Teknik Pembelajaran Langkah-langkah kegiatan No

Latihan Soal 1. Naoki membeli pencil 1 lusin dengan harga Rp.24.000,00. Kemudian ia menjual pencil tersebut kepada teman-temannya dengan harga Rp.3000,00 buah. Dari situasi diatas jelaskan perbedaan harga pembelian dan harga penjualan?untung atau rugikah naoki? Apa yang dimaksud dengan keadaan untung atau rugi? 2. Alanda membeli 26 kg kelengkeng dengan harga Rp.390.000,00. Kemudian ia menjual kelengkeng tersebut dengan harga Rp. 17.000,00 per kilogram. Apabila seluruh kelengkeng terjual habis, berapakah besarnya harga penjualan ? Untung atau rugikah alanda? Berapakah besar keuntungan atau kerugian yang diperoleh alanda? Lampiran 2 RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN Kelas Kontrol Nama Sekolah : SMP Al- Zahra Indonesia Mata Pelajaran : Matematika Kelas Semester : VII B 2 Alokasi waktu : 2x40 menit Pertemuan ke : 1 Standar Kompetensi : 3. Menggunakan bentuk aljabar, persamaan, dan pertidaksamaan linear satu variabel dan perbandingan dalam pemecahan masalah. Kompetensi Dasar : menggunakan konsep aljabar dalam pemecahan masalah aritmatika sosial yang sederhana. Menggunakan Perbandingan untuk Memecahkan Masalah Indikator Kompetensi : 1. Membedakan harga penjualan, harga pembelian, untung dan rugi. 2. Menentukan besarnya harga penjualan, harga pembelian, untung, dan rugi dalam masalah sehari- hari.

A. Tujuan Pembelajaran

Setelah proses pembelajaran menggunakan teknik pembelajaran konvensional, siswa dapat 1. Menjelaskan pengertian harga penjualan dan harga pembelian. 2. Menjelaskan pengertian untung dan rugi. 3. Menentukan besarnya harga penjualan dan harga pembelian. 4. Menentukan besarnya untung dan rugi.

B. Materi ajar

Aritmetika Sosial

C. Metode Pembelajaran

Ceramah, tanya jawab, pemberian tugas

A. Langkah-langkah Kegiatan

No Kegiatan Pembelajaran Alokasi Waktu 1 Pendahuluan Apersepsi: - Guru menjelaskan tujuan pembelajaran agar siswa dapat menentukan harga pembelian, harga penjualan, untung dan rugi. - Guru mengingatkan siswa tentang aljabar. Motivasi - Guru memotivasi siswa agar materi ini dikuasai dengan baik, maka peserta didik diharapkan dapat menentukan harga penjualan, harga pembelian, untung dan rugi dalam masalah kehidupan sehari-hari. 10 menit 2 Kegiatan inti Eksplorasi - Guru menyampaikan materi tentang harga jual, harga beli, untung dan rugi. - Guru memberikan lembar kerja kepada masing-masing siswa dan memberikan sedikit penjelasan mengenai LKS tersebut. - Guru meminta siswa mengerjakan latihan pada lembar kerja siswa. - Guru meminta beberapa siswa menulis jawaban di papan tulis Elaborasi - Guru memfasilitasi peserta didik dalam menentukan harga penjualan, harga pembelian, untung dan rugi dalam masalah kehidupan sehari-hari. Konfirmasi - Guru bertanya tentang hal-hal yang belum diketahui siswa, khususnya mengenai harga penjualan, harga pembelian, untung, dan rugi.. - Guru meluruskan kesalahpahaman, memberikan penguatan, dan kesimpulan 60 3 Kegiatan akhir siswa membuat rangkuman dan memberikan kesimpulan mengenai materi yang telah dipelajari 10