Tata Guna Lahan Generator Aktivitas Pola Arsitektur Sirkulasi dan Pencapaian

69

IV.2 Analisa Lingkungan

IV.2.1 Tata Guna Lahan

Tanggapan : Parijs van Soematra terletak di kawasan yang didominasi oleh fungsi lahan perdagangan, komersil, serta di sekitar kawasan bersejarah, sehingga sasaran yang ingin dicapai melalui fungsi Parijs van Soematra ini dapat tercapai, yaitu pusat perbelanjaan dan pusat kuliner, penginapan, disertai fungsi seperti galeri, area promenade, serta amphiteatre dapat tercapai. Universitas Sumatera Utara 70

IV.2.2 Generator Aktivitas

Tanggapan : Generator aktivitas paling ramai di sekitar kawasan Parijs van Soematra antara lain Merdeka Walk, pusat otomotif jalan Mesjid, Pasar Hindu, serta lapangan Benteng saat diselenggarakan acara. Dengan kehadiran Parijs van Soematra, generator aktivitas baru akan muncul di kawasan Kesawan sehingga kawasan ini khususnya sekitar jalan Ahmad Yani VII dan jalan Hindu menjadi ramai dan hidup kembali. Universitas Sumatera Utara 71

IV.2.3 Pola Arsitektur

Tanggapan : Kawasan Parijs van Soematra masih didominasi oleh bangunan dengan gaya arsitektur kolonial, China, serta Melayu. Keberadaannya memiliki potensi untuk menjadi view yang menarik di kawasan bersejarah, sehingga desain baru pada Parijs van Java harus dapat mendukung potensi ini. Universitas Sumatera Utara 72

IV.2.4 Sirkulasi dan Pencapaian

Tanggapan : Sirkulasi kendaraan di sekitar kawasan Parijs van Soematra padat dilewati kendaraan karena pada titik persimpangan jalan Mayjend Sutoyo dan jalan Imam Bonjol merupakan titik kemacetan. Pencapaian menuju kawasan Parijs van Soematra yang ramai adalah jalan Raden Saleh, jalan Balai Kota, jalan Ahmad Yani, serta jalan Diponegoro. Namun, untuk mencapai kawasan Parijs van Soematra, jalan yang paling mudah diakses dan tidak terlalu jauh adalah jalan Raden Saleh dan jalan Ahmad Yani. Jika melalui jalan Raden Saleh menuju kawasan, tidak melewati titik kemacetan, sedangkan jika dari jalan Ahmad Yani, akan melewati satu titik kemacetan. Universitas Sumatera Utara 73

IV.3 Analisa Tapak