Kesesuaian Kawasan Wisata Pantai
                                                                                Gambar 20. Komposisi wisatawan berdasarkan kegiatan yang dilakukan di Pangumbahan
Daya  dukung  kawasan  untuk  wisata  pantai  adalah  119  oranghari  terdiri dari  25  orang  di  Stasiun  4,  22  orang  di  Stasiun  5  dan  72  orang  di  stasiun  6.
dengan  waktu  bersamaan  Gambar  21.  Total  waktu  yang  disediakan  kawasan sepuluh  jam  dan  tiga  jam  untuk  kegiatan  wisata  pantai.  Perbedaan  jumlah
wisatawan  disetiap  Stasiun  disebabkan  potensi  ekologis  yang  berbeda.  Daya dukung  kawasan  untuk  wisata  penyu  pada  seluruh  Stasiun  adalah  18  oranghari
dengan  jumlah  wisatawan  terendah  pada  Stasiun  5  sebanyak  3  oranghari, sedangkan  yang  terbesar  di  Stasiun  6  yaitu  11  oranghari  Gambar  21.  Pada
waktu  bersamaan  dengan  total  waktu  yang  disediakan  kawasan  delapan  jam  dan empat jam untuk kegiatan wisata.
Gambar  21.  Daya  dukung  kawasan  untuk  aktivitas  wisata  pantai  dan  wisata penyu.
Keindahan  dan  keaslian  alam  merupakan  modal  utama  bagi  ekowisata. jumlah wisatawan yang over carrying capacity dapat menjadi ancaman potensial
terhadap  daya  tarik  dari  suatu  obyek  wisata  dan  berdampak  terhadap  degradasi ekosistem  Yulianda  2007.  Pada  saat  libur  jumlah  wisatawan  pada  Stasiun  2
dalam  satu  hari  dapat  mencapai  lebih  dari  100  orang.  Tingginya  aktivitas pengunjung  yang  melebihi  daya  dukung  dikhawatirkan  berdampak  pada
perubahan ekosistem. Perubahan ekosistem sulit untuk diperbaiki seperti keadaan semula  karena ekosistem memiliki  sifat dan  prilaku  pemulihan  yang  tidak  sama.
Upaya  mempercepat  waktu  pemulihan  seringkali  membutuhkan tenaga  dan  dana jauh  lebih  besar.  Penetapan  wisata  penyu  harus  menjadi  wisata  ekslusif.  Jumlah
wisatawan  sangat  dibatasi  tidak  boleh  melebihi  jumlah  daya  dukung  kawasan.
Pengaturan waktu secara berkelompok diharapkan mampu menjadi salah satu cara dalam  membagi  wisatawan  untuk  melihat  aktivitas  peneluran  Penyu  di
Pangumbahan.  Salah  satu  pembatasan  jumlah  pengunjung  dilakukan  di  Playa Grande Marine Turtle National Park,  maksimum wisatawan 15 orang dengan luas
keseluruhan  kawasan  445  Ha.  Pembatasan  ini  dilakukan  untuk  menghindari adanya  aktivistas  pengunjung  yang  menganggu  peneluran  penyu.  Menurut
Listiani  2012  Koordinasi  waktu  wisatawan  dilakukan  dengan  pergantian kelompok  wisatawan  yang  terdiri  dari  jumlah  maksimum  yang  telah  ditentukan
secara bergantian setiap 15 menit sekali.