Rule Peraturan Opportunity Peluang

78 kepada korban sebagai perempuan yang sudah ternoda merupakan sanksi sosial yang sangat berat dan akan membuat korban dan keluarganya berusaha untuk menyembunyikan tindak pidana perkosaan yang dialaminya. Kondisi seperti ini sangat sering dialami pada kasus perkosaan atau kekerasan seksual di dalam rumah tangga. Berdasarkan analisis tentang aktor dan prilaku bermasalah, maka langkah analisis yang selanjutnya dilakukan adalah menggunakan alat ROCCIPI untuk menentukan sebab-sebab terjadinya prilaku bermasalah dari masing-masing aktor.

1. Rule Peraturan

Kelemahan dari suatu peraturan dapat menjadi penyebab prilaku bermasalah yang disebabkan karena: 1 Bahasa yang digunakan di dalam rumusan peraturan rancu dan membingungkan. 2 Peraturan tidak menjelaskan perbuatan yang harus atau yang tidak boleh dilakukan. 3 Beberapa peraturan bertentangan atau bertolak belakang 4 Peraturan tidak menghilangkan penyebab dari prilaku bermasalah 5 Peraturan membuka peluang bagi prilaku yang tidak transparan, tidak akuntabel dan tidak partisipatif. Nursiti : Kebijakan Legislasi Tentang Tindak Pidana Perkosaan Di Indonesia. USU e-Repository © 2008. 79 6 Peraturan mungkin memberikan wewenang yang berlebihan kepada pelaksana peraturan dalam mengatasi prilaku bermasalah. 95 Dalam kaitannya dengan rumusan tindak pidana perkosaan dalam KUHP maka penyebab prilaku bermasalah adalah terlalu sempitnya pengertian tentang tindak pidana perkosaan baik dari aspek tentang perbuatan yang dilakukan ataupun kepada siapa suatu perbuatan tertentu dapat dikategorikan sebagai perkosaan. Dalam penjelasan yang dikemukakan oleh R. Susilo dan keyakinan para aparat penegak hukum berkaitan dengan tindak pidana perkosaan, maka suatu tindak pidana baru dapat disebut perkosaan jika terjadi penetrasi alat kelamin laki-laki ke dalam alat kelamin perempuan. Hal ini tentunya mengkesampingkan prilaku-prilaku bermasalah lainnya yang dilakukan oleh pelaku untuk merendahkan harkat, martabat dan seksualitas korbannya.

2. Opportunity Peluang

Dalam kaitannya dengan“Oportunity“, sebuah peraturan yang telah secara tegas melarang prilaku tertentu mungkin saja masih membuka kesempatan aktor untuk tidak mematuhinya. Artinya ada kesempatan yang diciptakan oleh berbagai hal seperti lingkungan politik, ekonomi, sosial budaya atau lingkungan alam dan geografis.. analisis yang harus dilakukan dalam kaitannya dengan kesempatan atau peluang adalah dengan mengajukan pertanyaan apakah lingkungan memberikan 95 Ibid, hlm. 72 - 78 Nursiti : Kebijakan Legislasi Tentang Tindak Pidana Perkosaan Di Indonesia. USU e-Repository © 2008. 80 kesempatan bagi aktor untuk mentaati peraturan? Atau sebaliknya, malah memberikan kesempatan untuk melakuka prilaku bermasalah? Berkaitan dengan kategori peluang ini, paraturan yang pengertiannya terlalu terbatas akan membuat beberapa prilaku bermasalah menjadi suatu prilaku yang tidak dapat diategorikan sebagai tindak pidana perkosaan, walaupun mengakibatkan dampak yang sama buruknya bagi korban. Peluang lain yang sangat terbuka bagi terus meningkatnya tindak pidana perkosaan adalah rendahnya tingkat penanganan kasus tindak pidana perkosaan oleh pihak kepolisian dan kejaksaan serta rendahnya sanksi yang dijatuhkan dalam putusan pengadilan.

3. Capability Kemampuan