Instrumen Tes Instrumen Penelitian

50

3.8 Instrumen Penelitian

Instrumen penelitian yaitu alat yang digunakan untuk mengukur fenomena alam atau sosial yang diamati Sugiyono 2014: 102. Sementara itu, Riduwan 2011: 78-9 berpendapat, bahwa instrumen merupakan alat yang digunakan untuk mengumpulkan data mengukur nilai variabel yang akan diteliti. Jadi dapat disimpulkan, bahwa instrumen merupakan alat yang digunakan untuk mengukur nila suatu variabel yang akan diteliti. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini berupa instrumen tes dan nontes.

3.8.1. Instrumen Tes

Instrumen tes digunakan untuk mengukur hasil belajar siswa pada ranah kognitif. Instrumen tes yang digunakan dalam penelitian ini yaitu soal-soal tes dalam bentuk pilihan ganda. Pembuatan soal-soal tes pilihan ganda didasarkan pada kompetensi dasar materi yang diajarkan. Kompetensi dasar yang telah dipilih, selanjutnya dijabarkan menjadi indikator soal dalam bentuk kisi-kisi soal. Indikator soal yang dibuat, disesuaikan dengan silabus utuh dan silabus pembelajaran yang telah dikembangkan. Silabus utuh dan pengembangannya dapat dilihat pada lampiran 5, 6, dan 7. Soal tes yang digunakan dalam penelitian ini, berbentuk pilihan ganda sejumlah 20 soal dengan empat alternatif pilihan jawaban. Masing-masing soal yang dijawab benar, mendapatkan skor 1 dan mendapatkan skor 0 jika soal dijawab salah. Sebelum instrumen digunakan untuk mengukur hasil belajar siswa, terlebih dahulu instrumen tersebut dibuat paralel yang setara cakupan materi dan tingkat kesukarannya. Setelah instrumen dibuat paralel, instrumen diujicobakan 51 kepada siswa di luar sampel. Uji coba ini dimaksudkan untuk memeroleh instrumen soal yang valid dan reliabel. Menurut Arikunto 2010: 211, instrumen penelitian yang baik harus memenuhi dua persyaratan penting yaitu valid dan reliabel. Setelah instrumen soal diujicobakan, selanjutnya dilakukan uji prasyarat instrumen dan analisis butir soal. Dalam penelitian ini, uji coba dilaksanakan di kelas III SD Negeri Debong Lor Kota Tegal. Sebelum dilakukan uji coba soal, terlebih dahulu dilaksanakan pembelajaran tentang materi Sejarah Uang. Soal yang dibutuhkan dalam penelitian ini berjumlah 20dan diparalelkan menjadi 40 soal dengan bentuk dan tingkat kesukaran sama. Kisi-kisi dan soal uji coba dapat dilihat pada lampiran 8 dan 9. Sebelum instrumen soal diujicobakan kepada siswa kelas III SD Negeri Debong Lor, soal terlebih dahulu di telaah oleh tim ahli untuk diuji validitas logisnya. Instrumen soal yang telah selesai divalidasi dan dilakukan perbaikan serta mendapatkan rekomendasi untuk diujicoba, penulis melakukan uji coba soal. Setelah instrumen soal selesai diujicoba, selanjutnya dilakukan analisis butir soal mulai dari validitas, reliabilitas, tingkat kesukaran, dan daya pembeda soal.

3.8.2. Uji Validitas Instrumen