Pengawasan dan Rekomendasi Dewan Komisaris Sertifikasi Manajemen Risiko Dewan Komisaris

Good Corporate Governance 2012 Hal 555 3. Membantu mempersiapkan penyusunan laporan bagi Bank Indonesia pada setiap akhir semester, khususnya mengenai bidang – bidang yang berada di bawah pengawasannya. 4. Membuat konsep memorandum kepada Direksi berkaitan dengan pengawasan dan pembinaan bidangnya. 5. Memimpin Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan dan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa dengan penunjukan Dewan Komisaris. 6. Mewakili tugas Komisaris Utama dan Komisaris lainnya, apabila yang bersangkutan berhalangan. C.3. Komisaris II 1. Bertanggung jawab untuk melakukan pengawasan kegiatan bidang-bidang : a. Good Corporate Governance b. Kepatuhan Manajemen Risiko c. Sistem Operasi dan Prosedur 2. Bersama dengan Komisaris Utama dan Komisaris lainnya membahas permasalahan permasalahan bidang yang berada di bawah pengawasannya. 3. Membantu mempersiapkan penyusunan laporan bagi Bank Indonesia pada setiap akhir semester, khususnya mengenai bidang –bidang yang berada di bawah pengawasannya. 4. Membuat konsep memorandum kepada Direksi berkaitan dengan pengawasan dan pembinaan bidangnya. 5. Memimpin Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan dan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa, dengan penunjukan Dewan Komisaris. 6. Mewakili tugas Komisaris Utama dan Komisaris lainnya apabila yang bersangkutan berhalangan. C.4. Komisaris III 1. Bertanggung jawab untuk melakukan pengawasan kegiatan bidang-bidang Human Capital Managementb. Accounting Financial Controlc. Asset Liability Management ALM 2. Bersama dengan Komisaris Utama dan Komisaris lainnya membahas permasalahan – permasalahan bidang yang berada di bawah pengawasannya. 3. Membantu mempersiapkan penyusunan laporan bagi Bank Indonesia pada setiap akhir semester khususnya mengenai bidang –bidang yang berada di bawah pengawasannya 4. Membuat konsep memorandum kepada Direks berkaitan dengan pengawasan dan pembinaan bidangnya. 5. Memimpin Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan dan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa, dengan penunjukan Dewan Komisaris. 6. Mewakili tugas Komisaris Utama dan Komisaris lainnya apabila yang bersangkutan berhalangan.

D. Pengawasan dan Rekomendasi Dewan Komisaris

Dalam pelaksanaan tugas dan tanggung jawab tersebut di atas, selama tahun 2012 Dewan Komisaris telah melaksanakan pemantauan dan pengawasan, mencakup: 1. Kinerja Bank, sebagaimana yang telah dituangkan dalam Rencana Bisnis Bank RBB; 2. Kecukupan permodalan Bank; 3. Kualitas Aktiva Produktif; 4. Likuiditas Bank; 5. Tingkat Kesehatan dan Profil Risiko Bank; 6. Pengembangan dan peningkatan kualitas Sumber Daya Manusia; 7. Mengawasi tindak lanjut hasil temuan Audit Internal, kualitas dan pengembangan operasional serta teknologi informasi Bank; 8. Penerapan GCG dan Manajemen Risiko serta kepatuhan Bank terhadap peraturan-peraturan Bank Indonesia, Bapepam LK, Bursa, maupun instansi-instansi terkait lainnya; 9. Penerapan Program Anti Pencucian Uang APU dan Pencegahan Pendanaan Terorisme PPT. Good Corporate Governance 2012 Hal 655 Berdasarkan pengawasan yang dilakukan tersebut, Dewan Komisaris telah memberikan rekomendasi agar Direksi memberikan perhatian khusus dan melakukan langkah-langkah antara lain: Meningkatkan kinerja Bank agar target yang telah ditetapkan dan disetujui dalam Rencana Bisnis dapat dicapai; Meningkatkan Risk Control System dan Risk Awareness dalam penyaluran kredit secara komprehensif mulai dari pengajuan kredit hingga pelunasan kredit; Struktur Dana Pihak Ketiga dengan memanfaatkan jaringan kantor dan pelaksanaan konsep total marketing; Penerapan Manajemen Risiko dan pelaksanaan Good Corporate Governance dalam setiap kegiatan usaha Bank pada seluruh tingkatan organisasi.

E. Sertifikasi Manajemen Risiko Dewan Komisaris

Per 31 Desember 2012, seluruh anggota Dewan Komisaris Bank telah lulus dalam mengikuti program Eksekutif Sertifikasi Manajemen Risiko yang diadakan oleh Badan Sertifikasi Manajemen Risiko serta telah mengikuti Program Pemeliharaan sesuai ketentuan yang berlaku.

F. Kebijakan Remunerasi dan Fasilitas Lain bagi Dewan Komisaris