Pertimbangan Utama Pengunjung Prioritas Pilihan

pencarian informasi yang dilakukan oleh pengunjung, maka dapat disimpulkan bahwa media informasi melalui mulut ke mulut relatif lebih efektif dibanding media informasi yang lain. 7.3 Evaluasi Alternatif Evaluasi alternatif merupakan tahap ketiga dalam proses keputusan pembelian. Pada tahap ini konsumen mengevaluasi berbagai alternatif dan membuat pertimbangan nilai terbaik untuk memenuhi kebutuhan. Hal yang dievaluasi atau dianalisis mencakup pada pertimbangan responden dalam memilih obyek wisata yang akan dikunjungi.

7.3.1 Pertimbangan Utama Pengunjung

Pertimbangan pengunjung secara tidak langsung juga berhubungan dengan keputusan pengunjung untuk datang atau tidak datang ke obyek Wisata Agro Gunung Mas. Pertimbangan utama pengunjung Wisata Agro Gunung Mas 72 persen adalah lokasi yang mudah dicapai, diduga hal ini berhubungan dengan biaya transportasi yang dikeluarkan. Wisata Agro Gunung Mas relatif dekat dengan kawasan Jabodetabek sehingga biaya transportasinya lebih murah. Disisi lain pertimbangan utama pengunjung yang menyebabkan mereka malas datang adalah lokasi, seperti kondisi jalan yang kurang baik, lalulintas macet dan jarak tempuh yang jauh menyebabkan orang merasa lelah, sehingga menyebabkan responden kurang berminat untuk melakukan kegiatan berwisata. Sebaran responden berdasarkan pertimbangan memilih obyek WAGM dapat dilihat pada Tabel 20. Tabel 20. Sebaran Responden Dalam Memilih Obyek Wisata Agro Gunung Mas. Pertimbangan utama Jumlah orang Persentase persen Lokasi Yang Mudah Dicapai 72 72 Area Tea Walk 21 21 Kegiatan Outbond 3 3 Kegiatan Produksi Teh 3 3 Kegiatan Bekuda 1 1 Total 100 100 Berdasarkan Tabel 20 diatas pertimbangan utama terakhir bagi pengunjung 1 persen yaitu adanya kegiatan berkuda. Kegiatan berkuda diduga sudah banyak ditawarkan oleh obyek wisata lainnya, sehingga menyebabkan kegiatan berkuda tidak asing dimata responden dan tidak menjadi pertimbangan utama pengunjung untuk datang.

7.3.2 Prioritas Pilihan

Wisata Agro Gunung Mas menjadi prioritas utama pengunjung 57 persen dalam pemilihan obyek wisata agro yang akan dikunjungi. Hal ini diduga disebabkan Wisata Agro Gunung Mas merupakan obyek wisata agro yang paling dekat bagi sebagian besar pengunjung berdomisili di kawasan Jabodetabek. Wisata Agro Gunung Mas merupakan satu-satunya wisata agro yang menawarkan konsep perkebunan teh yang letaknya relatif dekat dan mudah dijangkau dari kawasan Jabodetabek. Jarak tempuh yang relatif dekat sehingga membutuhkan biaya transportasi yang lebih murah, biaya yang dikeluarkan untuk setiap kunjungan juga relatif murah, beberapa hal tersebut diduga menjadi penyebab pengunjung lebih memprioritaskan Wisata Agro Gunung Mas. Sebaran responden yang tidak memprioritaskan Wisata Agro Gunung Mas cukup besar 43 persen. Hal ini disebabkan karena beragam wisata agro yang ditawarkan menyebabkan pengunjung lebih leluasa dalam menentukan pilihan. Hal tersebut harus menjadi perhatian pihak pengelola dalam meningkatkan kinerja. Untuk lebih jelasnya dapat dilihat pada Tabel 21. Tabel 21. Sebaran Responden Menurut Prioritas Utama Wisata Agro Gunung Mas. Proritas Utama Jumlah orang Persentase persen Ya 57 57 Tidak 43 43 Total 100 100 7.4 Keputusan Berkunjung Keputusan berkunjung merupakan tahap keempat dalam proses keputusan pembelian produkjasa. Pada tahap ini konsumen mengambil keputusan mengenai kapan suatu produkjasa akan digunakan, dimana dan bagaimana membayarnya. Berdasarkan Tabel 22 diketahui bahwa sebagian besar pengunjung 79 persen memutuskan untuk berkunjung dengan terencana. Hal ini disebabkan karena waktu pengambilan data bertepatan dengan liburan panjang, sehingga pengunjung memang berencana untuk berlibur ke Wisata Agro Gunung Mas. Disamping itu masih ada pengunjung yang berkunjung secara mendadak 21 persen, pengunjung tersebut secara kebetulan melewati jalur puncak kemudian singgah ke Wisata Agro Gunung Mas setelah melihat papan reklame yang ada. Di sisi lain pengunjung yang sedang mengikuti acara perusahaan rapat kerja di kawasan puncak juga tertarik untuk berkunjung disela acara. Sebaran responden berdasarkan keputusan berkunjungnya dapat dilihat pada Tabel 22. Tabel 22. Sebaran Responden Berdasarkan Cara Memutuskan Berkunjung. Cara Memutuskan Berkunjung Jumlah orang Persentase persen Terencana 79 79 Mendadak 21 21 Total 100 100 Berdasarkan Tabel 23 diketahui bahwa keputusan pengunjung Wisata Agro Gunung Mas 50 persen dipengaruhi oleh keluarga. Hal ini menunjukkan bahwa keluarga sangat berperan penting dalam mempengaruhi seseorang dalam memutuskan untuk berkunjung. Disamping itu pada saat pengambilan data bertepatan dengan libur panjang, menyebabkan banyaknaya pengunjung yang telah merencanakan waktu libur mereka itu jauh-jauh hari bersama anggota keluarga untuk datang ke Wisata Agro Gunung Mas. Media iklan tidak mempengaruhi seseorang dalam menentukan obyek wisata, hal ini ditunjukkan dari tidak adanya pengunjung yang menyatakan media iklan berpengaruh terhadap keputusan. Sebaran responden berdasarkan sumber informasi yang berpengaruh dapat dilihat pada Tabel 23. Tabel 23. Sebaran Responden Menurut Sumber yang Mempengaruhi Keputusan untuk Berkunjung ke Wisata Agro Gunung Mas. Yang Mempengaruhi Jumlah Orang Persentase persen Diri Sendiri 20 20 Keluarga 50 50 Teman 30 30 Media Iklan Total 100 100

7.4.1 Kondisi Lalulintas Menuju Wisata Agro Gunung Mas