Defenisi Operasional Variabel Skala Pengukuran Variabel Lokasi dan Waktu Penelitian

2. Bagi perusahaan Penelitian ini dapat memberikan informasi dan masukan tentang pengalaman pelanggan yang dapat menciptakan kepuasan konsumen dalam menentukan kebijakan selanjutnya. 3. Bagi pihak lain Sebagai referensi yang dapat menjadi bahan perbandingan dalam melakukan penelitian selanjutnya dimasa yang akan datang.

F. Metode Penelitian 1. Batasan dan Identifikasi Variabel Penelitian

Untuk menghindari kesimpangsiuran dalam membahas dan menganalisis permasalahan, penelitian ini dibatasi pada customer experience dan kepuasan konsumen pada Amazone Sun Plaza Medan. Variabel yang dianalisis dalam penelitian ini adalah Sense X 1 , Feel X 2 , Think X 3 , Act X 4 , relate X 5 , dan kepuasan konsumen Y.

2. Defenisi Operasional Variabel

1. Sense X 1 didefenisikan sesuatu yang berhubungan dengan panca indera seperti penglihatan, pendengaran, dan penciuman. 2. Feel X 2 didefenisikan merupakan perasaan emosi positif yang timbul. 3. Think X 3 didefenisikan merupakan pikiran kreatif yang muncul di benak konsumen dari sebuah merek. 4. Act X 4 didefenisikan merupakan tindakan fisik dan interaksi yang muncul. Universitas Sumatera Utara 5. Relate X 5 didefenisikan upaya untuk menghubungkan merek dengan dirinya, orang lain, dan budaya. 6. Kepuasan Y adalah tingkat perasaan seseorang setelah membandingkan atau hasil yang dia rasakan dibandingkan dengan harapannya. Tabel 1.1 Operasional Variabel Sumber : Schmitt ,1999 2003, Marketing edisi Maret 2006, Lupoyadi, 2001 diolah

3. Skala Pengukuran Variabel

Proses pengolahan data pada penelitian ini menggunakan skala Likert, untuk menghitung masing-masing indikator. Dimana ditentukan item-item yang relavan dengan apa yang ingin diketahui, kemudian responden diminta untuk Variabel Indikator Skala Pengukuran Sense  Desain ruangan  Suara-suara mesin game yang ramai  Tempat yang bersih  Tempat yang nyaman Likert Feel  Game yang menyenangkan  Game yang menghibur  Gameyang menyerupai kenyataan Likert Think  Menimbulkan imajinasi  Meningkatkan daya kreatifitas  Meningkatkan kecepatan berfikir Likert Act  Aktif bergerak  Interaksi langsung  Memacu adrenalin  Membutuhkan konsentrasi Likert Relate  Gaya hidup  Kebanggaan  Tempat berkumpul Likert Kepuasan  Kualitas ProdukJasa  Kualitas Pelayanan  Emotional  Harga  Biaya Likert Universitas Sumatera Utara memberikan pendapatnya. Pengukuran dengan skala Likert dilakukan dengan pembagian jawaban: Skor 1 = Sangat tidak setuju Skor 2 = Tidak setuju Skor 3 = Kurang setuju Skor 4 = Setuju Skor 5 = Sangat setuju

4. Lokasi dan Waktu Penelitian

Penelitian dilakukan pada Amazone Sun Plaza Medan lantai IV Jl. K.H. Zainul Arifin No. 7 Medan. Waktu penelitian adalah , yaitu September - Desember 2007.

5. Populasi dan Sampel