1.4.1. Manfaat Teoritis
Hasil penelitian ini diharapkan akan memberikan kontribusi pada pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi pada umumnya.
1.4.2. Manfaat Praktis
Hasil penelitian tindakan kelas ini diharapkan juga dapat memberikan manfaat bagi :
a. Guru Penerapan model Treffinger berbantuan media Powerpoint
dapat mendorong guru untuk menciptakan pembelajaran yang bermakna, menarik, dan menyenangkan bagi siswa serta membuat
guru lebih kreatif dan inovatif. b. Siswa
Penerapan model Treffinger berbantuan media Powerpoint, diharapkan siswa dapat menerima pengalaman belajar yang
bervariasi sehingga dapat meningkatkan partisipasi siswa dalam pembelajaran,
meningkatkan kreativitas
dan kemampuan
pemecahan masalah siswa, meningkatkan perhatian dan minat belajar siswa serta siswa memperoleh suasana pembelajaran yang
menyenangkan sehingga dapat meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa pada pembelajaran serta tujuan pembelajaran dapat
tercapai secara optimal.
c. Sekolah Penerapan model Treffinger berbantuan media Powerpoint
dapat dijadikan sebagai bahan kajian untuk mengembangkan proses pembelajaran di SDN Mangunsari Kota Semarang dan meningkatkan
profesionalitas lembaga sekolah dalam menyelenggarakan pendidik- an.
17
BAB II KAJIAN PUSTAKA
2.1 KAJIAN TEORI
2.1.1. Hakikat Belajar dan Pembelajaran
2
.1.1.1. Pengertian Belajar
Gagne dalam Suprijono, 2012: 2 menyatakan bahwa belajar merupakan perubahan disposisi atau kemampuan yang dicapai seseorang
melalui aktivitas. Perubahan disposisi tersebut bukan diperoleh langsung dari proses pertumbuhan seseorang secara alamiah. Belajar memegang
peranan penting di dalam perkembangan, kebiasaan, tujuan, kepribadian, dan bahkan persepsi manusia. Konsep tentang belajar mengandung tiga
unsur utama yaitu: belajar berkaitan dengan perubahan perilaku, perubahan perilaku itu terjadi karena didahului oleh proses pengalaman,
dan perubahan perilaku karena belajar bersifat relatif permanen. Sependapat dengan Gagne, Morgan dalam Thobroni, 2012: 20
menyatakan bahwa belajar adalah setiap perubahan yang relatif menetap dalam tingkah laku yang terjadi sebagai suatu hasil dari latihan atau
pengalaman. Winataputra 2008: 1.5 mendefinisikan belajar sebagai proses
yang dilakukan oleh manusia untuk mendapatkan aneka ragam competencies, skills, and attitude. Kemampuan competencies, keteram-
pilan skills, dan sikap attitude tersebut diperoleh secara bertahap dan