Metode Penelitian Tempat Penelitian Dan Waktu Penelitian

b. Manfaat Praktis 1 Bagi organisasi diharapkan penelitian ini menjadi bahan masukan serta infomasi agar lebih memperhatikan lagi tentang penyusunan program kerja majelis taklim “Persatuan remaja Islam PRISTA” dalam pembinaan keagamaan di kelurahan Meruyung kecamatan Limo kota Depok. 2 Dengan data ini diharapkan akan menjadi bahan informasi bagi semuanya untuk dapat meningkatkan mutu kegiatan baik yang dilakukan lembaga formal maupun nonformal.

D. Metodologi Penelitian

1. Metode Penelitian

Metode penelitian adalah seperangkat pengetahuan tentang langkah- langkah sistematis dan logis tentang pencarian data yang berkenaan dengan masalah tertentu untuk diolah, dianalisa, dan diambil kesimpulan. 5 Untuk memperoleh data, peneliti menggunakan jenis penelitian berdasarkan pada pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif analisis. Penelitian kualitatif bertujuan untuk mendeskripsikan atau menggambarkan secara sistematis, faktual, dan akurat mengenai faktor-faktor, sifat serta hubungan antara fenomena yang diteliti. 5 Wardi Bachtiar, etodologi Penelitian Ilmu Dakwah, Jakarta: Logos, 1999, Cet.II H.1 Untuk memudahkan pengumpulan data, fakta, serta informasi yang akan mengungkapkan dan menjelaskan permasalahan dalam penelitian ini, tentang bagaimana peranan majelis taklim “Persatuan remaja Islam PRISTA” dalam pembinaan keagamaan di kelurahan Meruyung kecamatan Limo kota Depok 2. Subjek dan Objek Penelitian a. Subjek Penelitian Yang menjadi subjek adalah orang atau sekelompok orang yang memberikan informasi, dalam hal ini adalah para pengurus yang berjumlah 4 orang dan majelis taklim PRISTA yang berjumlah 2 orang di kelurahan Meruyung, yang terdiri dari ketua majelis taklim “PRISTA” saudara Ali Rahman, skeretaris saudari Hujaifah, Departemen Pendidikan Saudara Khoirudin, Departemen Humas Saudara Syaiful Ghozi, anggota majelis taklim saudara Ahmad Taufiq, Azzura Bilqis, serta satu guru yang mengajar yaitu bapak Zaini BA. b. Objek Penelitian Selain mempelajari subjek, penelitian ini juga akan mempelajari dengan seksama tentang objek penelitian, meliputi program pembinaan keagamaan yang dilakukan majelis taklim “PRISTA” terhadap remaja.

3. Tempat Penelitian Dan Waktu Penelitian

a Tempat penelitian Tempat yang dijadikan penelitian adalah Majelis Taklim “Persatuan Remaja Islam PRISTA” kelurahan Meruyung Kecamatan Limo Kota Depok, Jl. Meruyung Raya RT 0302 Kelurahan Meruyung Kecamatan Limo Kota Depok. b Waktu Penelitian Penelitian ini dilaksanakan pada tanggal 18 Februari sampai 15 Mei 2010.

4. Teknik Pengumpulan Data