuprofen, dan naproxen dan obat-obat tersebut dapat mengiritasi lambung. f Berkonsultasi dengan dokter bila menemukan gejala sakit maag. g Olahraga. Olahraga aerobik dapat meningkatkan detak jantung yang dapat menstimulasi aktivitas otot usus sehingga mendorong isi perut dilepaskan dengan lebih cepat. h Manajemen stres. Stres dapat meningkatkan serangan jantung dan stroke. Kejadian ini akan menekan respons imun dan akan mengakibatkan gangguan pada kulit. Selain itu, kejadian ini juga akan meningkatkan produksi asam lambung dan menekan pencernaan. Tingkat stres seseorang berbeda-beda dan cara menurunkan tingkat stress aalah dengan mengonsumsi makanan bergizi, cukup istirahat, berolahraga secara teratur, serta selalu menenangkan pikiran. Cara menenangkan pikiran dapat dilakukan dengan meditasi atau yoga untuk menurunkan tekanan darah, kelelahan dan rasa letih.

2.3.5 Pengaturan Diet dalam Pencegahan Gastritis

Syarat diet dalam pencegahan gastritis adalah mengonsumsi makanan yang mudah dicerna dan tidak merangsang, serta dapat memenuhi kebutuhan energi dan zat gizi. Jumlah energi harus disesuaikan dengan kebutuhan. Sebaliknya, asupan protein harus cukup tinggi ± 20-25 dari total jumlah energi yang biasa diberikan, sedangkan lemak perlu dibatasi. Sebaiknya pilih lemak yang mengandung asam lemak tak jenuh. Universitas Sumatera Utara Pemberian lemak dan minyak perlu dipertimbangkan secara teliti. Lemak berlebihan dapat menimbulkan rasa mual, rasa tidak enak diulu hati dan muntah karena tekanan dalam lambung meningkat. Mengonsumsi jenis makanan yang mengandung asam lemak tak jenuh secara cukup merupakan pilihan yang tepat, sebab lemak jenis ini lebih mudah dicerna. Menurut Persagi 2006, sebaiknya penderita gastritis menghindari makanan yang bersifat merangsang, diantaranya makanan berserat dan penghasil gas maupun mengandung banyak bumbu dan rempah. Selain itu, penderita juga harus menghindari alkohol, kopi dan soda. Selain itu perlu diperhatikan pula teknik mengolah makanan seperti direbus, dikukus dan dipanggang adalah teknik memasak yang dianjurkan, sebaliknya menggoreng bahan makanan tidak dianjurkan. Maag dapat disebabkan oleh pola makan yang salah seperti makan tidak teratur serta tidak memperhatikan jenis makanan yang dikonsumsi. Jenis makanan yang dianjurkan untuk dikonsumsi guna mencegah gastritis adalah sumber karbohidrat yang mudah dicerna nasi lunak, roti, biskuit, krekers, sumber protein yang diolah dengan cara direbus dan dipanggang dan ditumis, sayuran yang tidak bergas dan tidak banyak serat bayam, dan wortel, buah-buahan yang tidak bergas pepaya, pisang, pir, dan minuman teh, susu. Sedangkan jenis makanan yang tidak dianjurkan adalah sumber karbohidrat yang sulit dicerna nasi keras, beras ketan, mie, jagung, singkong, talas, cake, kue tart, sumber protein yang diolah dengan cara digoreng dan digulai, sarden, kornet dan keju, sayuran yang bergas dan banyak serat daun singkong, kol, kembang kol, sawi, buah-buahan yang bergas dan tinggi serat Universitas Sumatera Utara kedondong, jambu biji, durian, nangka dan buah-buahan masam, makanan yang pedas, makanan bergas dan berlemak tinggi tapai, coklat, gorengan, jeroan dan minuman bergas. Menurut Almatsier 2010 terdapat jenis makanan yang dapat dikonsumsi guna mencegah peningkatan asam lambung dan makanan yang tidak boleh dikonsumsi karena dikhawatirkan dapat memicu timbulnya gastritis. Jenis makanan tersebut antara lain : Tabel 2.2 Makanan yang boleh dan tidak boleh diberikan sebagai pencegahan peningkatan asam lambung No. Jenis Bahan Makanan Boleh Diberikan Tidak Boleh Diberikan 1. Sumber hidrat arang nasi atau penggantinya. Beras, kentang, mie,bihun, makaroni, roti, biskuit dan tepung- tepungan. Beras ketan, bulgur, jagung cantel,singkong, kentang goreng, cake, dodol. 2. Sumber protein hewani. Ikan, hati, daging sapi, telur ayam, susu. Daging, ikan, ayam yang diawetkandikalengkan digoreng,dikeringkan atau didendeng, telur ceplok atau goreng. 3. Sumber Protein Nabati. Tahu, tempe, kacang hijau direbus atau dihaluskan. Tahu, tempe, kacang merah, kacang tanah yang digoreng atau panggang. 4. Lemak. Margarine, minyak tidak untuk menggoreng dan santan encer. Lemak hewan, santan kental. 5. Sayuran Sayuran yang tidak banyak serat dan tidak menimbulkan gas. Sayuran yang banyak mengandung serat dan menimbulkan gas, sayuran mentah. Universitas Sumatera Utara No. Jenis Bahan Makanan Boleh Diberikan Tidak Boleh Diberikan 6. Buah-bauhan. Pepaya, pisang rebus, sawo, jeruk garut, sari buah. Buah yang banyak mengandung serat, dan menimbulakn gas misalnya : jambu, nenas, durian, nangka dan buah yang dikeringkan. 7. Bumbu-bumbu. Gula, garam, vitsin, kunyit, kunci, serasi, salam, lengkuas, jahe dan bawang Cabai, merica, cuka, dan bumbu bumbu yang merangsang.

