Plankton Makrozoobenthos Nekton Sumberdaya dan Ekosistem Pesisir

50 50 mtahun Pardjaman 1977. Pengaruh sedimentasi dapat jelas terlihat sampai dengan kedalaman 20 m Suyarso 1995. Kabel komunikasi dan kabel listrik bawah laut melintang antara daratan dan Kepulauan Seribu di sepanjang pantai utara Jakarta. Kabel bawah laut yang digunakan tersebut tidak didesain untk ditimbun oleh pulau-pulau reklamasi. Walaupun modifikasi bentuk pulau rekmalasi jelas menghindari kabel bawah laut Pergub DKI Jakarta No. 121 2012 namun tidak menjamin bebas dari dampak reklamasi.

4.3 Sumberdaya dan Ekosistem Pesisir

4.3.1 Plankton

Plankton merupakan salah satu unsur penting bagi perairan. Berdasarkan penelitian yang dilakukan oleh Afdal 2008 kandungan atau konsentrasi klorofil-a meningkat cukup tajam yaitu antara 16 hingga 26 kali selama kurun waktu 12 tahun 1993 – 2004. Konsentrasi rata-rata plankton di Teluk Jakarta adalah 31,37 mgm³ pada musim timur dan 78,94 mgm³ pada musim barat. Plankton di Teluk Jakarta di dominasi oleh diatom Skeletonema costatum dan Chaetoceros spp., khususnya pada wilayah yang ke arah lepas pantai. Pada daerah yang dekat dengan pantai, maka plankton kelompok Cyanophyceae Trichodesmium spp. dan dinophyceae Ceratium spp. dan Dinophysis caudata dapat ditemukan dalam jumlah sedikit. Produktivitas primer Teluk Jakarta memiliki rata-rata 223g C m 2 y 1 . Pasang merah atau red tide yang disebabkan oleh ledakan populasi planton yang dapat menyebabkan kematian masal bagi ikan sering terjadi di Teluk Jakarta Sachoemar dan Wahjono, 2007.

4.3.2 Makrozoobenthos

Keragaman benthos di Teluk Jakarta cukup tinggi. Sebanyak 63 taksa dan 82 famili ditemukan di Teluk Jakarta. Jenis-jenis benthos dominan adalah bivalvia Mactra sp., Chione sp. diikuti oleh polychaetes Prionospio sp., Lucifer sp., Nephtys sp. serta Crustacea Acetes. Makrozoobenthis dengan kelimpahan tinggi dapat ditemukan di daerah dekat pantai, khususnya di daerah Angke dan Priok yang memiliki konsentrasi bahan organik yang tinggi Taurusman, 2007. Wilayah Teluk Jakarta yang memiliki kondisi hipertrofik, makrozoobenthosnya di dominasi oleh jenis surface deposit-feeding; polychaetes 51 seperti Dodecaceria sp., Cirratulus sp., Capitella sp., dan Spionidae. Pada wilayah dengan kondisi eutrofikasi, makrozoobenthosnya didominasi oleh pemakan-suspensi; bivalvia Mactra sp., Chione sp.. Pada zona lepas pantai dengan kondisi mesotropik memiliki keragaman yang tinggi Taurusman 2010.

4.3.3 Nekton

Berdasarkan survei dengan menggunakan trawl pada tahun 1977 hingga 1979 Martosewoko dan Djamali, 2013 ikan yang dapat ditemukan sebanyak 21 hingga 47 jenis yang di dominasi oleh jenis Upeneus sulphurensis, Apogon kiensis, Ostorhynchus quadrifasciatus, Leiognathus splendens, Platycephalus crocodilus, Saurida elongata, Pomadasys argyreus, dan Gastrophysus lunaris. Berdasarkan survei hasil tangkapan yang dilakukan pada tahun 2005 Wagiyo et al. 2006 jenis ikan dominan yang ditemukan di Teluk Jakarta adalah ikan dari famili Siganidae, Leognathidae dan Clupeidae.

4.3.4 Mangrove