Treatment Pengumpulan Data METODE PENELITIAN

Tabel 3.1: Lembar Observasi Keaktifan Siswa No. Indikator Jumlah Siswa 1 Siswa mencatat materi yang dijelaskan oleh guru 2 Siswa bertanya kepada guru ketika tidak memahami materi yang telah disampaikan 3 Siswa bertanya kepada teman lain saat tidak memahami materi yang telah disampaikan 4 Siswa mencoba alat peraga yang telah disediakan 5 Siswa berdiskusi dengan teman sekelompoknya 6 Siswa bekerjasama dengan teman sekelompoknya dalam mengerjakan tugas yang diberikan 7 Siswa berani mempresentasikan hasil pekerjaannya di depan kelas 8 Siswa menanggapi presentasi hasil pekerjaan temannya 9 Siswa berani mengutarakan pendapatnya 2. Lembar Tes Terdapat dua jenis tes yang dilakukan oleh peneliti untuk pengumpulan data yaitu pretest dan posttest. Pretest adalah suatu tes yang digunakan peneliti untuk mengetahui kemampuan awal siswa dan melihat kesetaraan antara kelas eksperimen dengan kelas kontrol. Posttest adalah suatu tes yang mengacu pada tingkat pemahaman siswa terhadap materi yang dipelajari. Hasil posttest tersebut digunakan untuk melihat dan mengukur apakah terjadi peningkatan hasil prestasi siswa apabila proses pembelajarannya menggunakan media alat peraga dibanding dengan tanpa menggunakan media pembelajaran metode ceramah. Instrumen tes ini digunakan setelah materi yang dipelajari telah selesai. Tabel 3.2: Kesesuaian indikator dengan soal pretest dan posttest Indikator Nomor Soal Pre test Nomor Soal Post test Menyelesaikan operasi perkalian bentuk aljabar 1a, 1b, 1c 1a, 1b, 1c, 1d, 1e Menyelesaikan pemfaktoran bentuk aljabar − 2a 2a Menyelesaikan pemfaktoran bentuk aljabar + + , = 2b 2b, 2e Menyelesaikan pemfaktoran bentuk aljabar + + , ≠ 2c 2c, 2d Tabel 3.3: Kesesuaian kisi-kisi dengan soal pretest dan posttest Kompetensi Dasar Melakukan operasi aljabar Kisi-kisi Soal Pretest Soal Posttest Melakukan operasi perkalian bentuk aljabar 1. Tentukan hasil kali dari bentuk aljabar berikut a. + + b. + − c. − − 1. Tentukan hasil kali dari bentuk aljabar berikut a. + b. + + c. + − d. + − e. − + Melakukan faktorisasi bentuk aljabar 2. Faktorkanlah bentuk- bentuk aljabar berikut a. − b. − + c. + − 2. Faktorkanlah bentuk- bentuk aljabar berikut a. − b. + + c. + − d. − + Hasil pretest dan posttest siswa dinilai berdasarkan rubrik penilaian terlampir.

