Jenis dan Rancangan Penelitian Lokasi dan Waktu Penelitian Instrumen Penelitian Teknik Analisis Data

BAB III METODE PENELITIAN

3.1 Jenis dan Rancangan Penelitian

Jenis penelitian ini adalah penelitian survey dengan menggunakan pendekatan explanatory atau penelitian penjelasan yang bertujuan untuk mengetahui kepuasan pasien rawat inap terhadap pelayanan kesehatan di Rumah Sakit Umum Daerah Tanjung Pura tahun 2015. Menurut Singarimbun 1989, penelitian survey adalah penelitian yang mengambil sampel dari satu populasi dan menggunakan kuesioner sebagai alat pengumpulan data yang pokok.

3.2 Lokasi dan Waktu Penelitian

Penelitian ini di laksanakan di RSUD Tanjung Pura berlokasi di Jalan Khairil Anwar No.09 Kelurahan Pekan Tanjung Pura Kec. Tanjung Pura Kabupaten Langkat. Adapun alasan pemilihan lokasi ini adalah 1. Adanya kritikan dan keluhan pasien rawat inap terhadap kualitas pelayanan kesehatan di RSUD Tanjung Pura. 2. Pada ruang rawat inap dengan nilai BOR yang masih di bawah standar yang di tetapkan yaitu 60-80. Waktu penelitian di lakukan antara sekitar bulan Februari sampai dengan Juni 2015. Universitas Sumatera Utara 3.3 Populasi dan Sampel 3.3.1 Populasi Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh pasien rawat inap di RSUD Tanjung Pura pada bulan Mei Tahun 2015 sebanyak 257 pasien yang di dapat dari rata rata jumlah pasien rawat inap perbulan. Pasien rawat inap yang di jadikan sebagai sampel adalah pasien yang di rawat lebih dari 1 x 24 jam, karena di anggap telah mengetahui keadaan pelayanan kesehatan selama penelitian berlangsung.

3.3.2 Sampel

Pengambilan sampel di lakukan secara cluster sampling dengan pengambilan sampel dengan bertahap dan di kelompokkan menjadi tiga kelas. Menurut Umar 2005, Pengambilan sampel menggunakan metode slovin dengan perhitungan sebagai berikut Dimana: n = ukuran sampel N = ukuran populasi e = nilai persen tingkat kesalahan Universitas Sumatera Utara Jumlah pasien rawat inap di RSUD Tanjung Pura sebanyak 257 orang per bulan, sehingga jumlah pasien yang dapat di jadikan sampel sebanyak 75 orang dengan perhitungan sebagai berikut: n = = 75 Pasien Dari hasil perhitungan diatas didapat sampel yang di ambil sebanyak 75 pasien rawat inap yang terdiri dari bagian 25 pasien di kelas I, 25 pasien di kelas II, 25 pasien di kelas III. Pasien tersebut termasuk dalam menggunakan pelayanan kesehatan jenis umum dan asuransi kesehatan BPJS Badan Penyelenggara Jaminan Sosial

3.4 Metode Pengumpulan Data

Pada penelitian ini penulis terlibat langsung dan dibantu oleh pegawai RSUD Tanjung Pura. Data penelitian ini meliputi data primer dan data sekunder.

3.4.1 Data Perimer

Data primer di peroleh melalui wawancara langsung kepada pasien rawat inap atau keluarga pasien dengan menggunakan daftar pertanyaan kuesioner yang telah di persiapkan sebelumnya mengenai mutu pelayanan kesehatan yang mempengaruhi kepuasan pasien.

3.4.2 Data Sekunder

Universitas Sumatera Utara Data sekunder di peroleh dari laporan rekam medis dan profil yang ada di RSUD Tanjung Pura. 3.5 Definisi Operasional 3.5.1 Definisi Operasional Variabel Bebas 1. Kompetensi Teknis, yaitu keterampilan, kemampuan, dan penampilan tenaga kesehatan. 2. Efektifitas Layanan Kesehatan, yaitu tenaga kesehatan mampu mengobati pasien. 3. Kenyamanan, yaitu kepuasan pasien sehingga pasien mau berobat kembali 4. Informasi, yaitu tenaga kesehatan mampu memberikan informasi yang jelas bagi pasien 5. Ketepatan waktu, yaitu pelayanan kesehatan yang dilakukan oleh tenaga kesehatan dengan tepat waktu diberikan kepada pasien. 6. Hubungan Antarmanusia, yaitu komunikasi tenaga kesehatan kepada pasien.

