Pembatasan dan Perumusan Masalah Metodologi Penelitian

4 ekonomi dari para pedagang atau hanya sekedar pemberian bantuan tanpa dampak positif yang dirasakan oleh para pedagang kaki lima tersebut. Dan dari program mitra binaan dengan program tendanisasi yang salah satunya diberikan kepada pedagang kaki lima Jl. H Abdul Jalil Jakarta Pusat. Program ini adalah salah satu bentuk keperdulian PT. BNI Persero Tbk terhadap masyarakat. 6 Hal inilah yang mendorong peneliti untuk meneliti tentang pendayagunaan dana CSR Corporate Social Responsibility PT. BNI Persero Tbk yang dituangkan dalam sebuah judul: “Pendayagunaan Dana CSR Corporate Social Responsibility PT. Bank Negara Indonesia Persero Tbk melalui Program Mitra Binaan pada Pedagang Kaki Lima Taman Tenda 46 Jakarta Pusat “

B. Pembatasan dan Perumusan Masalah

Untuk menjaga agar penulisan skripsi ini lebih terarah dan menghindari kemungkinan pembahasan yang menyimpang dari pokok permasalahan yang hendak diteliti, maka penelitian ini dibatasi pada masalah tentang bagaimana Pendayagunaan Dana CSR Corporate Social Responsibility PT. Bank Negara Indonesia PersroTbk. Adapun rumusan masalahnya adalah sebagai berikut: 1. Bagaimana Pendayagunaan Dana CSR Corporate Social Responsibility PT. Bank Negara Indonesia PerseroTbk melalui program mitra binaan? 6 BNI Berbagi, artikel di akses pada tanggal 01 maret 2010 5 2. Bagaimana Tahapan-tahapan Program CSR Corporate Social Responsibility PT. Bank Negara Indonesia PerseroTbk dalam Pendayagunaan pada Pedagang Kaki Lima Taman Tenda 46 Jakarta Pusat?

C. Tujuan dan Manfaat Penelitian

1. Tujuan Penelitian

Berdasarkan pokok permasalahan yang telah peneliti rumuskan diatas, maka ada beberapa tujuan yang ingin dicapai dari penulisan skripsi ini, yaitu: a. Untuk mengetahui bagaimana Pendayagunaan Dana CSR Corporate Social Responsibility PT. Bank Negara Indonesia Persero Tbk melalui program mitra binaan. b. Untuk mengetahui Tahapan-tahapan Program CSR Corporate Social Responsibility PT. BNI PerseroTbk dalam Pendayagunaan pada Pedagang Kaki Lima Taman Tenda Jakarta Pusat.

2. Manfaat Penelitian

a. Manfaat Akademis: penelitian ini diharapkan dapat menambah pengetahuan, wawasan dan pengalaman mengenai pendayagunaan dana CSR Corporate Social Responsibility PT. Bank Negara Indonesia Persero Tbk melalui program Mitra Binaan pada pedagang kaki lima Taman Tenda 46 Jakarta Pusat dan penulis dapat menerapkan teori-teori yang telah dipelajari selama kuliah mengenai ilmu manajemen. 6 b. Manfaat Praktis: penelitian ini diharapkan dapat mendorong perusahaan agar dapat lebih peduli terhadap keadaan pedagang kaki lima melalui dana CSR Corporate Social Responsibility juga sebagai bahan masukan dan pertimbangan bagi perusahaan untuk menyusun rencana dan kebijakan dimasa yang akan datang. c. Bagi pembaca: dapat digunakan sebagai bahan bacaan dan refrensi ilmu pengetahuan tentang pendayagunaan dana CSR Corporate Social Responsibility pada perusahaan atau organisasi.

