Kerangka Pikir DESKRIPSI TEORETIS, KERANGKA PIKIR, DAN HIPOTESIS

guru yang bertindak sebagai pengamat dalam penerapan pembelajaran, diketahui pembelajaran ini direspon sangat positif oleh guru. Guru sangat menyenangi pembelajaran ini. 5. Implementasi Pendidikan Nilai Dalam Pembelajaran Sains di Madrasah Tsanawiyah. Tesis dari Trisnahada, Tahun 2007, Sekolah Pascasarjana UPI. Dalam penelitiannya disimpulkan bahwa bahan ajar yang dikembangkan dengan mengintegrasikan nilai-nilai dapat meningkatkan hasil belajar dan mengubah sikap dan perilaku siswa. Penerapan pendidikan nilai melalui pembelajaran sains, menunjukkan respon dari semua siswa. Dari hasil proses pembelajaran, para siswa sudah menampakkan kesungguhan untuk selalu mengikuti dan memperhatikan materi ajar yang disampaikan guru, berperilaku baik, pada waktu di kelas, lingkungan sekolah, bahkan di masyarakat. Selain itu sudah terdapat perilaku siswa, sopan santun baik pada waktu masuk ruangan kantor, bertemu di jalan dan dalam pertemuan lainnya, menunjukkan sikap hormat. Penerapan pendidikan nilai dalam pembelajaran sains ini memperlihatkan adanya suatu perubahan ke arah yang lebih baik dari sebelumnya.

B. Kerangka Pikir

Model pembelajaran konsiderasi merupakan salah satu bentuk model dari pendidikan nilai. Pendidikan nilai merupakan proses transformasi dari suatu keyakinan, sikap dan nilai terhadap tindakan yang benar. Pendidikan nilai merupakan suatu proses yang memunculkan tiga komponen afektif dalam prilaku manusia, yaitu kognitif pengetahuan, afektif perasaan dan psikomotor perbuatan. Sebagaimana teori dan penelitian yang telah dilakukan sebelumnya, model konsiderasi memiliki banyak keunggulan, yaitu membentuk manusia yang otentik, kreatif, peduli, memperhatikan perasaan dan pribadi orang lain, dan mengembangkan kemampuan memecahkan masalah, sehingga dapat meningkatkan sikap anak menjadi lebih baik, dari negatif menjadi positif. Sedangkan sikap sendiri merupakan suatu reaksi terhadap stimulus yang ada. Dalam penelitian ini, stimulus diberikan melalui suatu kegiatan pembelajaran menggunakan model konsideraasi yang diterapkan pada konsep dampak pencemaran lingkungan. Di sekolah, siswa belajar tentang pencemaran lingkungan dan dampaknya bagi manusia dan lingkungan, tetapi hanya sedikit siswa yang menerapkan hasil belajarnya dalam kehidupannya. Banyak siswa yang belum menjaga kebersihan dan kesehatannya dengan baik, apalagi ikut menjaga kebersihan dan kesehatan keluarganya dengan cara memberi informasi yang telah diperolehnya di sekolah tentang kebersihan dan gangguan kesehatan akibat pencemaran. Disinilah dituntut peran pendidikan yang tidak hanya memfokuskan hasil belajar pada sisi kognitif dan psikomotor saja, tetapi juga berfokus pada sisi afektif sikap siswa. Untuk membentuk sikap positif siswa pada pola hidup bersih dan sehat tentunya tidak cukup hanya dengan pemberian materi, tetapi juga diperlukan model, pendekatan atau metode yang tepat agar tujuan dari pembelajaran dapat tercapai. Gambar 2.3. Kerangka pikir pengaruh model pembelajaran konsiderasi pada konsep pencemaran lingkungan terhadap sikap siswa pada pola hidup bersih dan sehat. Model konsiderasi Memperhatikan perasaan dan pribadi orang lain Pengetahuan tentang dampak pencemaran terhadap kesehatan Sikap pola hidup bersih dan sehat Membentuk manusia yang otentik Membentuk kreatifitas Membentuk kepedulian Mengembangkan kemampuan memecahkan masalah Sikap Sehingga diharapkan bahwa dengan diterapkannya model pembelajaran konsiderasi pada konsep dampak pencemaran lingkungan akan memperbaiki sikap siswa pada pola hidup bersih dan sehat. Siswa menjadi lebih peduli dengan kebersihan dan kesehatan dirinya secara khusus dan peduli terhadap kebersihan dan kesehatan sekelilingnya secara umum.

C. Hipotesis Penelitian

Dokumen yang terkait

Gambaran Pengetahuan Dan Sikap Siswa Sekolah Dasar Tentang Perilaku Hidup Bersih Dan Sehat Dengan Penyuluhan Cuci Tangan Pakai Sabun Di Yayasan Perguruan Tut Wuri Handayani Di Mabar Kecamatan Medan Deli Tahun 2014

19 227 82

Perbandingan Pengetahuan, Sikap dan Tindakan Murid tentang Perilaku Hidup Bersih dan Sehat di Sekolah Dasar yang Memiliki dan yang Tidak Memiliki Usaha Kesehatan Sekolah (UKS) di Kecamatan Medan Baru Tahun 2013

10 151 130

Pengetahuan, Sikap Dan Tindakan Perilaku Hidup Bersih Dan Sehat Anak-anak Di Yayasan Panti Asuhan Rapha-El Simalingkar Kecamatan Medan Tuntungan Kota Medan Tahun 2009

4 47 107

PENGARUH METODE EKSPERIMEN TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA KONSEP LAJU REAKSI

0 36 269

Pengaruh model pembelajaran pencapaian konsep terhadap pemahaman konsep matematika siswa: studi eksperimen di SMA Pemabngunan UIN Jakartamp

6 25 123

Pengaruh model pembelajaran learning cycle terhadap hasil belajar fisika pada konsep massa jenis (penelitian di SMP Islam Ruhama Pisangan-ciputat)

2 12 73

PENGARUH PENDIDIKAN KESEHATAN TERHADAP PENGETAHUAN DAN SIKAP TENTANG PERILAKU HIDUP BERSIH DAN SEHAT (PHBS) Pengaruh pendidikan kesehatan terhadap pengetahuan dan sikap tentang perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS) pada Siswa SMP Muhammadiyah 1 Kartasu

0 7 11

PENGARUH PENERAPAN MODEL KONSIDERASI TERHADAP SIKAP TENGGANGRASA: Penelitian Quasi-Eksperimental Pada Pengajaran PMP Di SLTA Di Kota Madya Dan Kabupaten PAsuruan.

2 9 70

PENGARUH PEMBELAJARAN DENGAN STRATEGI MIND WALK TERHADAP PENGUASAAN KONSEP DAN SIKAP SISWA SMA MELALUI KONSEP PENCEMARAN LINGKUNGAN.

0 1 41

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN INKUIRI BERBASIS MEDIA ANIMASI TERHADAP PEMAHAMAN KONSEP, SIKAP ILMIAH DAN ASSESMEN KINERJA SISWA PADA KONSEP SINTESIS PROTEIN

0 0 6