Reliabilitas Instrumen Uji Validitas dan Reliabilitas Instrumen

73 Berikutnya peneliti menghitung skor capaian rating pada masing-masing butir dengan cara mengkalikan frekuensi keterpilihan dengan bobot kategori masing-masing. Dengan demikian angka mean tertinggi masing-masing butir adalah 4 dengan asumsi seluruh respon den 420 mahasiswa memilih “Sangat Puas” yang bobotnya 4. Semakin besaran mean mendekati angka 4 maka ratingnya semakin tinggi, begitu juga sebaliknya semakin menjauh dari angka 4 maka ratingnya semakin rendah. Dengan demikian maka diperoleh temuan butir mana yang ratingnya tinggi dan butir mana yang ratingnya rendah, sehingga tingkat kepuasan pada masing- masing aspek dapat diketahui. Analisis data dilaksanakan ketika semua data yang dibutuhkan telah diperoleh. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif deskriptif, yaitu menganalisis data dengan cara mendeskripsikan atau menggambarkan data yang telah terkumpul sebagaiamana adanya. Setelah di analisis kemudian dideskripsikan hasilnya untuk tiap-tiap fakultas. Setelah menganalisis untuk setiap fakultas, maka di analisis lagi untuk seluruh fakultas di Universitas Negeri Yogyakarta, untuk mengetahui tingkat kepuasan mahasiswa secara keseluruhan terhadap ruang belajar terbuka di UNY. Dengan hasil tersebut dapat pula diketahui bagaimana strategi untuk meningkatkan kepuasan mahasiswa terhadap ruang belajar terbuka open learning space, yang juga dapat dianalisis dari saran atau harapan yang dituangkan mahasiswa pada instrumen angket. 74

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

A. Hasil Penelitian

1. Deskripsi Lokasi Penelitian

Penelitian ini merupakan penelitian dengan pendekatan kuantitatif dan dengan metode deskriptif yang mendeskripsikan kepuasan mahasiswa terhadap ruang belajar terbuka di Universitas Negeri Yogyakarta. Sub variabel dalam penelitian ini yaitu fitur, reabilitaskeandalan, desain dan estetika, kenyamanan, kondisi lingkunganfisik, serta perlindungan kepentingan umum. Penelitian ini berlokasi di Universitas Negeri Yogyakarta Kampus I pusat yang beralamat di Jl. Colombo No. 1 Yogyakarta, 55281. Universitas Negeri Yogyakarta memiliki visi yaitu “Pada tahun 2025 UNY menjadi universitas kependidikan kelas dunia berlandaskan ketaqwaan, kemandirian dan kecendekiaan “. Untuk menjalankan visi tersebut, UNY memiliki misi antara lain: a. Menyelenggarakan pendidikan akademik, profesi, dan vokasi dalam bidang kependidikan yang didukung bidang nonkependidikan untuk menghasilkan manusia unggul yang mengutamakan ketaqwaan, kemandirian, dan kecendikian. b. Menyelenggarakan kegiatan penelitian untuk menemukan, mengembangkan, dan menyebarluaskan ilmu pengetahuan, teknologi, seni danatau olahraga, yang menyejahterakan individu dan masyarakat, dan mendukung pembangunan daerah dan nasional, serta berkontribusi pada pemecahan masalah global. 75 c. Menyelenggarakankegiatan pengabdian dan pemberdayaan masyarakat yang mendorong pengembangan potensi manusia, masyarakat, dan alam untuk mewujudkan kesejahteraan masyarakat. d. Menyelenggarakan tata kelola universitas yang baik, bersih, dan akuntabel dalam pelaksanaan otonomi perguruan tinggi. Penyelenggaraan kegiatan di Universitas Negeri Yogyakarta mempunyai tujuan untuk: a. Terwujudnya manusia yang betaqwa, mandiri, dan cendekia yang menjunjung tinggi nilai-nilai Pancasila. b. Terwujudnya penemuan, pengembangan, dan penyebarluasan ilmu pengetahuan, teknologi, seni, danatau olahraga yang mendukung pembangunan daerah dan nasional, serta berkontribusi pada pemecahan masalah global. c. Terselenggaranya kegiatan pengabdian dan pemberdayaan masyarakat yang mendorong pengembangan potensi manusia, masyarakat, dan alam untuk mewujudkan kesejahteraan masyarakat. d. Terwujudnya tata kelola universitas yang baik, bersih, dan akuntabel dalam pelaksanaan otonomi perguruan tinggi.