Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Perilaku Konsumtif

21

2.2.4 Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Perilaku Konsumtif

Terbentuknya perilaku konsumtif tidak terjadi dengan sendirinya. Ada beberapa faktor yang berpotensi menjadi penyebabnya. Tinjauan mengenai perilaku konsumtif perlu di telusuri terlebih dahulu melalui pemahaman mengenai perilaku konsumen. Menurut Simamora 2003:4-12 faktor-faktor internal yang mempengaruhi perilaku konsumen adalah: Terbentuknya perilaku konsumtif tidak terjadi dengan sendirinya. Ada beberapa faktor yang berpotensi menjadi penyebabnya. Tinjauan mengenai perilaku konsumtif perlu di telusuri terlebih dahulu melalui pemahaman mengenai perilaku konsumen. Menurut Simamora 2003:4-12 faktor-faktor internal yang mempengaruhi perilaku konsumen adalah: 1. Faktor Kebudayaan Faktor kebudayaan mempunyai pengaruh yang paling luas dan paling dalam terhadap perilaku konsumen. Faktor kebudayaan terdiri dari: a. Kultur Kultur adalah faktor penentu paling pokok dari keinginan dan perilaku seseorang. Menurut mangkunegara 1988:42”Budaya dapat di definisikan sebagi hasil kreativitas manusia dari satu generasi ke generasi berikutnya yang sangat mmenentukan bentuk perilaku dalam kehidupannya sebagai anggota masyarakat”. b. Subkultur Tiap kultur mempunyai subkultur yang lebih kecil, atau kelompok orang dengan sistem nilai yang sama berdasarkan pengalaman dan situasi hidup yang sama. c. Kelas Sosial. Kelas sosial adalah susunan yang relatif permanen dan teratur dalam suatu masyarakat yang anggotanya mempunyai nilai, minat dan perilaku yang sama. 2. Faktor Sosial a. Kelompok rujukan Perilaku seseorang dipengaruhi oleh banyak kelompok kecil. Kelompok rujukan adalah kelompok yang merupakan titik perbandingan secara langsung atau tidak langsung dalam pembentukan sikap seseorang. b. Peran dan status Posisi seseorang dalam suatu kelompok dalam suatu kelompok dapat ditentukan dari segi peran dan status. 22 3. Faktor Pribadi personal Keputusan seorang pembeli juga di pengaruhi oleh karakteristik pribadi seperti : a. Usia dan tahap daur hidup Orang akan mengubah barang dan jasa yang mereka beli sepanjang hidup mereka. Kebutuhan dan selera seseorang akan berubah sesuai dengan usia. b. Pekerjaan Pekerjaan sesorang akan mempengaruhi barang dan jasa yang di belinya. Dengan demikian pemasar akan dapat mengidentifikasi kelompok yang berhubungan dengan jabatan yang mempunyai minat di atas rata-rata terhadap produk mereka. c. Keadaan ekonomi Keadaan ekonomi akan sangat mempengaruhi pilihan produk. Pemasar yang produknya peka terhadapmpendapatan dapat dengan seksama memperhatikan kecenderungan dalam pendapatan pribadi, tabungan, dan tingkat bunga. d. Gaya hidup Orang yang berasal dari subkultur, kelas sosial dan pekerjaan yang sama dapat mempunyai gaya hidup yang berbeda. Gaya hidup seseorang menunjukkan pola kehidupa orang yang bersangkutan yang bersangkutan yang tercermin dalam kegiatan, minat, dan pendapatnya. e. Kepribadian dan konsep diri Menurut mangkunegara 1988:49-51 kepribadian dapat di definisikan sebagai suatu bentuk dari sifat-sifat yang ada pada diri individu yang sangat menentukan perilakunya, sedangkan konsep diri di definisikan sebagai cara kita melihat diri sendiri dan dalam waktu tertentu sebagai gambaran tentang apa yang kita pikirkan. 4. Faktor Psikologis a. Motivasi Kebanyakan dari kebutuhan-kebutuhan yang ada tidak cukup kuat untuk memotivasi seseorang untuk bertindak pada suatu saat tertentu. Suatu kebutuhan akan berubah menjadi motif apabila kebutuhan itu telah mencapai tingkat tertentu. b. Persepsi Seseorang yang termotivasi akan siap bereaksi. Bagaimana orang itu bertindak akan dipengaruhi oleh persepsi mengenai situasi. Orang dapat memberikan persepsi yang berbeda terhadap rangsangan yang sama karena tiga proses persepsi, yaitu perhatian yang selektif, gangguan yang selektif, dan mengingat kembali yang selektif. c. Proses pembelajaran Proses pembelajaran menjelaskan perubahan dalam perilaku seseorang yang timbul dari pengalaman, dan kebanyakan perilaku manusia adalah hasil proses pembelajaran. d. Kepercayaan dan sikap Mangkunegara 1988:50 mengatakan sikap dan keyakinan konsumen terhadap suatu produk atau merek dapat di ubah melalui komunikasi yang persuasif dan pemberian informasi yang efektif. 23 Sedangkan Awaliyah, dkk, 2008:73-74 menerangkan faktor-faktor yang mempengaruhi kegiatan konsumsi sebagai berikut: a Earnings Penghasilan Penghasilan tersebut digunakan untuk membeli barang dan jasa yang tidak di produksi sendiri b Custom and tradition adat istiadat Perilaku turun-temurun yang di yakini masyarakat dan harus dilakukan c Mode Mode Sesuatu yang sedang hangat terjadi dalam masyarakat, sehingga masayarakat cenderung untuk menikutinya. d Taste Selera Jika seseorang sangat menyukai suatu barang, maka ia akan membeli barang tersebu. Selera erat kaitannya dengan kepuasan pribadi e Advertisment Iklan Seseorang akan mengonsumsi suatu barang tersebut melalui iklan yang di lihat dan atau di dengarnya Menurut Nurdin dkk 2008:252-253 ada beberapa faktor yang mempengaruhi konsumsi seseorang diantaranya: a Pendapatan Pendapatan merupakan faktor utama yang mempengaruhi perbedaan tingkat konsumsi masayarakat. Besar atau kecilnya pendapatan akan berpengaruh terhadap perilaku konsumsi masayarakat. b Harga diri terhadap lingkungan Konsumsi seseorang di dorong oleh harga diri di mata umum c Ketamakan dan kesombongan Tingkah laku seseorang yang tamak, menyebabkan selalu ingin membeli barang yang belum dimilkinya. d Harapan pendapatan yang tinggi di masa yang akan datang Karena ada harapan kenaikan pendapatan, seseorang berusaha mencari pinjaman untuk berbelanja sekarang sehinnga konsumsinya meningkat e Tingkat pendidikan Orang yang berpendidikan tinggi konsumsinya lebih besar daripada orang yang berpendidikan lebih rendah. f Tempat tinggal Orang yang tinggal di daerah pedesaan konsumsinya lebih murah dibanding orang yang tinggal di kota g Umur dan jenis kelamin Umur membedakan pola konsumsi seseorang. Orang tua berbeda konsumsinya dengan anak. Begitu pula jenis kelamin, laki-laki beerbeda konsumsinya dengan perempuan 24 Dari uraian diatas dapat disimpulkan bahwa budaya perilaku konsumtif remaja terjadi tidak dengan sendirinya. Ada beberapa faktor yang berpotensi menjadi penyebanya. Perilaku konsumtif juga dipengaruhi oleh banyak faktor yang secara garis besar dibedakan atas faktor internal dan faktor eksternal. Faktor eksternal meliputi: 1 kebudayaan; 2 kelas sosial; 3 kelompok sosial dan referensi; 4 keluarga. Sedangkan faktor internal meliputi: 1 motivasi dan harga diri; 2 pengamatan dan proses belajar; 3 kepribadian dan konsep Kaitannya dalam penelitian ini yaitu perilaku konsumtif tidak terbentuk dengan sendirinya namun ada beberapa faktor yang mempengaruhi terbentuknya perilaku konsumtif, faktor-faktor tersebut di golongkan menjadi dua yaitu faktor intern dan faktor ekstern.

