Pembatasan Dan Perumusan Masalah

fenomena yang diteliti kemudian dianalisa, diinterpretasikan dan ditafsirkan dengan data-data lainnya untuk mendapatkan hasil berdasarkan tujuan penelitian. Adapun “deskriptif analisis adalah penelitian yang dikerjakan untuk mengetahui nilai variable mandiri, baik satu variable atau lebih tanpa membuat perbandingan atau menghubungkan dengan variable variab le lainnya” 5 . Dalam penelitian ini digambarkan bentuk atau pola komunikasi pembinaan ibadah yang ada di Majelis Taklim Muslimat NU dan Majelis Taklim Al-Barkah

2. Subjek dan Objek penelitian

Subjek dalam penelitian ini adalah guru penceramah yaitu, KH. Burhanudin Marzuki dan Ustazah Yuliyana selaku guru atau penceramah di Majelis Taklim Muslimat NU. Dan Ustazah Umi Qomariah dan Ustaz Dede Wahyudin selaku penceramah di Majelis Taklim Al-Barkah. Sedangkan objek penelitian ini adalah proses komunikasi antarpribadi dan komunikasi kelompok yang dilakukan oleh Majelis Taklim Muslimat NU dan Majelis Taklim Al-Barkah

3. Tempat dan waktu penelitian

Adapun tempat yang dijadikan sebagai objek penelitian adalah Majelis Taklim Muslimat NU di Kecamatan Pancoran Mas Depok yang bertempat di Jl. Margonda Raya Pancoranmas No 54 Depok. Dan Majelis 5 Sugiyono, Metode Penelitian Administrasi, Bandung: CV Afabeta, 2005, Cet. Ke- 12, h. 11 Taklim Al Barkah di Jl. Raya Cagar Alam kelurahan Pancoranmas Depok sedangkan waktu penelitian dilakukan mulai tanggal 01 April sampai 08 juni 2014

4. Teknik Pengumpulan Data

Yang digunakan untuk mengumpulkan data adalah: a. Observasi Observasi yaitu pengamatan secara sistematis dan analisa yang memegang peranan penting untuk memperkirakan tingkah laku sosial, sehingga hubungan antara satu peristiwa dengan yang lainnya menjadi lebih jelas 6 . Observasi atau pengamatan yang dilakukan adalah dengan melakukan pengamatan langsung terhadap objek penelitian. Dalam hal ini yang diamati adalah bagaimana proses pola komunikasi dalam pembinaan ibadah yang dilakukan oleh Majelis Taklim Muslimat NU dan Majelis Taklim Al-Barkah? b. Wawancara Wawancara ini dilakukan dalam rangka untuk memperoleh data dari sumber masalah yang akan diteliti dengan mengajukan pertanyaan secara langsung dicatat dengan menggunakan wawancara bebas terpimpin 7 . Adapun yang diwawancarai dalam skripsi ini adalah ustaz dan ustazah di Majelis Taklim Muslimat NU yaitu KH. Burhanudin 6 Syamsir salam. Metodelogi penelitian social, Jakarta: UIN Perss, 2006, h. 31 7 Lexy J. Moleong, Metode Penelitian Kualitatif.Bandung: PT. Remaja ROsdakanya, 2007, cet ke-26, hal. 186