Analisis Faktor-faktor ANALISIS KEPUASAN DAN FAKTOR-FAKTOR YANG

7.2 Analisis Faktor-faktor

yang Mempengaruhi Pemilihan Produk Crepe Analisis diskriminan merupakan alat analisis yang mampu mengelompokkan setiap objek ke dalam dua atau lebih kelompok berdasarkan pada kriteria sejumlah variabel bebas. Analisis faktor yang mempengaruhi dalam keputusan pembelian bertujuan untuk mengetahui faktor apa yang dominan dalam pembelian makanan selingan crepe, sehingga faktor tersebut dapat menentukan pola perilaku konsumen terhadap makanan crepe. Berdasarkan hasil analisis diskriminan Lampiran 3 diketahui bahwa responden yang dianalisis valid untuk diproses lebih lanjut karena tidak ditemukannya data yang hilang missing pada tabel Analysis Case Processing Summary . Analisis diskriminan pada penelitian ini terdiri dari dua grup, yaitu grup yang mengkonsumsi D’Crepes dan grup yang mengkonsumsi Crepes Co. Nilai koefisien pada skor mean yang besar menunjukkan bahwa responden mempunyai penilaian yang positif terhadap variabel-variabel yang dianalisis. Pada tabel Group Statistics dapat bahwa responden D’Crepes memiliki pandangan yang lebih baikpositif pada variabel-variabel yang memiliki skor mean yang lebih tinggi bila dibandingkan dengan Crepes Co., terutama pada variabel ketersediaan untuk makan di tempat, pelayanan yang baik, kebersihan tempat, kenyamanan tempat, harga, kerenyahan, dan merek terkenal. Sedangkan responden Crepes Co. memiliki pandangan yang positif terhadap lokasi outlet dan antrian. Hasil output Test of Equality of Group Means dapat menggambarkan variabel-variabel yang secara nyata membedakan antara grup D’Crepes dan Crepes Co. Pengujian pada proses ini dapat dilakukan dengan angka Wilk’s Lambda atau dengan uji F. Pengujian dengan uji F diukur dengan melihat nilai signifikannya, jika nilai Sig. Variabel tersebut diatas 0,05 maka dapat disimpulkan bahwa variabel tersebut bukan merupakan pembeda grup sebaliknya jika dibawah 0,05 maka variabel tersebut merupakan pembeda grup yang dianalisis. Dari hasil tabel Test of Equality of Group Means menunjukan bahwa variabel lokasi outlet, ketersediaan untuk makan di tempat dan kerenyahan merupakan variabel yang secara nyata menjadi pembeda antar grup dengan nilai Sig. masing-masing sebesar 0,023; 0,034; dan 0,007. Analisis berikutnya dilanjutkan dengan menggunakan Stepwise Statistics bertujuan untuk melihat apakah variabel lokasi outlet, ketersediaan untuk makan di tempat dan kerenyahan merupakan variabel yang masuk ke dalam analisis atau masih terdapat variabel baru yang akan dianalisis. Berdasarkan hasil Stepwise Statistics diketahui tabel Variables Entered menunjukkan kerenyahan, lokasi outlet, dan ketersediaan untuk makan di tempat merupakan variabel yang masuk ke dalam analisis. Tabel Wilk’s Lambda dapat digunakan untuk menentukan perilaku responden D’Crepes berbeda secara nyata dengan perilaku responden Crepes Co. Hal tersebut dapat dilihat dari nilai Sig. kurang dari 0,05, hasil Wilk’s Lambda menunjukkan bahwa terdapat yang secara nyata berbeda antara perilaku responden D’crepes dan Crepes Co. Tahap terakhir analisis diskriminan pada penelitian ini adalah dengan mengelompokkan variabel yang telah dianalisis apakah masuk ke dalam grup D’Crepes atau grup Crepes Co. Pada tabel Structure Matrix dapat dilihat kerenyahan memiliki skor 0,620; lokasi outlet dengan skor -0,518; dan ketersediaan untuk makan di tempat dengan skor 0, 482. tanpa memperhatikan tanda positif dan negatif pada skor Structure Matrix dapat ditarik kesimpulan bahwa kerenyahan merupakan variabel yang paling membedakan antara perilaku responden D’Crepes dan Crepes Co., kemudian diikuti lokasi outlet dan ketersediaan fasilitas untuk makan di tempat. Dengan demikian pihak manajemen sebaiknya selalu memperhatikan faktor kerenyahan dari crepe yang dihasilkan, hal tersebut dikarenakan konsumen crepe sangat sensitif terhadap kerenyahan crepe yang mereka konsumsi. Skor pada Structure Matrix selanjutnya digabungkan dengan tabel Group Statistics, untuk lebih jelasnya dapat dilihat pada Tabel 35. Tabel 35. Hasil Penggabungan Tabel Structure Matrix dengan Tabel Group Statistics Variabel D’crepes Mean Score Crepes Co. Mean Score Structure Matrix Score Kerenyahan Lokasi outlet Ketersediaan fasilitas untuk makan di tempat 4,50 3,80 3,95 4,10 4,25 3,50 0,620 -0,518 0,482 Dari tabel di atas dapat disimpulkan bahwa D’Crepes sebaiknya memperhatikan lokasi outlet dalam usaha untuk meningkatkan penjualan, hal ini sangat sesuai dengan lokasi outlet D’Crepes Pangrango Plaza Bogor yang terlihat kurang strategis. Pada Crepes Co. faktor kerenyahan dan ketersediaan fasilitas untuk makan di tempat merupakan hal yang penting untuk diperhatikan sehingga perusahaan mampu membuat konsumen memandang lebih positif terhadap produk Crepes Co. dan berdampak langsung terhadap peningkatan volume penjualannya.

7.3 Implikasi Hasil terhadap Strategi Pemasaran

Dokumen yang terkait

FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PERILAKU KONSUMEN

1 9 7

ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KONSUMEN DALAM PEMILIHAN MEREK LAPTOP Analisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Konsumen Dalam Pemilihan Merek Laptop Di Surakarta.

0 2 13

ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KONSUMEN DALAM PEMILIHAN MEREK LAPTOP Analisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Konsumen Dalam Pemilihan Merek Laptop Di Surakarta.

0 1 17

ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PERILAKU KONSUMEN DALAM KEPUTUSAN PEMBELIAN ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PERILAKU KONSUMEN DALAM KEPUTUSAN PEMBELIAN PRODUK SIMPATI DI KARANGANYAR.

0 1 11

ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PERILAKU KONSUMEN DALAM KEPUTUSAN PEMBELIAN ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PERILAKU KONSUMEN DALAM KEPUTUSAN PEMBELIAN PRODUK SIMPATI DI SUKOHARJO.

0 1 12

FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KONSUMEN DALAM PEMILIHAN PRODUK BATIK DI KAMPOENG Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Konsumen Dalam Pemilihan Produk Batik Di Kampoeng Batik Laweyan Surakarta.

0 0 11

ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PERILAKU KONSUMEN DALAM PENGAMBILAN KEPUTUSAN Analisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Perilaku Konsumen Dalam Pengambilan Keputusan Membeli Handphone Produk China.

0 1 14

TAP.COM - ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI ... 1604 6090 1 PB

0 11 20

TAP.COM - ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENGEMBANGAN ... 22245 47675 1 PB

1 4 3

TAPPDF.COM PDF DOWNLOAD ANALISIS FAKTORFAKTOR YANG MEMPENGARUHI KEBERHASILAN ...

0 6 11