Sejarah Singkat dan Perkembangan Sempur Park Hotel Struktur Organisasi Sempur Park Hotel

IV. HASIL DAN PEMBAHASAN

4.1. Gambaran Umum Perusahaan

4.1.1. Sejarah Singkat dan Perkembangan Sempur Park Hotel

PT. Rawa Danau Ekowisata merupakan perusahaan yang berbentuk badan usaha perseroan terbatas PT yang berkedudukan di Kota Bogor. Perusahaan ini didirikan pada tanggal 29 Mei 1998 dengan Akte Nomor 28 yang dibuat oleh Notaris Ny. Muljani Syafei, SH yang berdomisili di Bogor. Akte Pendirian Perseroan tersebut telah mendapatkan pengesahan dari Menteri Kehakiman Republik Indonesia pada tanggal 22 Juni 1998 dengan Surat Keputusan Menteri Kehakiman RI No : 02-25.642 HT.01.01-Th.98. PT. Rawa Danau Ekowisata adalah pemilik 100 Sempur Park Hotel, Hotel terunik bintang 3 yang berkonsep city resort, terintegrasi dengan taman kota seluas 1,4 Ha yang didesain oleh Thomas Karisten sebagai eksistensi dari Kebun Raya Bogor. Rimbunan pepohonan besar menjadikan Sempur Park Hotel kaya akan pasokan oksigen yang baik untuk tubuh. Sempur Park Hotel dibangun pada awal Januari 2008 dan beroperasi pada bulan Juli 2008 dengan jumlah kamar sebanyak 25 dilengkapi dengan 3 ruang meeting dan 1 restaurant. Saat ini Sempur Park Hotel memiliki 37 kamar untuk ukuran superior dan 1 kamar deluxe, dilengkapi dengan kolam renang, fasilitas meeting dan konvensi yang berstandar internasional, dimana baru-baru ini telah memfasilitasi meeting training internasional dari Australia, kunjungan dari Belgia, dll. Hotel ini juga dilengkapi dengan sistem fire safety yang mumpuni seperti sprinkler disemua kamar, smoke detector, fire alarm, fire hydrant, fire extinguisher, dll untuk menjaga keamanan dan kenyamanan selama berada di hotel.

4.1.2. Struktur Organisasi Sempur Park Hotel

Struktur organisasi perusahaan disajikan pada Lampiran 5. Berikut ini adalah deskripsi mengenai ruang lingkup pekerjaan beberapa bagian dalam struktur organisasi Sempur Park Hotel. 1. Marketing Department Bagian Marketing bertugas mempromosikan Sempur Park Hotel melalui media masa serta iklan-iklan dan mencari para investor demi mendapatkan sember dana untuk pembangunan dan pengembangan hotel. 2. Finance Accounting Department Bagian Finance Accounting menangani masalah keuangan perusahaan dengan melakukan pencatatan aliran keuangan yang masuk dan keluar perusahaan, serta mengatur pemberian gaji setiap karyawan. 3. Room Department Bagian ini meliputi front office dan housekeeping. Front office adalah bagian kantor depan yang bertugas menerima pemesananreservasi kamar, melayani tamu, dan memberikan informasi yang diperlukan oleh tamu. Housekeeping adalah bagian yang bertugas memelihara kebersihan dan kenyamanan area hotel. 4. HRD Bagian ini melakukan promosi, pengawasan, dan penilaian terhadap kinerja para karyawan, serta bertugas menyeleksi para karyawan yang akan berkerja di Sempur Park Hotel. 5. Purchasing Bagian ini bertanggung jawab dalam pembelian peralatanperlengkapan yang dibutuhkan oleh Sempur Park Hotel dan mengawasi setiap penempatannya. 6. IT Engineering Bagian ini bertanggung jawab dalam penyediaan segala kebutuhan yang berkaitan dengan teknologi informasi yang dibutuhkan oleh Sempur Park Hotel. 7. Food Beverage Department Bagian Food Baverages F B bertanggung jawab dalam urusan yang berkaitan dengan restaurant dan kitchen, mulai dari pengadaan peralatan kitchen dan restaurant, melakukan pengolahan serta penyajian makanan dan minuman. Departemen F B di Sempur Park Hotel terdiri dari dua divisi, yaitu F B Service dan F B Product.

4.1.3. Visi dan Misi Sempur Park Hotel