Implikasi Manajerial HASIL DAN PEMBAHASAN

4.9 Implikasi Manajerial

Hasil penelitian ini dapat menjadi masukan bagi perusahaan untuk lebih meningkatkan komitmen organisasi melalui pelaksanaan Quality of Work Life. Berdasarkan hasil penelitian yang diperoleh, maka implikasi manajerial yang dapat diterapkan oleh perusahaan adalah: 1. Berdasarkan hasil persepsi karyawan terhadap penerapan faktor-faktor QWL bahwa sistem imbalan sudah baik dan perusahaan maka diharapkan pihak perusahaan dapat mempertahankan pelaksanaan sistem kompensasi yang sudah dirasakan baik oleh seluruh karyawan. Lingkungan kerja yang aman dan nyaman memiliki persepsi yang baik namun untuk lebih meningkatkan efektifitas kerja, perusahaan dapat menambah fasilitas pendukung pekerjaan sehingga dapat memaksimalkan kegiatan distribusi produk. Untuk faktor kesempatan dan mengembangkan kapasitas, perusahaan perlu memberikan lebih banyak ruang kepada karyawan untuk menyusun rencana kerja sendiri. Untuk kesempatan berkembang dan berkarya di masa depan sudah baik karena perusahaan memberikan kesempatan kepada karyawan untuk lebih berkembang dan mempunyai jabatan yang lebih tinggi melalui proses promosi jabatan dimana semua karyawan mempunyai hak yang sama untuk maju. Faktor integrasi sosial di lingkungan kerja, perusahaan dapat meningkatkan komunikasi diantara rekan kerja maupun atasan dan bawahan sehingga suasana kerja yang komunikatif yang mendukung kelancaran kerja. Ketaatan pada ketentuan normatif sudah baik dimana perusahaan telah menerapkan dan melakukan sosialisasi atas Standar Operating Procedure SOP di perusahaan. Pada faktor keseimbangan antara kehidupan kerja dan kehidupan pribadi, karyawan bisa untuk membagi kehidupan personal dan pekerjaan sebaik mungkin sehingga tidak menggangu rutinitas di perusahaan. Pada relevansi sosial kehidupan kerja, perusahaan sebaiknya lebih meningkatkan kualitas dan kuantitas pelatihan sehingga dapat meningkatkan kompetensi karyawan. 2. Berdasarkan persepsi karyawan mengenai komitmen organisasi, tingkat komitmen afektif bisa lebih ditingkatkan salah satunya dengan meningkatkan keterlibatan karyawan dengan cara mengikutsertakan karyawan dalam proses pengambilan keputusan sehingga mereka lebih yakin untuk memberikan kontribusi lebih kepada perusahaan. Untuk komitmen continuance dapat ditingkatkan dengan memberikan balas jasa yang lebih baik kepada karyawan untuk meningkatkan komitmen kepada perusahaan. Sedangkan untuk komitmen normatif, karyawan dapat dimotivasi untuk lebih setia karena mereka harus memiliki loyalitas kepada perusahaan. 3. Berdasarkan analisis regresi, diperoleh hasil bahwa faktor yang berpengaruh paling signifikan adalah lingkungan kerja yang aman dan nyaman. Oleh karena itu, perusahaan dapat meningkatkan aspek-aspek berhubungan dengan lingkungan kerja. Seperti penambahan fasilitas kantor menjadi lebih baik, perencanaan tata ruang, dan aspek lingkungan non fisik seperti hubungan yang lebih baik antara rekan kerja serta atasan dan bawahan. Sedangkan untuk hasil regresi linear berganda yang paling rendah adalah kesempatan untuk mengembangkan kapasitas maka karyawan perlu diberikan ruang yang lebih besar untuk menyusun rencana kerja sendiri dan mendorong partisipasi karyawan dalam menentukan bagaimana metode kerja dan tujuan yang ingin dicapai. PENGARUH PENERAPAN FAKTOR-FAKTOR QUALITY OF WORK LIFE TERHADAP KOMITMEN ORGANISASI PADA KANTOR PENJUALAN