Lokasi dan waktu Penelitian Alat dan Sasaran Penelitian Jenis Data Metode Pengumpulan Data

3.2 Lokasi dan waktu Penelitian

Penelitian ini dilaksanakan di beberapa desa yang merupakan lokasi penerapan program CSR PT.WKS, Jambi. Pelaksanaannya dilakukan mulai bulan April sampai bulan Juni 2010. Penentuan daerah contoh menggunakan purposive sampling dengan memilih responden yang dapat mewakili ruang lingkup penelitian. Sehingga daerah contoh pengambilan responden adalah daerah yang merupakan tempat pelaksanaan program corporate social responcibility. Desa yang menjadi daerah contoh yaitu Desa Tebing Tinggi, Kuala Dasal, Dusun Mudo,Pematang Lumut, Rawa panjang, Senyerang, Mendahara Ulu, dan Lubuk Mandarsah.

3.3 Alat dan Sasaran Penelitian

Alat yang digunakan dalam penelitian antara lain: 1. Kuesioner 2. Peta wilayah penelitian 3. Data statistik lokasi penelitian 4. Alat tulis 5. Kamera 6. Unit komputer dengan program Microsoft Office Word 2007, Microsoft Office Excel 2007, dan SPSS 16.0 for Windows Sasaran penelitian ini adalah masyarakat sekitar PT. WKS yang terlibat dalam program CSR perusahaan tersebut.

3.4 Jenis Data

Data yang dibutuhkan dalam penelitian ini adalah data primer dan data sekunder yang bersifat kualitatif dan kuantitatif. Data primer diperoleh dari masyarakat langsung yang dijadikan objek penelitian sedangkan data sekunder diperoleh dari perusahaan berupa dokumen tentang kebijakan, rencana dan realisasi CSR. Data sekunder juga dapat diperoleh melalui buku, majalah, internet, surat kabar dan instansi-instansi yang relevan dengan penelitian ini.

3.5 Metode Pengumpulan Data

Pengumpulan data dilakukan dengan cara studi literatur, pengisian kuisioner dan wawancara, serta pengumpulan data-data statistik yang turut membantu dalam penelitian. Pengumpulan data primer dilakukan dengan menyebarkan kuisioner kepada pihak perusahaan dan masyarakat yang berpartisipasi dalam program CSR. Data primer diperoleh melalui wawancara mendalam pada responden dan informan. Kuisioner berisikan sejumlah pertanyaan yang berkaitan dengan persepsi, tingkat partisipasi dan dampak yang diperoleh setelah diadakannya kegiatan CSR. Pegumpulan data primer juga dilengkapi dengan wawancara mendalam menggunakan panduan pertanyaan pada informan.

3.6 Metode Pemilihan Responden