Data dan Sumber Data

� �� = � � + � � log � � �� + � � log �� + � � �� + � � � � �� + � � ��ℎ � � + � Keterangan : Enroll : Permintaan Pendidikan Tinggi Tuition : Biaya Pendidikan Income : Pendapatan Masyarakat Unemp : Tingkat Pengangguran PIW : Professional Intelectual Workers Pekerja Tingkat Universitas HighGrads : Tingkat Lulusan Sekolah α : Konstanta � - � : Koefisien Elastisitas Variabel � : Provinsi ke-i cross section : Tahun pengamatan time series : term of error 3. Teknik Estimasi Regresi pada Data Panel dengan Uji Hausman Uji Hausman dapat didefinisikan sebagai pengujian statistik untuk memilih apakah model fixed effect atau random effect yang paling tepat digunakan. Uji Hausman dilakukan dengan hipotesis sebagai berikut: Ho: random effet model Ha: fixed effect model Statistik uji Hausman mengikuti distribusi statistik Chi-Square dengan degree of freedom sebanyak k, dimana k adalah jumlah variabel bebas. Jika nilai probabilitas hausman kurang dari alfa maka Ho ditolak dan model yang tepat adalah model fixed effect. Sebaliknya jika nilai probabilitas hasuman lebih besar dari alfa maka hipotesis nol gagal ditolak sehingga model yang tepat adalah random effect. Model random effect mengistemasi data panel dimana variabel gangguan mungkin saling berhubungan antar waktu dan antar individu. Pada model random effect perbedaan intersep diakomodasi oleh error terms masing- masing individu. Sementara itu model fixed effect mengasumsikan bahwa perbedaan antar individu dapat diakomodasi dari perbedaan intersepnya. 4. Uji Asumsi Klasik a. Uji Normalitas Regresi linier normal klasik mengasumsikan bahwa distribusi probabilitas dari gangguan memiliki rata-rata yang diharapkan sama dengan nol, tidak berkorelasi dan mempunyai varian yang konstan. Dengan asumsi ini penaksir akan memenuhi sifat-sifat statistik yang diinginkan seperti unbiased dan memiliki varian yang minimum Gujarati: 2009. Ada beberapa metode untuk mengetahui normal atau tidaknya distribusi residual antara lain Jarque-Bera Test J-B Test dan metode grafik. Dalam penelitian ini akan menggunakan metode J-B Test, yang dilakukan dengan menghitung nilai skewness dan kurtosis, apabila J-B hitung nilai χ2 Chi-Square tabel, maka nilai residual berdistribusi normal Gujarati: 2009.