Nilai Perusahaan TINJAUAN PUSTAKA

49 Penelitian lain yang dilakukan oleh Nurainun Bangun dan Sinta Wati 2007 meneliti tentang “analisis pengaruh profitabilitas dan kebijakan dividen terhadap nilai perusahaan perdagangan, jasa, dan investasi yang terdaftar di Bursa Efek Jakarta ”. penelitian ini menguji variabel independen yaitu profitabilitas dan kebijakan dividen dengan variabel dependen yaitu nilai perusahaan. Dimana populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan perdagangan, jasa, dan investasi yang terdaftar di Bursa Efek Jakarta sebanyak 64 perusahaan dan yang terpilih sebagai sampel sebanyak 30 perusahaan yang memenuhi kriteria yang telah ditentukan dengan lama periode 2003 sampai 2005. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Profitabilitas mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap nilai perusahaan perdagangan jasa, dan investasi yang terdaftar di Bursa Efek Jakarta dari tahun 2003 sampai tahun 2005. Kebijakan dividen tidak mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap nilai perusahaan perdagangan, jasa, dan investasi yang terdaftar di Bursa Efek Jakarta dari tahun 2003 sampai tahun 2005. Profitabilitas dan kebijakan dividen secara simultan mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap nilai perusahaan perdagangan, jasa dan investasi yang terdaftar di Burasa Efek Jakarta. Kemampuan profitabilitas dan kebijakan dividen dalam menjelaskan nilai perusahaan perdagangan, jasa dan investasi yang terdaftar di Bursa Efek Jakarta adalah lemah. Penelitian yang dilakukan oleh Hartini Prasetyaning Pawestri 2005 berjudul “keputusan investasi, pendanaan, dan kebijakan dividen: implikasinya 50 pada nilai perusahaan studi pada Bursa Efek Jakarta”. Penelitian ini menguji 3 variabel independen yaitu keputusan investasi IOS, keputusan pendanaan BDE, BDA, LDE, dan MDA, kebijakan dividen DPR dan dividend yield dengan nilai perusahaan. Metode statistik yang digunakan adalah model persamaan regresi berganda . Hasil penelitian menunjukkan bahwa keputusan investasi yang diproksikan dengan IOS mempengaruhi secara positif nilai suatu perusahaan. Keputusan pendanaan berpengaruh positif terhadap nilai suatu perusahaan. Kebijakan dividen tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan. Secara bersama-sama keputusan investasi, keputusan pendanaan, dan kebijakan dividen mempengaruhi nilai perusahaan. Penelitian lain yang dilakukan Taswan 2003 berjudul “analisis pengaruh insider ownership, kebijakan hutang dan dividen terhadap nilai perusahaan serta faktor-faktor yang mempengaruhinya”. Penelitian tersebut menguji empat variabel eksogen, yaitu risiko bisnis, profitabilitas, pertumbuhan perusahaan, ukuran perusahaan dengan variabel endogen yaitu kebijakan hutang,kebijakan dividen, insider ownership, nilai perusahaan. Hasil dari penelitian yang dilakukan menunjukkan bahwa variabel kebijakan hutang berpengaruh positif dan signifikan terhadap nilai perusahaan, kebijakan dividen yang berpengaruh negatif dan signifikan terhadap nilai perusahaan, begitu juga faktor insider ownership yang berpengaruh positif dan signifikan terhadap nilai perusahaan tetapi insider tidak menyukai peningkatan size serta pertumbuhan. 51

J. Kerangka Pemikiran

Kerangka pemikiran merupakan suatu proses dari peneliti memperoleh data kemudian mengolah data tersebut dan menginterprestasikan hasil data yang telah diolah. Penelitian ini didasarkan atas penelitian-penelitian dan teori-teori yang telah ada sebelumnya. Dari beberapa teori yang telah ada peneliti merangkainya menjadi satu kesatuan yang saling berhubungan. Metode analisis yang digunakan adalah Analisis Path atau analisis Jalur. Hal ini dikarenakan analisis jalur dapat memperlihatkan hubungan langsung dan tidak langsung antar variabel. Setelah menentukan judul dan metode analisis, peneliti mengumpulkan data-data dari variabel-variabel yang akan diteliti. Objek yang akan diteliti merupakan salah satu jenis perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia yaitu Perusahaan Manufaktur. Variabel yang diteliti adalah struktur kepemilikan saham, free cash flow arus kas bebas, profitabilitas, kebijakan dividen kas, biaya keagenan, dan nilai perusahaan. Dalam penelitian ini yang akan menjadi variabel eksogen adalah struktur kepemilikan saham, free cash flow, dan profitabilitas. Sedangkan yang akan menjadi variabel endogen adalah kebijakan dividen kas, biaya keagenan, dan nilai perusahaan. Peneliti mengambil data dari laporan keuangan tahunan pada perusahaan manufaktur selama periode 2004-2009 yang dipublikasikan di 52 BEI dan telah diaudit oleh auditor independen. Peneliti juga mengambil data melalui website www.idx.co.id dan IDX quarterly Statistics Cumulative data. Setelah memperoleh data-data dari setiap variabel peneliti mulai melakukan analisis. Langkah awal yang diperlukan adalah menentukan struktur persamaan linier yang dibentuk berdasarkan teori-teori yang ada. Sebelum melakukan analisis, peneliti merubah beberapa variabel ke dalam bentuk Ln agar nominal beberapa variabel tidak terlalu besar. Setelah data tersebut diubah kedalam bentuk Ln, Kemudian data diolah dengan menggunakan Software AMOS 16. Dari output tersebut dapat dianalisa korelasi, hubungan anatara variabel, besarnya R square dan kesesuaian model Goodness of Fit. Setelah melakukan analisis tersebut peneliti dapat mengambil kesimpulan dan implikasi dari hasil penelitian yang telah dilakukan. Berikut ini adalah gambaran mengenai kerangka pemikiran yang peneliti bentuk secara sederhana untuk menjelaskan proses penelitian ini: 53 Gambar 2.1 Kerangka Pemikiran Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di BEI 2004-2009 Variabel Eksogen: -Struktur kepemilikan Saham -Free cash flow -Profitabilitas Analisis PATH : -Uji Korelasi -Uji Goodness of Fit Interpretasi Kesimpulan Variabel Endogen: -Kebijakan dividen kas -Biaya keagenan -Nilai perusahaan 54 Gambar 2.2 Paradigma Penelitian Keterangan: X 1 = Struktur kepemilikan saham Y 1 = Kebijakan dividen kas X 2 = Free cash flow Y 2 = Biaya keagenan X 3 = Profitabilitas Z = Nilai perusahaan ε = Residual Error K. Hipotesis Berdasarkan perumusan masalah yang telah diuraikan sebelumnya, hipotesis yang diajukan dalam penelitian ini adalah sebagai berikut: 1. Struktur kepemilikan saham, Free Cash Flow, profitabilitas terhadap kebijakan dividen kas Ho; = 0: tidak terdapat pengaruh yang signifikan antara struktur kepemilikan saham, Free Cash Flow, dan profitabilitas terhadap kebijakan dividen kas. X1 X2 X3 Y1 Y2 Z e1 1 e2 1 e3 1