Program Kerja Dinas Sosial Provinsi Sumatera Utara Struktur Organisasi Dinas Sosial Provinsi Sumatera Utara

3.1.3 Program Kerja Dinas Sosial Provinsi Sumatera Utara

1. Program bantuan dan jaminan kesejahteraan sosial. 2. Program pelayanan dan rehabilitasi kesejahteraan sosial 3. Program pemberdayaan fakir miskin, Komunitas Adat Terpencil KAT, dan penyandang masalah kesejahteraan sosial lainnya. 4. Program pengembangan sistem perlindungan sosial. 5. Program pemberdayaan kelembagaan kesejahteraan sosial. 6. Program peningkatan kualitas penyuluhan kesejahteraan sosial. 7. Melaksanakan pembangunan bidang kesejahteraan sosial sebagai bagian integrasi pembangunan Provinsi Sumatera Utara. 8. Membantu Pemerintah Provinsi Sumatera Utara untuk melaksanakan tugas pembantuan dan dekonsentrasi dalam pembangunan kesejahteraan sosial.

3.1.4 Kedudukan, Tugas Pokok dan Fungsi Dinas Sosial Provinsi Sumatera Utara

3.1.4.1 Kedudukan Dinas Sosial Provinsi Sumatera Utara

Dinas Sosial Provinsi Sumatera Utara merupakan unsur pelaksana Pemerintah Daerah, dipimpin oleh seorang Kepala Dinas Sosial yang berada di bawah dan bertanggung jawab langsung kepada Gubernur Sumatera Utara. Universitas Sumatera Utara

3.1.4.2. Tugas Pokok Dinas Sosial Provinsi Sumatera Utara

Tugas pokok Dinas Sosial Provinsi Sumatera Utara adalah melaksanakan sebahagian urusan Rumah Tangga Daerah dalam bidang kesejahteraan sosial serta melaksanakan tugas perbantuan yang diserahkan oleh Gubernur Sumatera Utara.

3.1.4.3 Fungsi Dinas Sosial Provinsi Sumatera Utara

Adapun fungsi Dinas Sosial Provinsi Sumatera Utara adalah: 1. Perumusan kebijaksanaan teknis, pemberian bimbingan, pembinaan, pemberian rekomendasi di bidang kesejahteraan sosial. 2. Pelaksanaan kebijaksanaan teknis sesuai dengan tugas pokoknya, dan 3. Penggunaan dan pengendalian teknis atas pelaksanaan tugas pokoknya.

3.1.5 Struktur Organisasi Dinas Sosial Provinsi Sumatera Utara

Agar suatu pekerjaan dapat dikerjakan secara sistematis, terkoordinir, efektif dan efisien maka diperlukan struktur organisasi untuk memberikan pendelegasian wewenang dan tanggung jawab dalam melaksanakan tugasnya masing-masing. Berikut ini adalah Struktur Organisasi Kantor Dinas Sosial Provinsi Sumatera Utara berdasarkan Peraturan Daerah No. 3 Tahun 2001 tentang Susunan Organisasi Dinas-dinas Daerah Provinsi Sumatera Utara: 1. Kepala Dinas. 2. Bagian Tata Usaha terdiri dari: a. Sub Bagian Umum. b. Sub Bagian Keuangan. c. Sub Bagian Kepegawaian. Universitas Sumatera Utara d. Sub Bagian Organisasi dan Hukum. 3. Sub Dinas Bina Program, terdiri dari: a. Seksi Penyusunan Program. b. Seksi Data dan Evaluasi. c. Seksi Monitoring dan Pelaporan 4. Sub Dinas Kesejahteraan dan Bantuan Sosial, terdiri dari: a. Seksi Kesejahteraan Anak dan Lanjut Usia. b. Seksi Bantuan Fakir Miskin. c. Seksi Bantuan Penanggulangan Bencana. d. Seksi Sumbangan Sosial. 5. Sub Dinas Bina Rehabilitasi Sosial, terdiri dari: a. Seksi Rehabilitasi Anak Nakal dan Korban Narkoba. b. Seksi Rehabilitasi Tuna Sosial. c. Seksi Rehabilitasi Penyandang Cacat. d. Seksi Rehabilitasi Eks Penderita Penyakit Kronis. 6. Sub Dinas Bina Kepahlawanan, Perintis dan Kejuangan, terdiri dari: a. Seksi Kepahlawanan dan Keperintisan. b. Seksi Kejuangan dan Nilai-nilai Kesetiakawanan. c. Seksi Sarana dan Prasarana Taman Makam Pahlawan dan Taman Makam Bahagia. 7. Sub Dinas Pemberdayaan Masyarakat, terdiri dari: a. Seksi Organisasi Sosial dan Karang Taruna. b. Seksi Pekerja Sosial. Universitas Sumatera Utara c. Seksi Bimbingan Penyuluhan. d. Unit Pelaksana Teknis Dinas. 8. Kelompok Jabatan Fungsional. a. Unit Pelaksana Teknis Dinas Sosial, terdiri dari: 1. Panti WerdaAsuhan Abdi Dharma Asih Binjai. 2. Panti Karya ParawarsaPejoreken Brastagi. 3. Panti Werda UliHasonangan Siborong-borong. 4. Panti Asuhan PengepkepenPerpulungan Sidikalang. 5. Panti Werda BaktiHarapan Rantau Prapat. 6. Panti Karya Budi MuliaBowongahono Pinang Sori Tapanuli Tengah. 7. Panti KaryaSosial, Bina Karya Binjai. 8. Panti WerdaSosial, Bahkapul-Teratai Pematang Siantar. 9. Panti Karya Bhakti Sei Buluh Deli Serdang. 10. Panti Asuhan Taman Budi Padang Sidimpuan. 11. Panti Sosial Cacat Netra Bala Dewa Tebing Tinggi. 12. Panti Sosial Bina Remaja Nusa Putra Tanjung Morawa. 13. Balai Pendidikan dan Latihan Tenaga Sosial Stabat. Universitas Sumatera Utara

3.1.6 Susunan Tugas dan Fungsi Setiap Bagian Dinas Sosial Provinsi Sumatera Utara