H. Prosedur Pelaksanaan Penelitian

Pada pelaksanaan penelitian, terdapat beberapa tahapan-tahapan yang dilaksanakan sebagai prosedur pelaksanaan penelitian. Berikut ini adalah tahap- tahap pelaksanaan penelitian yang telah disusun oleh peneliti. 1. Tahap persiapan Tahap persiapan merupakan tahapan yang dilakukan oleh peneliti sebelum melakukan penelitian. Tahap persiapan tersebut meliputi. a. Menyusun proposal penelitian. b. Mengurus surat perijinan penelitian di sekolah c. Melakukan wawancara dengan guru. d. Membuat instrumen dan alat peraga “Kotak Geser” yang akan digunakan saat pembelajaran dan direvisi oleh pakar dosen sampai dianggap siap dan baik untuk digunakan. e. Melakukan uji coba soal yaitu soal pretest dan posttest kepada siswa kelas IX. Dari hasil uji coba soal kemudian dilakukan uji validitas dan reliabilitas soal tes tersebut. 2. Tahap Pelaksanaan Penelitian a. Memberikan pretest pada siswa kelas kontrol dan kelas eksperimen untuk melihat bagaimana kemampuan awal siswa dari dua kelas tersebut. b. Melaksanakan pembelajaran pada kelas eksperimen dengan menggunakan media alat peraga “Kotak Geser”. c. Melaksanakan pembelajaran pada kelas kontrol dengan tanpa media apapun metode ceramah d. Melaksanakan posttest pada kelas eksperimen dan kelas kontrol. 3. Tahap Analisis a. Menganalisis hasil pretest siswa untuk mengetahui kemampuan awal siswa menguji kesetaraan kemampuan siswa. b. Menganalisis hasil posttest siswa untuk mengetahui apakah terdapat perbedaan hasil belajar antara siswa dengan proses pembelajaran menggunakan media alat peraga “Kotak Geser” dan yang tidak. c. Menganalisis hasil posttest siswa kelas eksperimen untuk mengetahui efektivitas media alat peraga “Kotak Geser” bila ditinjau dari hasil belajar siswa. d. Menganalisis hasil observasi saat proses pembelajaran dengan menggunakan alat peraga “Kotak Geser” untuk mengetahui efektivitas media alat peraga “Kotak Geser” bila ditinjau dari tingkat keaktifan siswa. PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Dokumen yang terkait

Pengaruh keaktifan belajar dan motivasi belajar terhadap hasil belajar siswa kelas VIII B SMP Kanisius Kalasan pada pokok bahasan operasi aljabar menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe jigsaw II tahun ajaran 2016/2017.

0 0 193

Efektivitas penggunaan alat peraga kartu bilangan pada materi operasi hitung penjumlahan dan pengurangan bilangan bulat ditinjau dari hasil belajar siswa kelas VII B SMP N 5 Sleman.

0 0 166

Pengaruh keaktifan belajar dan motivasi belajar terhadap hasil belajar siswa kelas VIII B SMP Kanisius Kalasan pada pokok bahasan operasi aljabar menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe jig

0 0 191

Efektivitas pembelajaran remedial dengan menggunakan alat peraga `kotak geser` pada materi perkalian dan faktorisasi bentuk aljabar di kelas VIII SMPN 2 Jetis Bantul.

0 1 233

Pengaruh pemberian kuis terhadap motivasi dan hasil belajar siswa kelas VIII SMP Kanisius Kalasan tahun pelajaran 2012/2013 pada sub pokok bahasan pengertian dan operasi hitung bentuk aljabar.

0 1 2

Efektivitas penggunaan media alat peraga Kotak Geser ditinjau dari hasil belajar dan keaktifan siswa kelas VIII SMP Kanisius Kalasan pada materi operasi perkalian dan pemfaktoran bentuk aljabar

0 14 207

EFEKTIVITAS PENDEKATAN SAINTIFIK BERBASIS PROBLEM BASED LEARNING (PBL) PADA PEMBELAJARAN MATEMATIKA DITINJAU DARI PRESTASI BELAJAR SISWA KELAS VIII SMP NEGERI 2 BLORA PADA MATERI OPERASI BENTUK ALJABAR.

0 2 265

Latihan Materi Aljabar (1) Selesaikan persamaan

0 0 6

PENGARUH PENGGUNAAN UBIN ALJABAR DALAM PEMBELAJARAN MATEMATIKA DENGAN POKOK BAHASAN PENYEDERHANAAN, PERKALIAN, DAN PEMFAKTORAN BENTUK ALJABAR SISWA KELAS VIII SMP KANISIUS GAYAM YOGYAKARTA TAHUN AJARAN 20112012 DITINJAU DARI MOTIVASI DAN PRESTASI BELAJAR

0 1 296

EFEKTIVITAS PEMBELAJARAN REMEDIAL DENGAN MENGGUNAKAN ALAT PERAGA “KOTAK GESER” PADA MATERI PERKALIAN DAN FAKTORISASI BENTUK ALJABAR DI KELAS VIII SMPN 2 JETIS BANTUL SKRIPSI Diajukan untuk Memenuhi Salah Satu Syarat Memperoleh Gelar Sarjana Pendidikan Pro

0 0 231