PT SINAR SOSRO BOGOR Oleh FIKA SITI UTAMI H24097047 PROGRAM SARJANA ALIH JENIS MANAJEMEN DEPARTEMEN MANAJEMEN FAKULTAS EKONOMI DAN MANAJEMEN INSTITUT PERTANIAN BOGOR BOGOR 2012 PENGARUH PENERAPAN FAKTOR-FAKTOR QUALITY OF WORK LIFE TERHADAP KOMITMEN ORGANISASI PADA KANTOR PENJUALAN PT SINAR SOSRO BOGOR Oleh FIKA SITI UTAMI H24097047 PROGRAM SARJANA ALIH JENIS MANAJEMEN DEPARTEMEN MANAJEMEN FAKULTAS EKONOMI DAN MANAJEMEN INSTITUT PERTANIAN BOGOR BOGOR 2012 iii RIWAYAT HIDUP Penulis dilahirkan di Jakarta pada tanggal 7 September 1988 sebagai anak dari Bapak Taufik Sidik dan Ibu Siti Marmah. Penulis merupakan anak ke pertama dari tiga bersaudara. Jenjang pendidikan penulis dimulai dari Taman Kanak-kanak TK Albarokah Depok. Melanjutkan pendidikan di sekolah dasar SD Negeri Sukmajaya V. Penulis menyelesaikan pendidikan SMP pada tahun 2003 di SMP Negeri 3 Depok dan menyelesaikan pendidikan SMA di SMA 3 Depok pada tahun 2006. Pada tahun 2006, penulis diterima di Direktorat Program Diploma Universitas Indonesia pada Fakultas Ilmu Sosial Ilmu Politik dengan Jurusan Administrasi Perpajakan melalui Tes Masuk Program Diploma III dan lulus pada tahun 2009. Pada tahun yang sama, penulis diterima di Program Sarjana Alih Jenis Manajemen, Departemen Manajemen, Fakultas Ekonomi dan Manajemen, Institut Pertanian Bogor. PENGARUH PENERAPAN FAKTOR-FAKTOR QUALITY OF WORK LIFE TERHADAP KOMITMEN ORGANISASI PADA KANTOR PENJUALAN PT SINAR SOSRO BOGOR SKRIPSI Sebagai salah satu syarat untuk memperoleh gelar SARJANA EKONOMI Pada Program Sarjana Alih Jenis Manajemen Departemen Manajemen Fakultas Ekonomi dan Manajemen Institut Pertanian Bogor Oleh: Fika Siti Utami H24097047 PROGRAM SARJANA ALIH JENIS MANAJEMEN DEPARTEMEN MANAJEMEN FAKULTAS EKONOMI DAN MANAJEMEN INSTITUT PERTANIAN BOGOR BOGOR 2012 Judul : Pengaruh Penerapan Faktor-faktor Quality Of Work Life Terhadap Komitmen Organisasi Pada Kantor Penjualan PT Sinar Sosro Bogor Nama : Fika Siti Utami NRP : H24097047 Menyetujui, Pembimbing Dr. Ir. Anggraini Sukmawati. MM NIP: 195811221985031002 Mengetahui: Ketua Departemen Dr.Ir. Jono M. Munandar, M.Sc NIP 196101231986011002 Tanggal Lulus: v UCAPAN TERIMA KASIH Puji Syukur penulis panjatkan kepada Allah SWT karena dengan karunia- Nya sehingga Skripsi ”Pengaruh Penerapan Faktor-Faktor Quality Of Work Life Terhadap Komitmen Organisasi Pada Kantor Penjualan PT Sinar Sosro Bogor” dapat diselesaikan dengan baik. Penulisan skripsi ini tidak terlepas dari bantuan dan dukungan berbagai pihak, oleh karena itu pada kesempatan ini penulis ingin menyampaikan terima kasih yang tak terhingga kepada: 1. Ibu Dr. Ir. Anggraini Sukmawati, MM selaku pembimbing yang telah meluangkan banyak waktunya untuk memberikan bimbingan, saran, dan arahan kepada penulis. 2. Bapak Prof. Dr. Ir. H. Musa Hubeis, MS, Dipl., Ing., DEA serta Ibu Dra. Siti Rahmawati, M.Pd sebagai dosen penguji atas kesediaannya menguji, memberikan saran, serta masukan kepada penulis. 3. Bapak Dr. Ir. Jono M. Munandar, M.Sc selaku Ketua Departemen Manajemen, Fakultas Ekonomi dan Manajemen, IPB. 4. Ibu Ir. Mimin Aminah, MM, selaku Ketua Program Sarjana Alih Jenis Manajemen, Departemen Manajemen, Fakultas Ekonomi Dan Manajemen, IPB. 5. Ibu Farida Ratna Dewi, SE, MM sebagai Tim QC atas kesediaanya dalam meluangkan waktu, memberikan masukan kepada penulis dalam penulisan skripsi. 