Kehadiran Peneliti di Lapangan Pendekatan Penelitian

2. Kehadiran Peneliti di Lapangan

Dalam penelitian kualitatif, peneliti adalah instrument utama, oleh karenanya peneliti harus berada dilokasi penelitian selama proses penelitian untuk melakukan pengumpulan data. Penelitian dengan pendekatan kualitatif harus menyadari bahwa dirinya adalah perencana, pelaksana pengumpulan data, penganalisis data dan sekaligus pelapor dari hasil penelitian yang dilakukannya. Oleh karena itu, peneliti harus dapat menyesuaikan diri dengan situasi dan kondisi dilapangan. Hubungan baik antara peneliti dengan subjek penelitian merupakan kunci utama keberhasilan pengumpulan data, yang dapat menjamin kepercayaan dan saling pengertian.Tingkat kepercayaan yang tinggi akan membantu kelancaran proses penelitian sehingga data yang di inginkan akan dapat diperoleh dengan mudah dan lengkap. Peneliti harus menghindari kesan-kesan yang merugikan informan. Kehadiran dan keterlibatan peneliti harus diketahui secara terbuka oleh objek penelitian. 44 Sebagai instrumen utama, konsekuensi psikologis bagi peneliti untuk memasuki latar yang memiliki norma, nilai, aturan, dan budaya harus dipahami dan dipelajari oleh peneliti. Interaksi antara peneliti dengan subjek penelitian memiliki peluang bagi timbulnya interst dan konflik minat yang tidak diharapkan sebelumnya.Untuk menghindari hal itu maka peneliti harus memperhatikan etika penelitian. 45 44 Meleong, L.,J. 2002. Metodologi …, h. 34. 45 Chabib T. 1999. Metodologi Pengajaran Agama. Yogyakarta: Pustaka Pelajar. h. 121

3. Pendekatan Penelitian

Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan fenomenologi yaitu mencoba menjelaskan atau mengungkap makna konsep atau fenomena pengalaman yang didasari oleh kesadaran yang terjadi pada beberapa individu.Penelitian ini dilakukan dalam situasi yang alami, sehingga tidak ada batasan dalam memaknai atau memahami fenomena yang dikaji. Menurut Bogdan dan Taylor Moleong “penelitian kualitatif adalah prosedur penelitian yang menghasilkan data deskriptif berupa kata-kata tertulis atau lisan dari orang- orang dan perilaku yang dapat diamati.” 46 Moleong, mengemukakan pengertian metode penelitian kualitatif sebagai berikut. Penelitian kualitatif adalah penelitian yang bermaksud untuk memahami fenomena tentang apa yang dialami subyek penelitian misalnya, perilaku, persepsi, motivasi, tindakan, dll, secara holistik,dan dengan cara deskripsi dalam bentuk kata-kata dan bahasa, pada suatu konteks khusus yang alamiah dan dengan memanfaatkan berbagai metode ilmiah” 47 Oleh karena itu, selama proses penelitian, peneliti akan lebih banyak berkomunikasi dengan subjek penelitian di Pondok Pesantren Miftahussalam Banyumas. Selajutnya dalam penelitian ini peneliti akan lebih banyak menguraikan secara deskriptif hasil temuan-temuan di lapangan. 46 Meleong, L,J. 2002. Metodologi …. h. 4 47 Meleong, L,J. 2002. Metodologi ….h. 4

4. Teknik Pengumpulan Data