3.5.2 Definisi Operasional Variabel Terikat

Kepuasan pasien adalah suatu keadaan yaang di rasakan oleh pasien sesuai harapan yang di inginkannya. 3.6 Metode Pengukuran 3.6.1 Variabel Bebas Universitas Sumatera Utara Variabel Bebas adalah 6 dimensi mutu pelayanan kesehatan pada pasien rawat inap, yaitu Kompetensi teknis, Efektifitas Layanan Kesehatan, Kenyamanan, Informasi, Ketepatan waktu, Hubungan Antarmanusia. Metode pengukurannya adalah menggunakan kuesioner dengan pertanyaan sebagai berikut: Tabel 3.1 Aspek Pengukuran Variabel Bebas Variabel Jumlah Indikator Kriteria Bobot Nilai Skor Penilaian Skala Pengukuran Kompetensi Teknis 4 a. Sangat baik b. Baik c. Kurang baik d. Tidak baik e. Sangat tidak baik 5 4 3 2 1 17-20 14-16 11-13 8-10 5-7 interval Efektifitas Layanan Kesehatan 4 a. Sangat baik b. Baik c. Kurang baik d. Tidak baik e. Sangat tidak baik 5 4 3 2 1 17-20 14-16 11-13 8-10 5-7 interval Kenyamanan 4 a. Sangat baik b. Baik c. Kurang baik d. Tidak baik e. Sangat tidak baik 5 4 3 2 1 17-20 14-16 11-13 8-10 5-7 interval Informasi 4 a. Sangat baik b. Baik c. Kurang baik d. Tidak baik 5 4 3 2 17-20 14-16 11-13 8-10 interval Universitas Sumatera Utara e. Sangat tidak baik 1 5-7 Ketepatan waktu 4 a. Sangat baik b. Baik c. Kurang baik d. Tidak baik e. Sangat tidak baik 5 4 3 2 1 17-20 14-16 11-13 8-10 5-7 interval Hubungan Antarmanusia 4 a. Sangat baik b. Baik c. Kurang baik d. Tidak baik e. Sangat tidak baik 5 4 3 2 1 17-20 14-16 11-13 8-10 5-7 interval

3.6.2 Variabel Terikat Tabel 3.2 Aspek Pengukuran Variabel Terikat

Variabel Jumlah indikator kriteria Bobot nilai Skor penilaian Skala pengukuran Kepuasan pasien 5 a. Sangat Puas b. Puas c. Kurang Puas d. Tidak Puas e. Sangat Tidak Puas 5 4 3 2 1 21-25 17-20 13-16 9-12 5-8 interval Aspek pengukuran dalam penelitian ini di dasarkan pada jawaban responden terhadap pertanyaan dari kuesioner yang di sesuaikan dengan nilai. Universitas Sumatera Utara

3.7. Instrumen Penelitian

Instrumen yang di gunakan untuk pengumpulan data adalah berupa kuesioner yang berisi pertanyaan untuk mengukur kepuasan pasien rawat inap terhadap pelayanan kesehatan di RSUD Tanjung Pura.

3.8 Teknik Analisis Data

Teknis analisis data yang di gunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi linear berganda. Analisis regresi linear berganda adalah untuk menghitung besarnya pengaruh secara kuantitatif dari suatu perubahan variabel X terhadap kajian lainnya variabel Y dengan rumus menurut Akdom dan Riduwan 2007, sebagai berikut Y= α + b1X1 + b2X2 + b3X3 + b4X4 + b5X5 + b6X6+e Dimana: Y = Kepuasan Pasien X1 = Kompetensi Teknis X2 = Efektifitas Layanan Kesehatan X3 = Kenyamanan X4 = Informasi X5 = Ketepatan waktu X6 = Hubungan Antarmanusia a = Konstanta b 1, b 2, b 3, b 4, b 5 = Koefisien regresi e = error Universitas Sumatera Utara

BAB IV HASIL PENELITIAN

4.1 Deskripsi Lokasi Penelitian

Rumah Sakit Umum Daerah Tanjung Pura berlokasi di Jalan Khairil Anwar No.09 Kelurahan Pekan Tanjung Pura Kec. Tanjung Pura Kabupaten Langkat. RSUD yang di bangun pada masa kolonial Belanda dan berdiri pada tahun 1933. Sesuai dengan Peraturan Daerah Kabupaten Langkat Perda Nomor : 10 Tahun 2004 tentang Pembentukan Organisasi, Kedudukan dan Fungsi Perangkat Daerah Kabupaten Langkat, Rumah Sakit Umum Daerah Tanjung Pura Kabupaten Langkat dipimpin oleh seorang Direktur dengan membawahi 1 satu Sub Bagian Tata Usaha dan 5 empat Seksi, serta Kelompok Jabatan Fungsional. Berdasarkan kepada jumlah, komposisi dan kondisi perlengkapan yang ada, maka dalam pelaksanaan tugas pokok dan fungsi Rumah Sakit Umum Daerah RSUD Tanjung Pura Kabupaten Langkat telah cukup memadai, namun diperlukan perawatan secara rutin dan berkala. Kabupaten Langkat hanya memiliki satu Rumah Sakit Umum Pemerintah yaitu Rumah Sakit Umum Tanjung Pura yang terletak di Kecamatan Tanjung Pura. Rumah sakit ini memiliki kapasitas yang sama lengkapnya dengan rumah sakit pada umumnya di Langkat. Sebagai rumah sakit pemerintah, RSUD Tanjung Pura secara khusus memiliki visi untuk Universitas Sumatera Utara