Memotivasi Diri Sendiri Aspek-aspek Kecerdasan Intrapersonal

b Mengakui kesalahan sendiri dan berani menegur perbuatan tidak etis orang lain. c Berpegang kepada perinsip secara teguh bahkan bila akibatnya adalah menjadi tidak disukai. Sedangkan orang yang memiliki sifat bersungguh-sungguh mampu: a Memenuhi komitmen dan mematuhi janji. b Bertanggungjawab c Cermat dalam bekerja. 3 Adabtabilitas Menyesuaikan diri dengan lingkungannya Adabtabilitas berarti keluwesan dalam menangani perubahan dan tantangan. Orang yang memiliki adabtabilitas yang tinggi mampu: a Luwes dalam memandang sesuatufleksibel. b Memiliki prioritas. c Menyesuaikan diri dengan lingkungannya.

c. Memotivasi Diri Sendiri

Kemampuan memotivasi diri adalah kemampuan memberikan semangat kepada diri sendiri untuk melakukan sesuatu hal yang baik dan bermanfaat. Dalam hal ini terkandung unsur dorongan hati untuk lebih berprestasi, memiliki harapan, optimisme yang tinggi, sehingga orang terdorong untuk melakukan sesuatu hal dengan lebih baik. Orang dengan kecerdasan intrapersonal yang tinggi dimotivasi oleh kehendaknya sendiri bukan oleh kekuasaan dari luar Goleman, 2003. Orang yang PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI mampu memotivasi diri sendiri akan lebih produktif dan efektif dalam hal-hal yang mereka kerjakan, sehingga mereka akan lebih berhasil dalam hidup dibandingkan orang-orang yang mengharapkan motivasi dari luar dirinya. Orang yang mampu memotivasi diri dengan baik, pada akhirnya mereka: 1 Tidak mudah hancur, menyerah, atau surut di bawah beban stress atau bingung serta kalang kabut apabila tertekan; 2 Siap menghadapi tantangan hambatan-hambatan sekalipun sulit; 3 Percaya diri, yakin akan kemampuannya, dapat dipercaya dan dapat diandalkan; 4 Mereka sering mengambil inisiatif. Menurut Goleman 2003, aspek memotivasi diri sendiri terdiri dari: 1 Dorongan untuk berprestasi Dorongan berprestasi berarti upaya untuk meningkatkan kualitas diri atau memenuhi standar keunggulan. Orang yang memiliki dorongan untuk berprestasi tinggi mampu: a Berorientasi pada tujuan dengan penuh semangat untuk meraihnya. b Menetapkan tujuan hidup yang menantang dan berani mengambil setiap resiko yang telah diperhitungkannya. c Memiliki semangat untuk terus belajar untuk meningkatkan prestasipengembangan diri. PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI d Mencari informasi sebanyak-banyaknya guna mengurangi ketidakpastian dan mencari cara yang lebih baik. 2 Memiliki Inisiatif Memiliki inisiatif berarti suatu kemampuan yang menunjukkan proaktivitas. Orang yang memiliki inisiatif yang tinggi mampu: a Memanfaatkan peluangkesempatan untuk mengembangkan diri. b Mengejar sasaran lebih daripada yang disyaratkan atau diharapkannya. c Berani mengajak orang lain bekerjasama untuk menghasilkan sesuatu yang lebih baikberguna. d Memanfaatkan keterampilan-keterampilan yang dimilikinya demi pengembangan diri. 3 Optimisme Optimisme berarti memiliki harapan yang kuat atau tidak berputus asa sekalipun ditimpa kemunduran. Orang yang optimis mampu: a Bersikap tekun dalam mengejar cita-citanya kendati banyak kendala dan kegagalan yang dihadapi. b Belajar dari setiap kegagalan dalam hidup. c Berpikir positif terhadap setiap kegagalan sehingga cepatmudah bangkit dari kegagalan.

3. Manfaat Kecerdasan Intrapersonal