Pelaksanaan Penelitian KAJIAN PUSTAKA

Peneliti sempat mengalami hambatan dalam mencari informan yang sesuai kerateristik. Seorang informan yang sesuai dengan karateristik tidak bersedia untuk membagikan pengalamannya dengan alasan tema dari penelitian dianggap sensitif. Peneliti berusaha mencari informan dengan menghubungi beberapa kelompok marga yang berdomisili di daerah D.I. Yogyakarta dan Semarang. Akhirnya peneliti berhasil mendapatkan tiga informan yang sesuai dengan karateristik. Dua orang informan berdomisili di daerah Yogyakrta dan satu orang informan berdomisili dari daerah Semarang. Pada tahap ketiga peneliti menghubungi masing masing informan untuk meminta kesediannya melakukan wawancara terkait makna anak perempuan pada ayah yang tidak memiliki anak laki-laki pada suku Batak Toba. Peneliti membuat inform consent sebagai bukti kesedian informan melakukan wawancara penelitian. Setelah masing masing informan menyetujui dan menandatangani inform consent peneliti membuat jadwal wawancara pada masing masing informan.

B. Pelaksanaan Penelitian

Dalam pelaksaan penelitian, peneliti, menggunakan panduan waancara yang telah disusun pada tahap awal penelitian. Sebelum memulai proses wawancara, peneliti memperkenalkan diri dan menjelaskan kembali maksud dari wawancara yang akan dilakukan. Hal ini dilakuakan untuk membuat informan merasa nyaman dan terbuka untuk menceritakan pengalamannya. Tempat proses wawancara dilakuakan di masing masing rumah informan. Pengambilan datan pada informan pertama BA dilaksanakan pada tanggal 19 Desember 2014 selama kurang lebih satu jam dengan mengajukan pertanyaan yang telah disusun berdasarkan panduan wawancara dan melafkukan probing sebagai penggalian data secara mendalam. Pengembalian data pada informna BA dilakukan kembali pada tanggal 14 Januari 2015 selama kurang lebih setengah jam. Setelah pengambilan data berakhir peneliti melakukan uji kredibilitas pada data yang telah diperoleh dengan mebacakan dan menanyakan kembali kesesuaian data yang telah diperoleh. Pengambilan data pada informan kedua RH dilaksanakan pada tanggal 22 Desember 2014 selama kurang lebih setengah jam dengan mengajukan pertanyaan yang disusun berdasarkan panduan wawancara dan melakukan probing sebagai penggalian data secara mendalam. Pengambilan data pada informan RH kembali dilakukan pada tanggal 17 Januari 2015 selama kurang lebih setengah jam. Setelah pengambilan data berakhir peneliti melakukan uji kredibilitas pada data yang telah diperoleh dengan mebacakan dan menanyakan kembali kesesuaian data hasil wawancara. Pegambilan data pada informan ketiga KT dilaksanakan pada tanggal 12 Januari 2015 selama kurang lebih dua jam dengan mengajukan pertanyaan yang disusun berdasarkan panduan wawancara dan melakukan probing sebagai penggalian data secaramendalam. Setelah proses wawancara berakhir peneliti melakukan uji kredibilitas pada data yang telah diperoleh dengan membacakan dan menanyakan kembali kesesuaian data yang telah diperoleh.

C. Jadwal Pengambilan Data