Validitas, Seleksi Aitem dan Realibilitas 1 Validitas

a. Pembuatan alat ukur

Skala kemandirian menggunakan skala yang dibuat oleh Yuanda 2014. Alat ukur ini mengukur aspek-aspek kemandirian yang dikemukakan oleh Steinberg 2002, yaitu kemandirian emosional, kemandirian perilaku dan kemandirian nilai. Sedangkan kematangan karir diukur dengan menggunakan skala kematangan karir yang disusun oleh peneliti berdasarkan aspek-aspek kematangan karir yang dikemukakan oleh Super 1974, dalam Alvarez, 2008 dan Crites 1971, yaitu Perencanaan, Eksplorasi, Informasi, Pengambilan Keputusan dan Kemampuan. Pada kedua skala tersebut terdiri dari aitem favourable dan unfavourable dengan menggunakan empat pilihan jawaban yaitu, SS = Sangat Setuju, S = Setuju, TS = Tidak Setuju, STS = Sangat Tidak Setuju. Kategori jawaban akan diskor 1 – 4 menurut tingkat dukungan dan penolakan isi pernyataan, seperti pada aitem favourable jawaban SS : 4, S : 3, TS : 2, dan STS :

1. Sedangkan untuk aitem unfavourable akan diskor sebaliknya. b. Mencari Informasi

Sebelum peneliti melakukan pengambilan data, terlebih dahulu diawali dengan mencari informasi tentang sekolah yang dapat dijadikan subjek penelitian yang sesuai dengan kriteria subjek yang akan digunakan. Setelah ditemukan, peneliti mencari informasi-informasi yang diperlukan serta jumlah siswa di sekolah tersebut. Peneliti juga melakukan wawancara kepada beberapa siswa kelas XII dan guru Bimbingan Konseling di SMK Negeri 2 Depok, Sleman. Peneliti juga memberikan angket kepada 62 siswa sebagai data awal untuk penelitian.

c. Uji Coba Alat Ukur

Sebelum skala digunakan untuk pengambilan data, peneliti melakukan uji coba try out skala kematangan karir pada tanggal 1 Februari 2016 terhadap 85 siswa. Hasil dari try out tersebut, terdapat aitem-aitem yang gugur dan banyak aitem yang memenuhi standar untuk dijadikan alat ukur tersebut sehingga peneliti merevisi alat ukur tersebut dengan meratakan jumlah aitem setiap aspek.

H. Analisis Data 1. Uji Asumsi

a. Uji Normalitas

Uji normalitas data akan dilakukan dengan menggunakan rumus One Sample Kolmogorov-Smirnov pada program SPSS for windows versi 16.00. Distribusi data dinyatakan normal apabila nilai signifikansi lebih dari 0.05 p 0.05 dan sebaliknya jika kurang dari 0.05 p 0.05 maka data dinyatakan tidak normal Hadi, 2000. b. Uji Linearitas Uji linearitas yang akan dipergunakan dalam penelitian ini adalah Test for Linearity pada program SPSS for windows versi 16.00. Suatu hubungan dinyatakan linear apabila nilai signifikansi yang didapatkan lebih kecil dari 0.05 p 0.05, sementara itu hubungan dinyatakan tidak linear bila nilai signifikansi yang didapatkan lebih besar dari 0.05 p 0.05 Hadi, 2000.

2. Uji Hipotesis

Teknik uji hipotesis yang akan digunakan dalam penelitian ini adalah dengan korelasi Pearson-Product Moment yang terdapat dalam program program SPSS for windows versi 16.00. 49

BAB IV PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

A. Pelaksanaan Penelitian

Penelitian dengan tujuan mencari hubungan kemandirian dengan kematangan karir siswa SMK ini dilakukan pada tanggal 7 – 11 Maret. Penelitian ini menggunakan surat ijin penelitian No: 9eDKPPsiUSDI2016 yang diserahkan kepada Bappeda Sleman untuk memperoleh perizinan penelitian. Setelah mendapatkan izin dari Bappeda Sleman dengan perizinan No: 070Bappeda3392016, lalu peneliti menyerahkan perizinan tersebut kepada Kepala Sekolah SMK Negeri 2 Depok, Sleman. Pihak sekolah menindaklanjuti dengan memberi fasilitas yaitu menunjuk seorang guru Bimbingan Konseling kepada peneliti sebagai Guru Pendamping. Pengambilan data dilakukan ketika sekolah sedang melaksanakan Ujian Akhir Sekolah sehingga peneliti mulai membagikan skala penelitian kepada para subjek di kelas tersebut setelah ujian selesai. Subjek penelitian adalah siswa kelas XII SMK yang terdiri dari 353 siswa yang berusia 15-18 tahun yang terdiri dari 256 subjek laki-laki dan 97 subjek perempuan. Berdasarkan jenis kelamin, penyebaran subjek penelitian dapat terlihat pada tabel di bawah ini: