Rumusan Masalah Batasan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian

1.2. Rumusan Masalah

Berdasarkan uraian latar belakang penelitian yang dikemukakan di atas, maka penulis merumuskan masalah yang akan dibahas dalam penelitian ini adalah sebagai berikut: a. Bagaimana Promosi Smartphone merek Samsung baik untuk non pengguna maupun pengguna Smartphone Samsung pada Mahasiswa di Ilmu Administrasi NiagaBisnis FISIP USU? b. Bagaimana Keputusan Pembelian Smartphone merek Samsung pada Mahasiswa di Ilmu Administrasi NiagaBisnis FISIP USU? c. Bagaimana pengaruh Promosi terhadap Keputusan Pembelian Smartphone merek Samsung pada Mahasiswa di Ilmu Administrasi NiagaBisnis FISIP USU?

1.3. Batasan Masalah

Berdasarkan uraian yang telah dibuat di atas, maka penulis membatasi ruang lingkup penelitian agar lebih terarah dalam melaksanakan penelitian sehingga permasalahan dibatasi hanya pada: a. Pengaruh Promosi penjulan Smartphone merek Samsung pada Mahasiswa di Ilmu Administrasi NiagaBisnis FISIP USU. b. Pengaruh Promosi terhadap Keputusan Pembelian Smartphone merek Samsung pada Mahasiswa di Ilmu Administrasi NiagaBisnis FISIP USU. c. Batasan stambuk yang akan diteliti hanyalah Mahasiswa di Ilmu Administrasi NiagaBisnis FISIP USU yang bersambuk dari angkatan 2012, 2013 dan 2014.

1.4. Tujuan Penelitian

Berdasarkan rumusan masalah tersebut, maka yang akan menjadi tujuan dari penelitian ini yaitu: a. Untuk mengetahui Promosi Smartphone merek Samsung pada Mahasiswa di Ilmu Administrasi NiagaBisnis FISIP USU. b. Untuk mengetahui Keputusan Pembelian Smartphone merek Samsung pada Mahasiswa di Ilmu Administasi NiagaBisnis FISIP USU. c. Untuk mengetahui seberapa besar dampak pengaruh Promosi terhadap Keputusan Pembelian Smartphone merek Samsung pada Mahasiswa di Ilmu Administrasi NiagaBisnis FISIP USU.

1.5. Manfaat Penelitian

Adapun manfaat yang dapat diharapkan penulis melalui proses penelitian ini yaitu: a. Bagi peneliti, yaitu untuk menambah pengetahuan dan wawasan peneliti di bidang pemasaran, khususnya mengenai Promosi dan Keputusan Pembelian. b. Bagi program studi Ilmu Administrasi NiagaBisnis FISIP USU, yaitu untuk menambah bacaan bagi mahasiswa di jurusan Ilmu Administrasi NiagaBisnis FISIP USU. c. Bagi pihak lain, yaitu untuk tambahan informasi dan bahan perbandingan bagi peneliti lain yang meneliti pada bidang yang sama maupun untuk khalayak umum agar menambah pengetahuannya.

BAB II KERANGKA TEORI