Hubungan Pengetahuan dan Sikap tentang Diet Penurunan Berat Badan Anggota New Life Gym Hubungan Pengetahuan dan Tindakan Diet Penurunan Berat Badan Anggota New Life Gym

76 umur, dan IMT anggota New Life Gym tidak ada yang berpengaruh terhadap tindakan diet penurunan berat badan anggota New Life Gym. Anggota New Life Gym dengan jenis kelamin laki – laki maupun perempuan sama – sama dominan melakukan diet sehat. Anggota New Life Gym dengan kelompok umur yang berbeda – beda juga kebanyakan melakukan diet sehat. Begitu juga anggota New Life Gym dengan IMT yang berbeda – beda kebanyakan melakukan diet sehat juga.

5.4 Hubungan Pengetahuan dan Sikap tentang Diet Penurunan Berat Badan Anggota New Life Gym

Berdasarkan hasil penelitian dapat diketahui bahwa dari 85 Anggota New Life Gym yang pernah melakukan diet penurunan berat badan terdapat 60,8 anggota New Life Gym dengan pengetahuan baik memiliki sikap yang baik pula, 13 anggota New Life Gym dengan pengetahuan baik memiliki sikap cukup, dan 26,1 anggota New Life Gym dengan pengetahuan baik memiliki sikap kurang. Adapun anggota New Life Gym yang dengan pengetahuan cukup namum memilki sikap yang baik ada sebanyak 51,2, anggota New Life Gym dengan pengetahuan cukup yang juga memiliki sikap cukup sebanyak 34,1, dan anggota New Life Gym dengan pengetahuan cukup memiliki sikap kurang sebanyak 14,6. Kemudian ada 33,3 anggota New Life Gym dengan pengetahuan krang namun memiliki sikap baik, 47,6 anggota New Life Gym dengan pengetahuan kurang memiliki pengetahuan cukup, dan 19 anggota New Life Gym dengan pengetahuan kurang juga memilki sikap kurang. Hasil penelitian setelah dilakukan analisis statistik dengan Uji Chi Square maka di peroleh hasil bahwa tidak ada hubungan yang signifikan antara Universitas Sumatera Utara 77 pengetahuan dan sikap anggota New Life Gym tentang diet penurunan berat badan. Hal ini dapat dilihat dari tingkat pengetahuan yang bervariasi kebanyakan memiliki sikap yang baik tentang diet penurunan berat badan. Hal ini sesuai dengan pernyataan Batty 2000 bahwa karakteristik anggota fitness center didominasi oleh usia remaja dan dewasa dengan tujuan menurunkan berat badan. Mengingat tujuan anggota New Life Gym kebanyakan ingin menurunkan berat badan maka harus diawali dengan sikap yang baik terhadap diet penurunan berat badan walaupun tidak didukung oleh pengetahuan yang baik pula.

5.5 Hubungan Pengetahuan dan Tindakan Diet Penurunan Berat Badan Anggota New Life Gym

Berdasarkan hasil penelitian dapat diketahui bahwa dari 85 Anggota New Life Gym yang pernah melakukan diet penurunan berat badan terdapat 56,5 anggota New Life Gym dengan pengetahuan baik melakukan diet sehat, 21,7 anggota New Life Gym dengan pengetahuan baik melakukan diet tidak sehat, dan 21,7 anggota New Life Gym dengan pengetahuan baik melakukan diet ekstrim. Adapun anggota New Life Gym yang dengan pengetahuan cukup namum melakukan diet sehat ada sebanyak 65,8 anggota New Life Gym dengan pengetahuan cukup yang juga melakuakan diet tidak sehat sebanyak 26,8, dan anggota New Life Gym dengan pengetahuan cukup melakukan diet ekstrim sebanyak 7,3. Kemudian ada 66,7 anggota New Life Gym dengan pengetahuan kurang namun melakukan diet sehat, 19 anggota New Life Gym dengan pengetahuan kurang melakuakn diet tidak sehat, dan 14,3 anggota New Life Gym dengan pengetahuan kurang melakukan diet ekstrim. Universitas Sumatera Utara 78 Hasil penelitian setelah dilakukan analisis statistik dengan Uji Chi Square maka di peroleh hasil bahwa tidak ada hubungan yang signifikan antara pengetahuan dan tindakan diet penurunan berat badan anggota New Life Gym.

5.6 Hubungan Sikap dan Tindakan Diet Penurunan Berat Badan Anggota New Life Gym