2.4 Hubungan Pola Makan dan Tingkat Stres dengan Timbulnya Keluhan Gastritis

Dokumen yang terkait

Keluhan Musculoskeletal Disorders (MSDs) pada Sales Promotion Girl (SPG) Pengguna Sepatu Hak Tinggi di Suzuya Medan Plaza pada Tahun 2015

33 205 129

PERSEPSI SALES PROMOTION GIRL (SPG) TERHADAP PROFESINYA DAN RESPON SPG TERHADAP PERSEPSI PERSEPSI SALES PROMOTION GIRL (SPG) TERHADAP PROFESINYA DAN RESPON SPG TERHADAP PERSEPSI MASYARAKAT.

0 3 12

Gambaran Umum Sales Promotion Girls PERSEPSI SALES PROMOTION GIRL (SPG) TERHADAP PROFESINYA DAN RESPON SPG TERHADAP PERSEPSI MASYARAKAT.

0 6 13

Gambaran Pola Makan, Tingkat Stres, dan Keluhan Gejala Gastritis (Maag) pada Sales Promotion Girl (SPG) di Matahari Departemen Store Plaza Medan Fair

1 1 15

Gambaran Pola Makan, Tingkat Stres, dan Keluhan Gejala Gastritis (Maag) pada Sales Promotion Girl (SPG) di Matahari Departemen Store Plaza Medan Fair

0 0 2

Gambaran Pola Makan, Tingkat Stres, dan Keluhan Gejala Gastritis (Maag) pada Sales Promotion Girl (SPG) di Matahari Departemen Store Plaza Medan Fair

0 0 6

Gambaran Pola Makan, Tingkat Stres, dan Keluhan Gejala Gastritis (Maag) pada Sales Promotion Girl (SPG) di Matahari Departemen Store Plaza Medan Fair

0 1 32

Gambaran Pola Makan, Tingkat Stres, dan Keluhan Gejala Gastritis (Maag) pada Sales Promotion Girl (SPG) di Matahari Departemen Store Plaza Medan Fair

1 5 5

Gambaran Pola Makan, Tingkat Stres, dan Keluhan Gejala Gastritis (Maag) pada Sales Promotion Girl (SPG) di Matahari Departemen Store Plaza Medan Fair

0 0 28

KELUHAN MUSCULOSKELETAL DISORDERS (MSDs) PADA SALES PROMOTION GIRL (SPG) PENGGUNA SEPATU HAK TINGGI DI SUZUYA MEDAN PLAZA PADA TAHUN 2015

0 1 15