Hipotesis Metodologi Penelitian Sistematika Penulisan

Gambar 1.1 Kerangka Berpikir Hipotesis

1.8 Hipotesis

Dari kerangka pikiran di atas, maka hipotesisnya adalah ada pengaruh yang positif dan signifikan antara deskripsi kerja, lingkungan kerja, dan pengembangan karir terhadap prestasi pegawai di Kantor PTPN IV Kebun Laras.

1.9 Metodologi Penelitian

Metode penelitian adalah salah satu cara yang terdiri dari langkah-langkah atau urutan kegiatan yang berfungsi sebagai pedoman umum yang digunakan untuk melaksanakan penelitian sehingga apa yang menjadi tujuan dari penelitian itu terwujud. Penulis melakukan langkah-langkah untuk menyelesaikan penelitian, antara lain: 1. Penelitian Kepustakaan Penelitian kepustakaan merupakan metode pengumpulan data yang digunakan untuk memperoleh data maupun informasi yang dibutuhkan dengan cara membaca dan mempelajari buku -buku perkuliahan atau umum, serta mencari sumber informasi yang berhubungan dengan objek yang diteliti. Deskripsi kerja Prestasi Kerja Lingkungan Kerja Pengembangan Kerja Universitas Sumatera Utara 2. Pengumpulan Data Mengingat judul merupakan jenis penelitian deskripsi kuantitatif maka penyajian data dapat dilakukan sebagai berikut : a. Wawancara interview yang dilakukan dengan pihak yang berwenang untuk memberikan data dan informasi yang dibutuhkan dalam penelitian ini. b. Daftar pertanyaan questionnaire. Teknik ini dilakukan dengan cara penyebara daftar pertanyaan kepada seluruh responden yang dalam hal ini adalah para pegawai yang menjadi sampel pada penelitan ini. c. Studi dokumentasi yaitu dengan melakukan pengumpulan dokumen- dokumen pendukung yang diperoleh dari PTPN IV Kebun Laras. Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah: a. Data primer, dengan cara melakukan wawancara dan melalui penyebaran daftar pertanyaan kuisioner. b. Data sekunder, diperoleh dari studi dokumentasi.

1.10 Sistematika Penulisan

Adapun sistematika penulisan adalah sebagai berikut: BAB 1 : PENDAHULUAN Bab ini menjelaskan mengenai latar belakang, rumusan masalah, batasan masalah, tinjauan pustaka, tujuan penelitian, manfaat penelitian, kerangka pikiran, hipotesis, metodologi penelitian. Universitas Sumatera Utara BAB 2 : LANDASAN TEORI Bab ini menjelaskan tentang teori-teori yang berhubungan dengan penelitian penulis. BAB 3 : METODOLOGI PENELITIAN Bab ini menjelaskan tentang metode-metode yang digunakan dalam penelitian, dan gambaran tepat riset penulis. BAB 4 : ANALISIS PEMBAHASAN Bab ini menjelaskan tentang analisis data dengan menggunakan analisis regresi linear berganda, karakteristik responden, dan lainnya dengan bantuan program SPSS. BAB 5 : IMPLEMENTASI SISTEM Bab ini menjelaskan tentang analisis data menggunakan program SPSS meliputi uji validitas, uji reliabilitas, dan uji hipotesis. BAB 6 : KESIMPULAN DAN SARAN Bab ini menjelaskan kesimpulan dan saran sesuai dengan hasil penelitian yang dilakukan. Universitas Sumatera Utara

BAB 2 LANDASAN TEORI