Taman Mejuah-juah Berastagi PENYAJIAN DATA

bibit bunga ini mengalami kerusakan akibat terkena debu Gunung Sinabung. 46 1. Kamar Mandi Umum II. Prasarana Kamar mandi umum merupakan tempat yang digunakan pengunjung untuk membuang air. Di obyek wisata Taman Mejuah-juah ini memiliki 1 kamar mandi umum. 2. Rumah Makan Rumah makan merupakan tempat yang dapat dimanfaatkan oleh pengujung untuk mengisi perut ketika lapar. Di obyek wisata Pasar Buah Tradisional Berastagi ini memiliki 6 unit rumah makan. 3. Tempat Parkir Tempat parkir merupakan lapangan kosong yang disediakan oleh Dinas Kebudayaan dan Pariwisata untuk menampung sejumlah kendaraan roda 2 maupun kendaraan roda 4. 4. Masjid Masjid merupakan tempat ibadah bagi umat muslim untuk menunaikan sholat.

b. Taman Mejuah-juah Berastagi

Ketika terjadinya erupsi Gunung Sinabung pada tahun 2013 yang lalu, dirasakan bahwa debu erupsi Gunung Sinabung sampai ke lokasi obyek wisata ini. Akibat debu erupsi Gunung Sinabung tersebut, bunga-bunga taman yang ada di lokasi obyek wisata ini mengalami kerusakan. Selain itu, karena kekhawatiran masyarakat yang takut untuk mengunjungi tanah Karo, akhirnya berdampak pula pada obyek wisata ini yaitu dirasakan 46 Wawancara dengan pedagang bibit bunga, Masniati, Minggu 6 Maret 2016 Universitas Sumatera Utara bahwa jumlah kunjungan sangat merunun di obyek wisata ini. Adapun sarana dan prasarana yang dimiliki oleh obyek wisata Taman Mejuah-juah Berastagi adalah sebagai berikut : I. Sarana 1. Gapura dan tiketing Gapura dan tiketing adalah gedung yang berfungsi sebagai tempat loket pengambilan tiket masuk Taman Mejuah-juah. 2. Sarana Rekreasi Sarana rekreasi adalah sarana berupa wahana-wahana permainan yang dapat dimanfaatkan oleh pengunjung untuk bermain untuk dijadikan sebagai hiburan. Di Taman Mejuah-juah terdapat beberapa wahana permainan anak-anak seperti ayunan, jungkat-jungkit, perosotan, ayunan bulat, dan lain-lain. 3. Panggung Hiburan Panggung hiburan merupakan tempat yang digunakan untuk mengadakan atraksi budaya dan kesenian daerah. Di taman Mejuah- juah ini memiliki 2 buah panggung hiburan. 4. Gedung Kesenian Karo Gedung kesenian Karo merupakan tempat yang digunakan untuk mengadakan latihan tarian-tarian Karo dan atraksi budaya serta kesenian daerah. 5. Museum Pijer Podi Museum Pijer Podi ini adalah museum yang berisikan alat-alat musik tradisional Karo. Universitas Sumatera Utara Gambar 4.4 Gapura dan Tiketing Keterangan : gapura dan tiketing merupakan loket pengambilan tiket masuk yang dilengkapi dengan selembaran kertas yang ditempalkan di kaca loket mengenai informasi tarif masuk ke obyek wisata Taman Mejuah-juah bagi pengunjung. Gambar 4.5 Panggung Hiburan Keterangan : Panggung hiburan yang digunakan untuk atraksi budaya dan kesenian daerah. Universitas Sumatera Utara Dari gambar diatas, dapat diketahui adanya 2 panggung hiburan yang ada di lokasi Taman Mejuah-juah Berastagi. Panggung ini sering digunakan untuk atraksi budaya dan kesenian daerah. Selain itu panggung ini juga sering digunakan sebagai tempat untuk melakukan perlombaan-perlombaan seni pada perayaan-perayaan tertentu. Gambar 4.6 