Analisis Definisi Operasional Penelitian

57 10 . CFCCF, C, Csym 0-3 4.666667 6.8 1.4 9 11 . FCFC, FC 0-4 4.333333 5.8 3.4 4.6 12 . CF 0-3 0.133333 0.2 13 . CCdes,Cs ym,Cn 0-1 0.466667 0.4 0.2 1.4

2. Determinan Form F

Tabel 2. Rata-rata Determinan Form F Determinan Norma Kecanduan game Kecanduan hal lain Tidak kecanduan apapun Kecanduan hal lain sedang F 3-16 13.6 13.2 7.6 18.4 Pada determinan Form F, baik pada kelompok kecanduan bermain game online, kecanduan hal lain dan tidak kecanduan apapun memiliki nilai F yang termasuk dalam kategori normal. Jika dilihat dari jumlah respon F yang diikuti dengan munculnya respon color, movement, dan shading pada ketiga kelompok dapat disimpulkan bahwa pada masing-masing kelompok tersebut tidak mengindikasikan 58 keterbatasan atau kemiskinan pandangan mengenai dunia. Hal tersebut menunjukkan bahwa ketiga kelompok tersebut mampu melihat suatu hal secara adil dan berdasarkan fakta, terlepas dari pengaruh personal Klopfer, dkk, 1954. Namun nilai F yang lebih tinggi pada kelompok yang mengalami kecanduan bermain game online dan kecanduan hal lain dari pada kelompok yang tidak kecanduan apapun menunjukkan adanya kecenderungan kaku dan obsesif dibandingkan kelompok yang tidak mengalami kecanduan Ogdon, 1984.

3. Determinan Movement

Tabel 3. Rata-rata Determinan Movement Deteminan Norma Kecanduan game Kecanduan hal lain Tidak kecanduan apapun Kecanduan hal lain sedang M 0-6 3.933333 3.8 2.6 15.8 FM 1-8 3.933333 6.8 3 8.4 mFm,mF,m 0-3 1.266667 4 0.8 3.2 Pada kelompok kecanduan bermain game online dan kelompok tidak kecanduan apapun memiliki pola yang hampir sama yaitu nilai M dan FM yang hampir sama dan lebih besar dari nilai m hanya nilai pada kelompok kecanduan bermain game online lebih tinggi. Nilai M dan FM yang hampir sama pada kedua kelompok dan lebih besar 59 dibandingkan nilai m mengindikasikan kemampuan untuk menyadari dan mengekspresikan dorongan dari dalam diri Klopfer,dkk, 1954. Namun nilai M yang lebih tinggi menunjukkan kecenderungan kelompok kecanduan bermain game online memiliki kepribadian yang introvert, tertutup dan memiliki potensi kreatif yang lebih besar Ogdon, 1984. Nilai FM yang cenderung lebih besar mengindikasikan kecenderungan untuk sesegera mungkin memenuhi pemuasan kebutuhan. Sedangkan nilai m pada kelompok kecanduan game online yang cenderung lebih tinggi dibandingkan kelompok yang tidak kecanduan mengindikasikan kecenderungan obsesif kompulsif Ogdon, 1984. Pada kelompok kecanduan hal lain dapat diketahui bahwa respon FM dan m lebih besar dari M. Hal ini mengindikasikan ketidakmampuan menunda pemenuhan pemuasan dari dorongan yang berasal dari dalam diri Klopfer, dkk, 1954. 60

4. Determinan Shading

a. Tekstur

Tabel 4. Rata-rata Determinan Tekstur Deteminan Norma Kecanduan game Kecan duan hal lain Tidak kecanduan apapun Kecanduan hal lain sedang Fc 0-5 1 0.8 0.2 2.2 ccF 0-1 0.2 Pada ketiga kelompok diketahui nilai Fc masuk dalam kategori normal dan tidak memiliki respon c. Hal tersebut mengindikasikan adanya kesadaran akan kebutuhan afeksi dan mampu mengatasinya tanpa menjadi bergantung dengan orang lain. Namun nilai Fc pada kelompok kecanduan game online dan kecanduan hal lain cenderung lebih tinggi. Hal ini menunjukkan adanya kecenderungan untuk terlalu bergantung secara afeksi terhadap orang lain dan memiliki kebutuhan yang tinggi terhadap respon dari orang lain Klopfer, dkk, 1954.