Skala Pengukuran Varibel Jenis Data Metode Pengumpulan Data

39 Variabel Defenisi Operasional Indikator Skala Ukur Pelayanan X 3 Merupakan positioning yang meliputi fasilitas, kenyamanan, serta pelayanan personal karyawan. 1. Kecepatan pelayanan 2. Kecepatan transaksi 3. Tanggapan terhadap konsumen 4. Keramahan karyawan Likert Keputusan Pembelian Y merupakan tindakan berfikir, merasa, mebedakan, dan memilih antara beberapa alternatif merek yang ada, kemudian melaakukan evaluasi 1. Kebutuhan 2. Rekomendasi 3. Keyakinan membeli Likert Sumber: Data Diolah Peneliti 2015

3.5. Skala Pengukuran Varibel

Pada penelitian ini skala yang digunakan adalah skala likert. Skala likert ini digunakan untuk mengukur sikap, pendapat, dan persepsi seorang atau sekelompok orang tentang fenomena sosial Situmorang, 2014 : 6. Skala likert terdiri dari 5 skala poin yang nantinya responden diminta untuk memilih salah satu alternatif pilihan. Tabel 3.2 Pengukuran Skala Likert No. Pernyataan Skor 1. Sangat Setuju 5 2. Setuju 4 3. Ragu-Ragu 3 4. Tidak Setuju 2 5. Sangat Tidak Setuju 1 Sumber: Situmorang 2014 40 3.6. Populasi dan Sampel 3.6.1. Populasi Menurut Sugiyono 2012 : 115, “Populasi adalah wilayah generalisasi terdiri atas obyeksubyek yang mempunyai kualitas tertentu. ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari dan kemudian ditarik kesimpulan”. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh pemakai produk jasa asuransi jiwa pada PT. Jiwasraya Medan Utara yaitu sebanyak 4686 orang.

3.6.2 Sampel

Sampel adalah bagian dari jumlah dan karakteristik yang dimiliki oleh populasi tersebut Sugiyono, 2012:149. Untuk menghitung besarnya sampel penelitian digunakan rumus Slovin yaitu: n = N 1 + N e² Keterangan: n : Jumlah sampel N : Jumlah populasi e : Tingkat Kesalahan dengan demikian, jumlah sampel yang diperoleh adalah : n = 4686 = 82,41 1 + 4686 0,1² Maka sampel dalam penelitian ini adalah 82,41 responden atau dapat dibulatkan menjadi 83 orang responden. Dalam penelitian ini, sampel di ambil dengan teknik purposive sampling yaitu pengambilan sampel berdasarkan kriteria 41 tertentu. Kriteria yang di tetapkan dalam pengambilan sampel ini adalah nasabah PT. Jiwasraya yang telah minimal 2 dua kali melakukan pembelian polis.

3.7. Jenis Data

Jenis data yang dilakukan dalam penelitian ini adalah sebagai berikut:

1. Data primer primary data yaitu data yang dikumpulkan sendiri oleh

perorangan atau suatu organisasi secara langsung dari objek yang diteliti dan untuk kepentingan studi yang bersangkutan yang dapat berupa interview atau observasi. Pengumpulan data primer dalam penelitian ini dilakukan dengan cara melakukan observasi melalui penyebaran kuesioner kepada nasabah PT. Jiwasraya sebanyak 83 delapan puluh tiga orang yang telah minimal 2 dua kali melakukan pembelian polis. 2. Data sekunder secondary data yaitu data yang diperoleh atau dikumpulkan dan disatukan oleh studi-studi sebelumnya atau yang diterbitkan oleh berbagai instansi lain. Biasanya sumber tidak langsung berupa data dokumentasi dan arsip-arsip resmi Situmorang dan Lufti,2014:3. Pengumpulan data sekunder dalam penelitian ini dilakukan dengan menelusuri berbagai jenis buku yang terkait dengan judul penelitian, internet, jurnal-jurnal ilmiah, serta karya tulis ilmiah.

3.8. Metode Pengumpulan Data

1. Angket Questionare Merupakan suatu pengumpulan data dengan memberikan atau menyebarkan daftar pertanyaanpernyataan kepada responden dengan 42 harapan memberikan respons atas daftar pertanyaan tersebut. Jawaban dari setiap responden tersebut akan diberi skor dengan menggunakan skala Likert. 2. Wawancara Interview Merupakan teknik pengumpulan data yang dilakukan dengan melakukan tanya jawab langsung kepada pengguna jasa konsumen PT. Jiwasraya Medan Utara 3. Studi Pustaka Metode pengumpulan data dengan menggunakan buku-buku literatur yang berhubungan dengan penelitian ini.

3.9 Uji Validitas dan Reliabilitas 3.3.1