Gedung Kesenian Karo Keterangan : Gedung Kesenian Karo yang ada di dalam lokasi Taman Mejuah- juah, gambar ke 2 3 menunjukkan kondisi gedung kesenian Karo yang sudah mengalami kerusakan Pada gambar tersebut dapat dilihat adanya gedung kesenian Karo yang Universitas Sumatera Utara terdapat di dalam lokasi Taman Mejuah-juah yang dapat digunakan sebagai tempat untuk mengadakan latihan tarian-tarian Karo dan atraksi budaya serta kesenian daerah. Pada saat penulis melakukan observasi, penulis mendapati bahwa kondisi gedung kesenian Karo sudah tidak terawat lagi. Hal ini terlihat dari kondisi dinding yang sudah mulai berlumut, atap dan pintunya yang sudah mulai rusak serta tumbuhnya rumput-rumput liar di sekitar gedung kesenian tersebut. Gedung kesenian Karo tersebut memang sudah tidak pernah digunakan lagi satu tahun belakangan ini, dikarenakan kondisi gedung tersebut yang memang sudah rusak. 47 Gambar 4.7 Wahana Permainan Anak-anak 47 Wawancara dengan Kepala Seksi Kebudayaan Peninggalan Sejarah, Anita Prihatin Br Tarigan, SE, Senin 7 Maret 2016 Universitas Sumatera Utara Keterangan : Kondisi wahana permainan anak-anak yang sudah rusak dan tidak dapat dipergunakan oleh pengunjung Pada gambar diatas dapat dilihat berbagai jenis permainan anak yang sudah mulai rusak dan tidak akan aman lagi jika digunakan bermain oleh anak- anak. Bahkan ada beberapa dari wahana permainan tersebut yang memang sama sekali sudah tidak dapat dipakai lagi oleh pengunjung, seperti wahana permainan jungkat-jungkit yang ditunjukkan diatas. Gambar 4.8 Museum Pijer Podi Keterangan : Museum Pijer Podi yang ada di dalam lokasi Taman Mejuah-juah Dari gambar diatas dapat diketahui bahwa adanya terdapat museum di dalam lokasi Taman Mejuah-juah Berastagi. Museum Pijer Podi ini adalah museum yang berisikan alat-alat musik tradisional Karo. Tetapi museum ini sudah sangat lama tidak dipergunakan lagi. Lebih dari 4 tahun, museum ini tidak pernah digunakan. 48 48 Wawancara dengan Kepala Seksi Kebudayaan Peninggalan Sejarah, Anita Prihatin Br Tarigan, SE, Senin 7 Maret 2016 Sehingga kondisinya juga sudah sangat tidak terawat. Hal ini terlihat dari dinding gedungnya yang sudah berlumut, lantai yang sangat kotor, serta tumbuhnya rumput-rumputan liar di sekitar museum ini. Universitas Sumatera Utara II. Prasarana a. Tempat Parkir Tempat parkir merupakan lapangan kosong yang disediakan oleh Dinas Kebudayaan dan Pariwisata untuk menampung sejumlah kendaraan roda 2 maupun kendaraan roda 4 maupun bus pariwisata. b. Musholla Musholla merupakan tempat ibadah bagi umat muslim untuk menunaikan sholat. c. Kamar Mandi Umum Kamar mandi umum merupakan tempat yang digunakan pengunjung untuk membuang air. Di obyek wisata Taman Mejuah-juah ini memiliki 2 kamar mandi umum. d. Rumah Makan Rumah makan merupakan tempat yang dapat dimanfaatkan oleh pengujung untuk mengisi perut ketika lapar. Di obyek wisata Taman Mejuah-juah ini memiliki 1 rumah makan. e. Toko Souvenir Toko souvenir merupakan tempat bagi pengunjung untuk membeli oleh-oleh yang akan di bawa pulang. Di obyek wisata Taman Mejuah- juah ini memiliki 3 toko souvenir.

c. Bukit Gundaling