lembar  kerja  2  dan  lembar  kerja  3  diberikan  soal-soal  stimulus  yang harus dikerjakan siswa sebelum siswa membuat soal baru.
b. Data Pengajuan Soal
Siswa  membuat  soal  setelah  mengerjakan  soal  rangsangan  pada lembar  kerja  2  dan  lembar  kerja  3.  Pada  lembar  kerja  1,  peneliti
menggunakan  situasi  atau  kondisi  tertentu  untuk  merangsang  siswa membuat soal.
c. Data Hasil Wawancara
Siswa  akan  diwawancara  setelah  mengerjakan  soal  rangsangan dan  setelah  membuat  soal  baru.  Peneliti  merekam  wawancara  dengan
siswa  yang  kemudian  ditranskrip  dan  dianalisis.  Tujuan  dari wawancara  ini  adalah  untuk  memperkuat  jawaban  siswa  dan
memperoleh  informasi  mengenai  soal-soal  yang  diajukan  siswa termasuk ide-ide dalam pembuatan soal.
E. Instrumen Penelitian
Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah sebagai berikut: 1.
Lembar Kerja Pengajuan Soal Lembar  kerja  terdiri  dari  3  lembar  kerja.  Ketiganya  merupakan
lembar  kerja  yang  berkaitan  dengan  pokok  bahasan  persamaan  dan fungsi  kuadrat.  Stimulus  pada  lembar  kerja  1  diambil  dari  buku
Matematika  Matematika  untuk  SMA  Kelas  X  semester  1  karangan Sartono  Wirodikromo.  Soal  Pada  lembar  kerja  2  diambil  dari  buku
Guru Matematika SMAMASMKMAK kelas X karangan kemdikbud dengan  modifikasi  dari  peneliti  dan  soal  pada  lembar  kerja  3  dibuat
oleh peneliti. Stimulus-stimulus yang digunakan adalah sebagai berikut:
1 Seorang anak melemparkan sebatang kayu vertikal ke atas dengan
kecepatan  awal  tertentu  untuk  mengambil  layang-layang  yang tersangkut  di  sebuah  pohon.  Batang  kayu  yang  dilemparkan  jika
tidak mengenai pohon tersebut akan mencapai ketinggian tertentu, kemudian jatuh ke tanah.
2 Pak Ketut ingin membuat 3 buah keramba untuk memelihara ikan
gurame, ikan nila dan udang di kolam ikan bawal yang berukuran m.  Pak  Ketut  hanya  memiliki  uang  Rp  500.000  untuk
membeli  jaring  jala  yang  harganya  Rp  6.250  per  meter  dengan lebar jaring jala sama dengan kedalaman kolam Pak Ketut. Ketiga
keramba  akan  dibuat  berdampingan,  seperti  tampak  pada  gambar berikut dengan alasnya adalah tanah atau dasar kolam. Misalkan
panjang  keramba  y  m  dan  lebarnya  x  m,  serta  jumlah  keliling ketiga  keramba  tersebut  k  m.  Tentukanlah  ukuran  keramba  agar
luasnya maksimum
y
x