Gambaran Subjek Penelitian Hasil Uji Asumsi

35

BAB IV ANALISIS DATA DAN PEMBAHASAN

Pada bab ini akan diuraikan pembahasan hasil penelitian sesuai dengan data yang diperoleh. Pembahasan pada bab ini meliputi gambaran umum subjek penelitian, hasil uji asumsi, hasil utama penelitian berupa pengujian hipotesis, dan hasil tambahan berupa deskripsi data penelitian yang turut memperkaya hasil penelitian.

A. Gambaran Subjek Penelitian

Dalam penelitian ini, subjek yang digunakan adalah individu yang pernah menggunakan jasa Lion Air minimal tiga kali dan berusia minimal 20 tahun. Dari subjek penelitian berjumlah 158 orang, diperoleh gambaran subjek penelitian berdasarkan usia dan jenis kelamin. 1. Gambaran Subjek Penelitian Berdasarkan Usia Menurut Papalia, Old, Feldman 2007, kategori usia dewasa dibagi menjadi tiga yaitu dewasa awal 20-40 tahun, dewasa tengah 41- 65 tahun, dan dewasa akhir di atas 65 tahun. Berdasarkan kategori tersebut, maka diperoleh gambaran subjek penelitian sebagai berikut. Universitas Sumatera Utara 36 Tabel 4.1 Gambaran Usia Subjek Penelitian Kategorisasi Usia N Persentase Dewasa awal 20-40 tahun 153 96,84 Dewasa tengah 41-65 tahun 5 3,16 Dewasa akhir di atas 65 tahun Total 158 100 Berdasarkan tabel di atas, diperoleh gambaran bahwa sebagian besar subjek penelitian berada pada kategori usia dewasa awal 20-40 tahun, yaitu sebanyak 153 orang 96,84 , kemudian subjek penelitian dengan usia dewasa tengah 41-65 tahun sebanyak 5 orang 3,16 , dan tidak ada subjek dari usia dewasa akhir di atas 65 tahun. 2. Gambaran Subjek Penelitian Berdasarkan Jenis Kelamin Berdasarkan jenis kelamin subjek penelitian diperoleh gambaran sebagai berikut. Tabel 4.2 Gambaran Jenis Kelamin Subjek Penelitian Jenis Kelamin N Persentase Perempuan 99 62,66 Laki-laki 59 37,34 Total 158 100 Berdasarkan tabel di atas, diperoleh gambaran bahwa subjek penelitian berjenis kelamin perempuan berjumlah 99 orang 62,66 dan subjek penelitian berjenis kelamin laki-laki berjumlah 59 orang 37,34 . Universitas Sumatera Utara 37

B. Hasil Uji Asumsi

Pengujian hipotesis penelitian ini menggunakan analisis regresi linear sederhana. Sebelum melakukan analisis tersebut maka terlebih dahulu dilakukan uji asumsi penelitian yang bertujuan untuk melihat bagaimana distribusi data penelitian. Uji asumsi dalam penelitian ini meliputi uji normalitas dan uji linieritas. 1. Uji Normalitas Uji normalitas dilakukan untuk membuktikan bahwa data terdistribusi secara normal. Dalam penelitian ini, uji normalitas dilakukan dengan menggunakan metode statistik One Sample Kolmogorov-Smirnov Test. Data terdistribusi normal apabila signifikansi atau nilai p 0,05. Hasil uji normalitas dalam penelitian ini dapat dilihat pada tabel berikut. Tabel 4.3 Hasil Uji Normalitas Variabel p Loyalitas Pelanggan 0,202 Kualitas Layanan 0,939 Berdasarkan tabel di atas, diperoleh bahwa nilai p pada variabel loyalitas pelanggan adalah 0,202 yang menunjukkan bahwa data terdistribusi secara normal. Nilai p pada variabel kualitas layanan yaitu 0,939 menunjukkan bahwa data terdistribusi secara normal. Universitas Sumatera Utara 38 2. Uji Linearitas Uji linearitas bertujuan untuk mengetahui apakah korelasi antara variabel dependen dan variabel independen membentuk garis linear atau tidak. Uji linearitas dalam penelitian ini menggunakan metode statistik Uji F. Data penelitian dikatakan berkorelasi linear apabila signifikansi atau nilai p untuk linearity 0,05 dan signifikansi atau nilai p untuk deviation from linearity 0,05. Hasil uji linearitas pada penelitian ini dapat dilihat pada tabel berikut. Tabel 4.4 Hasil Uji Linearitas P Linearity Deviation from linearity Hubungan Kualitas Layanan dengan Loyalitas Pelanggan 0,000 0,068 Berdasarkan tabel di atas, dapat diketahui bahwa nilai p untuk linearity 0,05 yaitu sebesar 0,000 dan nilai p untuk deviation from linearity 0,05, yaitu sebesar 0,068. Dengan demikian, kualitas layanan berhubungan secara linear dengan loyalitas pelanggan.

C. Hasil Utama Penelitian