2.2.5 Dampak Perilaku Konsumtif

Dokumen yang terkait

MENINGKATKAN KETRAMPILAN ETIKA PERGAULAN MELALUI LAYANAN BIMBINGAN KELOMPOK PADA SISWA KELAS VIII F SMP NEGERI 3 DEMAK TAHUN AJARAN 2011 2012

0 13 238

MEREDUKSI PERILAKU PELECEHAN SEKSUAL SISWA KELAS VIII SMP NEGERI 2 DELITUA MELALUI LAYANAN KONSELING KELOMPOK T.A. 2013/2014.

0 4 29

MENGURANGI PERILAKU AGRESIF MELALUI LAYANAN BIMBINGAN KELOMPOK SISWA KELAS VIII SMP NEGERI 2 SIABU KABUPATEN MANDAILING NATAL TAHUN AJARAN 2011/2012.

0 4 21

Upaya Meningkatkan Perilaku Berbudi Pekerti Melalui Layanan Bimbingan Kelompok Pada Siswa Kelas VIII E SMP Negeri 1 Ungaran Tahun Ajaran 2011/2012.

0 0 1

(ABSTRAK) UPAYA MEMINIMALKAN PERILAKU KONSUMTIF MELALUI LAYANAN KONSELING KELOMPOK PADA SISWA KELAS VIII SMP NEGERI 12 SEMARANG TAHUN AJARAN 2010/2011.

0 0 2

Peningkatan Perilaku Prososial Siswa Melalui Layanan Penguasaan Konten Dengan Menggunakan Permainan Pada Siswa Kelas VIII SMP Teuku Umar Semarang Tahun Ajaran 2009/2010.

0 0 1

Meningkatkan Penyesuaian Diri Siswa melalui Layanan Bimbingan Kelompok pada Siswa Kelas XI SMA N 1 Semarang Tahun Ajaran 2010/2011.

0 0 100

UPAYA MENINGKATKAN PERILAKU DISIPLIN SISWA MELALUI LAYANAN BIMBINGAN KELOMPOK (Penelitian Pada Siswa Kelas 8 Di SMP N 11 Semarang Tahun Ajaran 2008/ 2009).

0 3 112

MENGURANGI PERILAKU KONSUMTIF MELALUI LAYANAN KONSELING KELOMPOK PADA SISWA KELAS VIIIA SMP N 3 MUNTILAN TAHUN AJARAN 2014/2015.

4 3 178

UPAYA MENINGKATKAN PEMAHAMAN DIRI MELALUI LAYANAN BIMBINGAN KELOMPOK TEKNIK PERMAINAN ULARTANGGA PADA SISWA KELAS VIII E DI SMP NEGERI 3 SEMARANG TAHUN AJARAN 2015 2016. -

2 9 59