Sejarah Toko Nata Audio

33

2.2.4. Sejarah Toko Nata Audio

Toko Nata Audio adalah toko yang paling muda berdiri diantara toko-toko jok mobil yang ada di jalan Glugur ini. Toko ini berdiri pada tahun 2010. Toko Nata Audio dengan luas hanya 3 x 4 meter ini diberi nama Nata Audio karena putra pertama mereka bernama Nata. Toko Nata Audio adalah toko reparasi jok mobil interior yang berada di jalan Glugur, kecamatan Medan Petisah, Kelurahan Petisah tengah, Kota Medan, Provinsi Sumatera Utara, Kode pos : 20112. Toko ini didirikan oleh sepasang suami istri yang keduanya adalah mantan karyawan yang pernah bekerja di toko jok mobil milik orang lain di Glugur. Mereka memutuskan memilih membuka jok mobil milik sendiri karena mereka yakin usaha yang dijalankan bisa sukses. Keduanya memiliki potensi untuk berhasil karena pengalaman kerja dan relasi yang mereka miliki cukup banyak. Mereka menyewa kios kecil yang luasnya berukuran hanya 3m x 4m karena untuk bangunan tipe ruko sudah tidak ada yang kosong karena sebagian besar telah disewakan kepada pemilik toko yang lain. Hal ini wajar terjadi karena mereka adalah penyewa yang terakhir kalinya membuka toko jok mobil diantara pengusaha jok mobil yang lain. Akhirnya tempat yang tersisa untuk ditempati hanya berukuran kecil dan harga sewanya setengah dari harga ruko sebesar Rp. 30.000.000,00 setahun. Modal yang mereka keluarkan berkisar Universitas Sumatera Utara 34 ± Rp 60 jutaan sudah termasuk biaya peralatan dan perlengkapan. Modal yang mereka keluarkan didapat dari tabungan mereka tanpa ada pinjaman dari pihak manapun. Ternyata kios kecil tidak menghalangi mereka memajukan usahanya. pelanggan semakin hari semakin bertambah. Neni dan Joko Si pemilik toko, telah sukses membuka cabang di tempat lain. Pada tahun 2012, mereka membuka cabang toko di tempat yang berbeda di jalan Adam Malik di pinggir jalan. Untuk usaha baru ini mereka mengeluarkan modal berkisar Rp.50 jutaan seperti toko yang telah didirikan sebelumnya. Modal didapat dari hasil usaha yang mereka jalankan. Banyak peningkatan yang mereka capai, selain membuka toko cabang, mereka juga telah memiliki rumah dan mobil pribadi dari usaha yang mereka jalankan. Neni dan Joko pemilik toko ini memiliki 6 karyawan yang terbagi ke 2 toko yang berbeda, 3 karyawan toko di jalan Adam Malik diantaranya Aisyah sebagai penjahit, Dayat sebagai teknisi dan Ijul sebagai karyawan pembantu sedangkan 3 karyawan yang lain yang dipekerjakan di jalan Glugur adalah Irna sebagai penjahit, Rudi sebagai teknisi dan imam sebagai joki kenet. Untuk mempekerjakan karyawan Neni dan Joko membutuhkan orang yang bisa bekerja di bidangnya masing-masing sesuai dengan kemampuan dan keahliannya keahliannya. Universitas Sumatera Utara 35 Penetapan gaji sesuai dengan gaji pokok pasaran karyawan yang ada di toko-toko jok mobil yang lain. Jasa yang ditawarkan sama dengan jasa yang ditawarkan Jaya Audio atau toko-toko lain yaitu jasa reparasi jok bedanya adalah jenis barang aksesoris 55 yang dijual di toko Nata tidak selengkap Jaya Audio. Bukan hanya itu, Nata Audio menjual segala jenis kain jok yang bermacam-macam dari merk biasa sampai merk berkualitas sesuai dengan budget 56 dan permintaan pelanggan. 55 Aksesoris : benda-benda yang dikenakan seseorang untuk menambah keindahan bagi si pemakainya 56 Budget : anggaran Universitas Sumatera Utara BAB I PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang Masalah