41
pustakawan  yang  luar  biasa  yang  setia  melayani  pemustaka  down syndrome dengan senang hati.
Alasan  lain  peneliti  memilih  ibu  Dina  Fadhilllah,  S.Pd  untuk dijadikan  informan,  karena  informan  telah  lama  mengajar  di  SLBN  02
sebagai  guru  anak-anak  down  syndrome  ini  selama  10  tahun.  Informan termasuk salah satu guru yang sangat disenangi oleh para siswa  SLBN 02
Jakarta.  Terkait  gaya  pembelajaran  yang  telah  informan  berikan  serta berkat  informan  juga  siswa  SLBN  02  Jakarta  ini  menjadi  lebih  semangat
dan bisa mengikuti anak-anak normal.
D. Teknik Pengolahan Data
Data-data  yang  diperoleh  akan  diolah  dan  disajikan  dalam  bentuk deskriptif  yang  bertujuan  untuk  mengemukakan  permasalahan  dan
menemukan solusi disertai dengan teori-teori  yang mendukung. Data-data yang diperoleh dikumpulkan melalui:
1. Observasi
Observasi  adalah  cara  atau  metode  penghimpunan  data  yang dilakukan  dengan  mengadakan  pengamatan  dan  pencatatan  secara
sistematis  terhadap  fenomena  yang  sedang  dijadikan  sasaran pengamatan.
43
43
Lexy J. Moleong. “Metode Penelitian Kualitatif” Edisi Revisi. Bandung : PT Remaja
Rosdakarya, 2012, h.185
42
2. Wawancara
Wawancara  adalah  percakapan  dengan  maksud  tertentu,  percakapan itu  dilakukan  oleh  dua  pihak,  yaitu  pewawancara  interviewer  yang
mengajukan  pertanyaan dan  “terwawancara”  interviewe  yang
memberikan jawaban atas pertanyaan itu
44
. Dimana informasi terdapat dalam  benak  dan  fikiran  responden,  jadi  sering  kali  sumber
informasinya  bersifat  subjektif.  Dalam  penelitian  ini,  peneliti mewawancarai  kepala  perpustakaan,  dan  guru  yang  merangkap
menjadi pustakawan SLBN 02 Jakarta.
3. Dokumentasi
Dalam  dokumentasi  menyimpan  banyak  sekali  fakta  dan  data  yang tersimpan, dimana sebagian besarnya ialah berupa surat-surat, catatan
harian, laporan, foto, cendramata dan lain-lain
45
. Dalam penelitian ini, penulis mengumpulkan data melalui dokumen-dokumen yang terdapat
di  perpustakaan  yang  berupa  laporan  tahunan,  buku  kunjungan,  dan foto-  foto  perpustakaan  yang  peneliti  ambil  sendiri  setelah  meminta
izin  dari  pihak  perpustakaan  dengan  tujuan  sebagai  arsip  yang sewaktu-waktu diperlukan dalam penyusunan proposal penelitian ini.
4. Studi Pustaka
Studi  Pustaka  adalah  serangkaian  kegiatan  yang  berkenaan  dengan metode  pengumpulan  data  pustaka,  membaca  dan  mencatat  serta
44
Lexy J. Moleong. “Metode Penelitian Kualitatif” Edisi Revisi. Bandung : PT Remaja
Rosdakarya, 2012, h.186
45
Pupu Syaeful Rahmat. “Penelitian Kualitatif” EQUILIBRIUM, Jurnal Vol. 5 No.9
Januari-Juni 2009 : h.7
43
mengolah bahan penelitian.
46
Penelitian jenis ini merupakan riset yang memfokuskan diri untuk menganalisis atau menafsirkan bahan tertulis
berdasarkan konteksnya.
47
Dalam kegiatan ini, penulis mengumpulkan data melalui kegiatan membaca berbagai macam sumber referensi atau
literatur-literatur  yang  relevan  dengan  tema  yang  dibahas.  Adapun sumber-sumber  yang  dimaksud  dapat  diperoleh  dari  buku,  jurnal,
artikel,  surat  kabar,  skripsi,  prosiding  dan  dengan  menelusur  melalui media elektronik.
E. Teknik Analisis Data