Jenis Penelitian METODOLOGI PENELITIAN

57 digunakan untuk mengumpulkan data dalam penelitian ini adalah telaah dokumen atau telaah kepustakaan, yaitu mencari data mengenai hal-hal atau variabel-variabel yang berupa catatan, transkip,buku,surat kabar, majalah,internet dan sebagainya. 8 Adapun teknik yang digunakan untuk menganalisis data adalah teknik analisis kualitatif. Dengan demikian itu karena data yang ada dalam penelitian ini adalah data kualitatif. Analisis kualitatif adalah analisis yang pada dasarnya mempergunakan pemikiran logis, analisis dengan logis, dan tidak menggunakan statistik atau penghitungan. Sedangkan metode yang dipakai dalam pengumpulan data dalam penulisan skripsi ini adalah metode dokumentasi, penggunaan metode ini dianggap sangat mendukung mengingat tokoh yang diteliti meninggalkan karya-karya yang dihasilkan selama hidupnya.

D. Analisis Data

Analisis data merupakan bagian yang amat penting dalam sebuah penelitian termasuk dalam hal ini penelitian tokoh, karena dengan analisis itu, data yang dikumpulkan dapat berguna untuk memecahkan masalah penelitian. Hakikatnya adalah pengelompokan atau pembuatan urutan dan kategori- kategori. Oleh karena itu, kategori harus sesuai dengan masalah penelitian. 9 Analisis data pada hakikatnya adalah berarti proses mengatur urutan data agar lebih sistematis, mengorganisasikannya ke dalam satu pola ketegori dan satuan uraian dasar. Analisis data itu bertujuan untuk : 1. Memecahkan masalah penelitian. 2. Memperlihatkan hubungan antara fenomena yang terjadi yang diajukan dalam penelitian. 3. Memberikan jawaban terhadap hipotesis yang diajukan dalam penelitian. 8 Suharsimi Arkunto, Prosedur Penelitian ; Suatu Pendekatan Praktik , Jakarta : Rineka Cipta, 1992, h. 200 9 Moh. Nazir, Metode Penelitian, Jakarta : Ghalia Indonesia, 2003, h.358 58 4. Bahan untuk membuat kesimpulan serta implikasi dan saran-saran yang berguna untuk penelitian. 10 Seperti yang dijelaskan sebelumnya bahwa, penelitian tokoh bersifat kualitatif, oleh karena itu data yang diperoleh harus pula dianalisis secara kualitatif. Analisis data dalam penelitian tokoh itu ada lima cara sebagai berikut : 1. Analisis Domain yaitu : analisis yang digunakan untuk mendapatkan gambaran yang bersifat umum dan relatif menyeluruh terhadap fokus studi. 11 Bentuk analisis ini dipandang sangat relevan untuk memperoleh gambaran seutuhnya dari kedua tokoh Mahmud Yunus dan Imam Zarkasyi 2. Analisis Taksonomi : analisis yang memusatkan perhatiannya pada domain tertentu untuk menggambarkan fenomena yang terjadi. 12 Dalam hal ini pemikiran kedua tokoh Mahmud Yunus dan Imam Zarkasyi dalam bidang pendidikan. 3. Analisis Komponensial : analisis yang dilakukan dengan menggunakan kekontrasan atau unsure dalam domain yang diperoleh melalui pengamatan atau wawancara. 13 4. Analisis Tema Kultural yaitu : analisis dengan memahami gejala-gejala yang tampak khas dari tokoh serta relevansinya dengan budaya masyarakat. 14 5. Analisis Komparasi Kontan yaitu : analisis yang dikonsentrasikan pada deskripsi rinci tentang cirri-ciri data yang dikumpulkan. 15 10 Iqbal Hasan, Analisis Data Penelitian dengan Statistik, Jakarta : Bumi Aksara, 2004, h. 30 11 Arief Fuchan, Pengantar Metode Penelitian Kualitatif ; Suatu Pendekatan Fenomenologis Trhadap Ilmu-Ilmu Sosial, Surabaya : Usaha Nasional, 2004, h. 64 12 Arief Fuchan, Pengantar Metode Penelitian Kualitatif ; Suatu Pendekatan Fenomenologis Trhadap Ilmu-Ilmu Sosial,

h.64

13 Arief Fuchan, Pengantar Metode Penelitian Kualitatif ; Suatu Pendekatan Fenomenologis Trhadap Ilmu-Ilmu Sosial,h.67 14 Arief Fuchan, Pengantar Metode Penelitian Kualitatif ; Suatu Pendekatan Fenomenologis Trhadap Ilmu-Ilmu Sosial,h. 70 15 Arief Fuchan, Pengantar Metode Penelitian Kualitatif ; Suatu Pendekatan Fenomenologis Trhadap Ilmu-Ilmu Sosial,h.72 59 Disamping menggunakan kelima tahapan analisis di atas, untuk selanjutnya diteliti melalui analisa isi secara kritis dan konparatif agar diketahui valid atau tidaknya sebuah data. Melalui upaya menganalisa isi itu, akan dapat menentukan rumusan dalam pemecahan permasalahan seperti yang digambarkan pada bahagian perumusan dan pembatasan masalah. Sedangkan yang berkaitan dengan pemikiran dan mengadakan interpretasi terhadap karya keduanya dan dukemen tertulis lainnya. Di samping itu, karena data primer adalah karya Mahmud Yunus dan Imam Zarkasyi berupa buku, maka penelitian ini diarahkan pada studi pemahaman teks-teks tersebut. Selanjutnya untuk lebih mendalami dan untuk mengetahui riwayat hidup kedua tokoh, latar belakang dan setting sosial budaya yang mengitari, digunakan pula analisis sejarah. Analisis sejarah bertujuan untuk membuat rekontruksi tentang masa lalu secara sistematis dan objektif, dengan cara mengumpulkan, mengevaluasi, memverifikasikan, serta mensistemasikan bukti-bukti untuk menegakkan fakta dan memperoleh kesimpulan yang kuat. 16

E. Teknik Penulisan

Teknik penulisan skr ipsi ini berpedoman pada buku “pedoman penulisan skripsi, dan tesis, dan disertasi UIN Syarif Hidayatullah Jakarta”. 16 Sumardi Suryabrata, Metodelogi Penelitian, Yogyakarta : Rajawali, 1991, h. 16