Karakteristik Umum Produk Shampo Antiketombe

4.3. Karakteristik Umum Produk Shampo Antiketombe

Karakteristik umum produk shampo antiketombe dalam penelitian ini dilihat dari pengetahuan konsumen tentang merek shampo antiketombe dan jenis kemasan yang di pergunakan. Pengetahuan merek konsumen diukur dari pengenalan konsumen terhadap merek shampo antiketombe secara spontan yang disebutkan pertama kali dan merek shampo antiketombe yang diingat. Berdasarkan hasil wawancara dengan menggunakan kuesioner, dapat dilihat bahwa merek shampo antiketombe terbanyak yang disebutkan secara spontan pertama kali oleh konsumen adalah merek Clear yaitu mencapai 46,87 persen. Merek terbanyak kedua yang disebutkan secara spontan adalah Pantene sebanyak 18,75 persen. Selanjutnya secara berurutan adalah merek Sunsilk sebanyak 16,87 persen, Head Shoulder sebanyak 8,75 persen, Rejoice sebanyak 5,63 persen dan merek lain sebanyak 3,13 persen. Dari pertanyaan dengan multiple respon mengenai lima merek yang diingat oleh konsumen, maka merek shampo antiketombe yang paling banyak diingat adalah Clear sebanyak 22,60 persen. Selanjutnya secara berurutan adalah Pantene sebanyak 18,64 persen, Sunsilk sebanyak 18,00 persen, Rejoice sebanyak 16,75 persen, Head Shoulder sebanyak 11,05 persen, Zinc sebanyak 7,91 persen dan lainnya sebanyak 5,05 persen. Produk shampo antiketombe yang dipasarkan kepada konsumen dikemas dalam dua bentuk kemasan, yaitu kemasan sachet dan kemasan botol. Kemasan sachet biasanya memiliki volume 5-10 ml, sementara kemasan botol biasanya berisi 75ml, 100ml, 150ml, 200ml, 300ml atau lebih dari 300ml. Berdasarkan data yang terkumpul, sebanyak 61,25 persen dari jumlah total konsumen shampo antiketombe biasa membeli shampo antiketombe kemasan botol dan 38,75 persen membeli shampo antiketombe kemasan sachet. Selengkapnya karakteristik produk shampo antiketombe menurut pendapat konsumen wanita di Kotamadya Bogor dapat dilihat pada Tabel 3. Tabel 3. Karakteristik Umum Produk Shampo Antiketombe Menurut Pendapat Konsumen di Kotamadya Bogor, 2004 Karakteristik Produk Persentase Merek shampo antiketombe yang disebutkan pertama kali oleh konsumen Clear 46,87 Pantene 18,75 Sunsilk 16,87 Head Shoulder 8,75 Rejoice 5,63 Lainnya Zinc, Emeron, Sel Sun 3,13 Total 100 Merek shampo antiketombe yang diingat konsumen Clear 22,60 Pantene 18,64 Sunsilk 18,00 Rejoice 16,75 Head Shoulder 11,05 Zinc 7,91 Lainnya Emeron, Lifebuoy, Sel Sun, Rudy Hadi Suwarno, Sari Ayu 5,05 Total 100 Jenis kemasan shampo antiketombe yang biasa dibeli konsumen Botol 61,25 Sachet 38,75 Total 100

V. HASIL DAN PEMBAHASAN