Bahan Tes Membaca Pemahaman

20

d. Bahan Tes Membaca Pemahaman

Tes kemampuan membaca digunakan untuk mengukur kemampuan siswa dalam memahami isi atau informasi yang terdapat dalam bacaan. Oleh karena itu, bahan tes membaca pemahaman perlu diperhatikan. Pemilihan wacana yang akan digunkan untuk bahan tes membaca pemahaman menurut Burhan Nurgiyantoro 2001:249, hendaknya mempertimbangkan segi tingkat kesulitan, panjang pendek, isi, dan jenis atau bentuk wacana. 1 Tingkat kesulitan wacana Pada tingkat kesulitan wacana perlu diperhatikan kekompleksan dan struktur kosakata. Tingkat kesulitan wacana dapat disesuaikan dengan tingkat kemampuan siswa. 2 Isi wacana Isi wacana yang digunakan sebagai bahan membaca sebaiknya jangan terlalu asing dan jangan terlalu umum. Jika terlalu asing siswa akan mengalami kesulitan dalam memahami. 3 Panjang pendek wacana Bacaan yang digunakan jangan terlalu panjang dan jangan terlalu pendek. Ahmad Rofi‟uddin dan Darmiyati Zuchdi 2001:178 memberikan batasan panjang teks bacaan yang diambil sebaiknya berisi kurang lebih 100 kata, dari teks tersebut dapat diturunkan 6 sampai 7 butir pertanyaan. 21 4 Bentuk wacana Wacana yang digunakan sebagai bahan tes kemampuan membaca dapat berupa wacana yang berbentuk prosa narasi, argumentasi, persuasi, maupun deskripsi atau dialog mapupun puisi. Pemilihan materi bacaan atau bahan tes kemampuan membaca merupakan salah satu tugas yang harus dilakukan guru. Pemilihan materi bacaan harus diperhatikan, guru hendaknya memilih bacaan yang memiliki daya tarik bagi siswa sehingga siswa akan termotivasi untuk membaca dengan sungguh-sungguh dan berimplikasi pada pemahaman siswa terhadap bacaan. Untuk dapat memilih materi bacaan yang menarik, guru dapat mengambil wacana dari berbagai sumber, hal ini dimaksudkan agar siswa memiliki wawasan yang luas serta membaca menjadi kegiatan yang menyenangkan dan tidak membosankan. Bahan tes membaca pemahaman yang digunakan dalam penelitian ini memilih bacaan yang berkaitan dengan kehidupan sehari-hari siswa, dengan tingkat kesulitan wacana yang tidak terlalu sulit, isi wacana juga tidak terlalu umum dan tidak terlalu asing bagi siswa, teks juga tidak terlalu panjang maupun terlalu pendek. Bahan tes membaca pemahaman yang digunakan dalam penelitian ini menyesuaikan dengan tingkat kemampuan siswa kelas IV SD N Katongan I. 22

2. Metode SQ3R