Teknik dan Instrumen Pengumpulan Data

berlangsung, dan setelah selesai pengumpulan data dalam periode tertentu. Analisah data dalam kualitatif harus dinyatakan dalam sebuah predikat yang menunjuk pada pernyatan keadaan, ukuran kualitas. Selanjutnya proses analisah data dilakukan dengan langkah-langkah sebagai berikut: 1. Reduksi data Reduksi data merupakan identifikasi satuan unit, pada mula di identifikasi. Pada mulanya adanya satuan yaitu bagian terkecil yang di temukan dalam data yang memiliki makna bila di kaitkan dengan fokus dan masalh penelitian. 77 Mereduksi data berarti merangkum, memilih hal-hal yang pokok, memfokuskan pada hal-hal yang penting, di cari tema dan polanga dan membuang yang tidak perlu. Dengan demikian data yang telah di reduksi akan memberikan gambaran yang lebih jelas, dan mempermudah peneliti untuk melakukan pengumpulan data selanjutnya, dan mencarinya bila diperlukan. 78 Berdasarkan pernyataan diatas, penulis dapat menyimpulkan bahwa mereduksi data yaitu merangkum data-data yang terkumpul dari lapangan kemudian memilih hal-hal yang pokok sesuai dengan fokus peneltian. Dalam kegiatan ini peneliti menajamkan analisis, menggolongkan atau mengkatagorikan kedalam tiap permasalahan melalui uraian singkat, 77 Lexy J Moelong, Op.Cit, hal 288 78 Sugiyono, Op. Cit, hal 338 mengarahkan membuang yang tidak perlu, dan mengorganisasikan data sehingga kesimpulan-kesimpulan finalnya dapat dilarikan ke verifikasi. 2. Penyajian Data atau Display Data Dalam penelitian kualitatif, penyajian data juga bisa dilakukan dalam bentuk uraian singkat, bagan, hubungan antar katagori, dan sejenisnya. Dalam hal ini Mile Hubermen menyatakan yang paling sering di gunakan untuk penyajian data dalam penelitian kualitatif adalah dengan teks yang bersifat naratif. 79 Dalam praktiknya tidak semudah ilustrasi yang di berikan, karena fenomena social bersifat kompleks dan dinamis, sehingga apa yang di temukan pada saat memasuki lapangan dan setelah berlangsung di lapangan akan mengalami perkembangan data. Yang paling penting digunakan untuk menyajikan data dalam penelitian kualitatif adalah dengan teks yang bersifat naratif. Dalam hal penulis ingin menyajikan data hasil dari penelitian tentang efektifitas remedial dan pengayaan pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam dalam meningkatkan hasil belajar peserta didik kelas X di SMA PGRI 1 Kota Bumi Lampung Utara. 3. Verifikasi Langkah ke tiga dalam analisah data kualitatif adalah penarikan kesimpulan dan verifikasi. Kesimpulan awal yang di kemukakan masih bersifat sementara, dan akan berubah bila tidak di temukan bukti-bukti kuat 79 Ibid, hal. 341