D. Metodologi Penelitian

Pada penelitian ini peneliti menggunakan pendekatan kualitatif, yaitu dengan melakukan penelitian yang menghasilkan data deskriptif berupa kata- kata tertulis atau lisan dari orang-orang dan prilaku yang dapat diamati. Untuk memahami istilah penelitian kualitatif ini, perlu kiranya dikemukakan teori menurut Bogdan dan Taylor mendefinisikan, ‘Metodologi Kualitatif’ adalah sebagai prosedur penelitian yang menghasilkan data deskriptif berupa kata- kata tertulis atau lisan dari orang-orang dan prilaku yang dapat diamati. 7 Dengan memeilih metode kualitatif ini, peneliti mengharapkan dapat memperoleh data yang lengkap dan akurat. 1. Subjek dan Objek Penelitian Subjek penelitian yaitu tempat memperoleh keterangan. Dan yang menjadi subjek dalam penelitian ini adalah kantor pusat PT. Bank Negara 7 Lexy J. Moleong, Metodologi Penelitian Kualitataif Bandung:PT. Remaja Rosdakarya, 2000, cet-11, h. 3 7 Indonesia Persero Tbk dan Taman Tenda 46 Jl. H. Abdul Jalil Jakarta Pusat, data yang didapat dari karyawan Divisi PKBL bapak Didik Siswantoro dan 6 orang pedagang kaki lima Taman Tenda 46 Jl. H. Abdul Jalil Jakarta Pusat, sedangkan yang menjadi objek penelitian ini adalah Pendayagunaan Dana CSR Corporate Social Responsibility melalui Program Mitra Binaan pada pedagang kaki lima Taman Tenda 46 Jakarta Pusat. 2. Teknik Pengumpulan Data a. Penelitian Lapangan Field Research Penelitian lapangan Field Research adalah merupakan penelitian di lapangan untuk memperoleh data atau informasi secara langsung dan mendatangi responden. 8 Dan melalui penelitian lapangan akan diperoleh data-data primer, yang didapat dari Divisi PKBL PT. BNI Persero Tbk yaitu bapak Didik Siswantoro. Dimana penelitian tersebut dilakukan dengan cara: 1 Observasi Observasi merupakan metode pengumpulan data yang dilakukan peneliti untuk mengamati atau mencatat suatu peristiwa dengan penyaksian langsung dan biasanya peneliti dapat sebagai partisipan atau observer dalam menyaksikan atau mengamati suatu objek peristiwa yang sedang ditelitinya. 9 8 Rosady Ruslan, Metode Penelitian: Public relation dan Komunikasi Jakarta: Rajawali Pers, 2006 hal.32 9 Ibid,hal. 219 8 Dalam penelitian ini peneliti mengamati langsung objek yang akan diteliti, yang dalam hal ini adalah kantor pusat PT. BNI Persero Tbk dan Taman Tenda 46 Jakarta Pusat. Waktu observasi adalah pada tanggal 08 Maret samapi 11 Juni 2010. Adapun hal-hal yang diperlukan dalam observasi ini adalah alat perekam dan buku catatan yang digunakan sebagai alat ketika wawancara berlangsung, kamera yang digunakan untuk mengambil dokumen dari para pedagang kaki lima Taman Tenda 46 Jakarta Pusat. 2 Wawancara interview Interview merupakan suatu alat pengumpulan informasi langsung tentang beberapa jenis data. 10 Dalam penelitian ini peneliti langsung mewawancarai Divisi PKBL PT. Bank Negara Indonesia PERSERO Tbk bapak Didik Siswantoro dan pedagang kaki lima Taman Tenda 46 Jakarta Pusat. Yang ditanyakan oleh peneliti dalam penelitian ini adalah seputar Pendayagunaan dana CSR yang ada pada PT. BNI Persero Tbk melalui program mitra binaan. Waktu wawancara dengan Divisi PKBL adalah pada tanggal 24 Mei 2010 yang bertempat di kantor pusat PT. BNI Persero Tbk. Dan wawancara dengan pedagang kaki lima Taman Tenda 46 Jakarta Pusat sebanyak 6 orang pedagang pada tanggal 25 Mei 2010 yang bertempat di Taman Tenda 46 Jl. H. Abdul Jalil Jakarta Pusat. 3 Dokumentasi 10 Sustrisno Hadi, “Metodologi Research”, Yogyakarta: Andy Offset, 1983 , hal.49. 9 Dokumentasi dapat diartikan sebagai bahan tertulis maupun data yang diperoleh dari dokumen-dokumen yang berupa catatan formal organisasi itu sendiri. Data yang didapat peneliti dalam penelitian ini dari PT. BNI Persero Tbk adalah berupa profil PT. BNI Persero Tbk dan foto-foto dokumentasi kegiatan CSR BNI. b. Penelitian perpustakaan Library Research Riset perpustakaan ini adalah dilakukan mencari data atau informasi riset melalui membaca, buku-buku refrensi dan bahan-bahan publikasi yang tersedia di perpustakaan. 11 Yang dilakukan di perpustakaan Fakultas Ilmu Dakwah dan Ilmu Komunikasi, perpustakaan utama Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta dan perpustakaan PT. BNI Persero Tbk. 3. Teknik Analisa Data Dari data yang dikumpulkan, kemudian dianalisis dan diinterpretasikan. Adapun dalam menganalisis data, peneliti menggunakan metode analisis deskriptif, yaitu penelitian untuk memberikan penjelasan mengenai karakteristik suatu populasi atau fenomena tertentu, maksudnya adalah cara melaporkan data dengan menerangkan dan memberi gambaran mengenai data yang terkumpul secara apa adanya dan kemudian data tersebut disimpulkan. 12

E. Tinjauan Pustaka

Dokumen yang terkait

Analisis Pengaruh Kepemilikan Manajerialdan Kepemilikan Institusionalserta Pengungkapan Corporate Social Responsibility terhadap Nilai Perusahaan Perbankan Di Bursa Efek Indonesia

1 55 104

Implementasi Program Corporate Social Responsibility (studi pada PT. Arun NGL, Lhokseumawe)

2 59 95

Analisis Pengaruh Corporate Social Responsibility (CSR) Terhadap Pertumbuhan Pendapatan Usaha Kecil Dan Mikro (UKM) Binaan P.T. Telekomunikasi Indonesia-TBK. CDC Area Medan

4 53 101

Pemberdayaan Masyarakat Melalui Program Corporate Social Responsibility (CSR) PT Pertamina (Persero) Unit Pengolahan II Dumai (Studi Deskriptif: Penerima Program CSR Masyarakat Kelurahan Jaya Mukti, Dumai).

13 105 123

Pengaruh Good Corporate Governance Terhadap Implementasi Corporate Social Responsibility ( Studi pada PT. Jamsostek Kantor Wilayah I Sumatera Utara )

1 34 150

Perbandingan Pengaturan Tentang Corporate Social Responsibility Antara Indonesia Dengan Cina Dalam Upaya Perwujudan Prinsip Good Corporate Governance Di Indonesia

3 83 204

Pengaruh Corporate Social Responsibility Disclosure Terhadap Earning Response Coefficient (Studi Empiris Pada Perusahaan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia)

1 54 90

Dampak Program Corporate Social Responsibility (CSR) PT. TOBA PULP LESTARI, Tbk Terhadap Kesejahteraan Masyarakat Kabupaten Toba Samosir (Studi Kasus: Kecamatan Porsea)

17 118 108

Dampak Program Corporate Social Responsibility PT. Telkom tbk Terhadap Akses Mata Pencaharian Masyarakat Peri - Urban Di Desa Sampali, Kecamatan Percut Sei Tuan, Kabupaten Deli Serdang

0 41 151

Analisis Program Corporate Social Responsibility (CSR) pada PT. Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk. AWAL

0 0 16