6. Kedua Orangtua penulis atas kasih sayang, perhatian, doa restu, dan dukungan baik materiil maupun non materiil yang selalu diberikan kepada penulis serta untuk kedua adikku Fikri dan Fauzan atas dukungannya. 7. Seluruh dosen, staf dan pengurus Program Sarjana Alih Jenis Manajemen atas ilmu serta bantuannya. 8. Ibu Asti selaku manager HRD PT Sinar Sosro untuk kesempatan melaksanakan penelitian di PT Sinar Sosro KP Bogor. 9. Untuk sahabat-sahabatku Diny, Corry, Dendry, Devi, Ine terima kasih untuk semangat dan dukungannya selama ini. iv KATA PENGANTAR Segala Puji senantiasa dipanjatkan kehadirat Allah SWT karena dengan kasih sayang dan karunia-Nya, sehingga penulis dapat menyelesaikan skripsi ini dengan baik. Skripsi ini disusun sebagai syarat untuk memperoleh gelar Sarjana Ekonomi pada Departemen Manajemen, Fakultas Ekonomi dan Manajemen Institut Pertanian Bogor. Skripsi yang berjudul ”Pengaruh Penerapan Faktor-Faktor Quality Of Work Life Terhadap Komitmen Organisasi Pada Kantor Penjualan PT Sinar Sosro Bogor bertujuan untuk mengetahui pengaruh penerapan faktor Quality of Work Life terhadap komitmen organisasi yang telah dilaksanakan oleh PT Sinar Sosro KP Bogor. Penyusunan skripsi ini banyak dibantu oleh berbagai pihak baik secara moril maupun materil. Oleh karena itu, penulis mengucapkan banyak terima kasih kepada pihak-pihak yang telah membantu dalam penyelesaian skripsi ini. Terdapat banyak kekurangan dalam skripsi ini, oleh karena itu kritik dan saran yang membangun sangat diperlukan. Bogor, Juni 2012 Fika Siti Utami NIM. H24097047

I. PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Tidak dipungkiri bahwa dengan semakin ketatnya kompetisi global, maka setiap perusahaan dituntut untuk melakukan proses adaptasi secara cepat, tepat, dan tanggap atas setiap perubahan yang terjadi. Proses inovasi mutlak diperlukan agar perusahaan tetap menjadi pemimpin pasar yang memiliki keunggulan dari sisi produk, pelayanan, dan manajemen. Perusahaan membutuhkan cara terbaik untuk dapat mencapai visi, misi dan tujuan yang telah ditetapkan. Salah satu cara yang dapat dilakukan adalah dengan peningkatan kualitas sumber daya manusia SDM yang memiliki kompetensi, integritas, dan loyalitas terhadap perusahaan. Dengan SDM yang unggul, perusahaan dapat menciptakan produk berkualitas yang diterima baik oleh masyarakat. Diharapkan juga dapat dibangunnya kerja sama antara setiap elemen perusahaan sehingga kemajuan perusahaan dapat mencapai kinerja terbaiknya. Peningkatan kualitas SDM adalah hal penting yang menentukan masa depan perusahaan. Upaya pengembangan sumber daya manusia harus dilakukan secara berkelanjutan sehingga setiap karyawan dapat menunjukkan potensi terbaik yang dimilikinya untuk perusahaan. Pengembangan SDM yang dapat dilakukan dengan cara seperti peningkatan kesejahteraan, pemerkayaan pekerjaan, promosi jabatan dan peningkatan kualitas kehidupan kerja Quality of Work Life di lingkungan kerja. Quality Of Work Life QWL mengacu pada tingkat kepuasan, motivasi, keterlibatan, dan pengalaman komitmen perseorangan mengenai kehidupannya dalam bekerja Mangkuprawira dan Vitalaya, 2007. Pada prinsipnya, pelaksanaan QWL mencakup keseluruhan aspek yang berhubungan dengan sumber daya manusia seperti pemberian kompensasi yang adil dan memadai, penciptaan lingkungan kerja yang aman dan nyaman, kesempatan untuk menggunakan kapasitas dan kemampuan, kesempatan untuk tumbuh dan berkembang, ketaatan pada ketentuan formal dan normatif,