Analisis Data Kualitatif Metode Analisis Data

6. Analisis Data Kualitatif

a. Analisis Data Pelaksanaan Pembelajaran. Analisis data kualitatif yang digunakan dalam penelitian ini yaitu analisis data kualitatif model Miles dan Huberman. Analisis data kualitatif ini dilakukan guna mendukung perolehan data pelaksanaan pembelajaran matematika pada materi segitiga dengan pendekatan saintifik secara kuantitatif. Menurut Miles dan Huberman dalam Emzir 2010:129 ada tiga macam kegiatan analisis data kualitatif, yaitu: 1 Reduksi Data Reduksi data adalah suatu bentuk analisis yang mempertajam, memilih, memfokuskan, membuang dan menyusun data dalam suatu cara di mana kesimpulan akhir dapat digambarkan dan diverifikasikan. Reduksi data merujuk pada proses pemilihan, pemfokusan, penyederhanaan, abstraksi dan pentransformasian “data mentah” yang terjadi dalam catatan-catatan lapangan tertulis. 2 Model Data Data Display Langkah kedua dari kegiatan analisis data adalah model data. Model data didefinisikan sebagai suatu kumpulan informasi yang tersusun yang memperbolehkan pendeskripsian kesimpulan dan pengambilan tindakan. Berbagai jenis model data kualitatif adalah teks naratif, matrik, grafik, jaringan kerja dan bagan. Model tersebut dirancang untuk menyusun informasi yang tersusun dalam suatu yang dapat diakses secara langsung dan dalam bentuk yang praktis sehingga peneliti dapat melihat apa yang terjadi dan dapat menggambarkan kesimpulan dengan baik. 3 Penarikan Verivikasi Kesimpulan Langkah selanjutnya adalah tahap penarikan kesimpulan berdasarkan temuan dan melakukan verifikasi data. Pada tahap ini kesimpulan “akhir” mungkin tidak terjadi setelah pengumpulan data selesai, hal ini tergantung pada catatan lapangan, pengodean, penyimpanan dan metode-metode perbaikan yang digunakan, pengalaman peneliti dan tututan dari penyandang dana, tetapi kesimpulan sering digambarkan sejak awal, ketika seorang peneliti menyatakan telah memprosesnya secara induktif. b. Hasil Wawancara Hasil wawancara akan diuraikan untuk mendukung hasil observasi pelaksanaan pembelajaran matematika dengan pendekatan saintifik dan mengetahui kesulitan yang menjadi penghambat dalam melaksanakan kegiatan pembelajaran. Data hasil wawancara dengan guru dianalisis secara kualitatif dengan cara: 1 Membuat transkrip hasil wawancara. 2 Mendeskripsikan dan menganalisis hasil wawancara untuk mendukung hasil observasi pelaksanaan pembelajaran dengan pendekatan saintifik. 78

BAB IV PELAKSANAAN PENELITIAN, TABULASI DATA, ANALISIS DATA

DAN PEMBAHASAN A. Deskripsi Pelaksanaan Kegiatan Penelitian 1. Sebelum Penelitian Penelitian dilaksanakan di SMP Negeri 1 Berbah yang teletak di Berbah Kabupaten Sleman. Sekolah ini belum melaksanakan Kurikulum 2013 untuk keseluruhan. Artinya sekolah ini hanya melaksanakan Kurikulum 2013 pada kelas VII sedangkan untuk kelas VIII dan IX masih menggunakan Kurikulum 2006. Oleh karena itu, peneliti mengambil kelas VII sebagai subjek penelitian. Sebelum melaksanakan penelitian, peneliti melakukan observasi terhadap kelas yang akan digunakan untuk penelitian. Selain observasi, peneliti juga melakukan uji coba instrumen tes yang akan digunakan dalam penelitian. Uji coba tes dilakukan pada kelas berbeda dengan guru pengampu yang sama. Uji coba tes dilakukan pada kelas VII C untuk menguji coba pretest dan kelas VII D untuk menguji coba postest. Pembuatan soal pretest dan postest sudah dikonsultasikan terlebih dahulu kepada dosen pembimbing dan guru sebelum digunakan. Pelaksanaan penelitian ini dilaksanakan pada kelas VII A SMP Negeri 1 Berbah Yogyakarta Tahun Ajaran 20162017. Penelitian ini dilaksakan sebanyak tujuh kali pertemuan dengan rincian sebagai berikut.

Dokumen yang terkait

Analisa pengaruh hasil belajar matematika terhadap kemampuan menyelesaikan soal-soal fisika|b:Studi pengaruh hasil belajar pokok bahasan getaran pada siswa kelas 2 semester III di SLTP Negeri 3 Jember tahun ajaran 2002/2003

0 11 80

Analisa pengaruh hasil belajar matematika terhadap kemampuan menyelesaikan soal-soal fisika: Studi pengaruh hasil belajar pokok bahasan getaran pada siswa kelas 2 semester III di SLTP Negeri 3 Jember tahun ajaran 2002/200

0 13 80

Hubungan antara persepsi dan motivasi belajar fisika dengan hasil belajar fisika pokok bahasan energi siswa kelas 1 cawu III SLTP Negeri 3 Jember tahun ajaran 2001/2002

0 4 69

Peningkatan hasil belajar matematika siswa melalui pendekatan realistik pada pokok bahasan pecahan

2 17 79

Meningkatkan hasil belajar matematika melalui pendekatan pemecahan masalah pada siswa kelas V SD Negeri 2 Bone-Bone Kota Baubau pada pokok bahasan FPB dan KPK

0 0 12

Perbedaan hasil belajar siswa yang diajarkan dengan model pembelajaran project based learning (pjbl) dan konvensional pada pokok bahasan lingkaran kelas viii smp n 3 Tanjung Morawa tahun ajaran 2017-2018 - Repository UIN Sumatera Utara

0 0 162

Penerapan model pembelajaran berbasis masalah terhadap keterampilan komunikasi sains dan hasil belajar siswa kelas X SMA Muhammadiyah 1 Palangkaraya pada pokok bahasan gerak lurus semester 1 tahun ajaran 2016/2017 - Digital Library IAIN Palangka Raya

0 0 10

Penerapan model pembelajaran berbasis masalah terhadap keterampilan komunikasi sains dan hasil belajar siswa kelas X SMA Muhammadiyah 1 Palangkaraya pada pokok bahasan gerak lurus semester 1 tahun ajaran 2016/2017 - Digital Library IAIN Palangka Raya

0 0 28

Penerapan model pembelajaran berbasis masalah terhadap keterampilan komunikasi sains dan hasil belajar siswa kelas X SMA Muhammadiyah 1 Palangkaraya pada pokok bahasan gerak lurus semester 1 tahun ajaran 2016/2017 - Digital Library IAIN Palangka Raya

0 0 25

Penerapan model pembelajaran berbasis masalah terhadap keterampilan komunikasi sains dan hasil belajar siswa kelas X SMA Muhammadiyah 1 Palangkaraya pada pokok bahasan gerak lurus semester 1 tahun ajaran 2016/2017 - Digital Library IAIN Palangka Raya

0 0 29