Sejarah Pendirian Gambaran Umum Tentang Yayasan Pendidikan Harapan Medan

BAB IV TINJAUAN YURIDIS STATUS YAYASAN YANG DIDIRIKAN SEBELUM BERLAKUNYA UU NO. 16 TAHUN 2001 Jo UU NO. 28 TAHUN 2008 TENTANG YAYASAN STUDI KASUS DI YAYASAN PENDIDIKAN HARAPAN MEDAN

A. Gambaran Umum Tentang Yayasan Pendidikan Harapan Medan

1. Sejarah Pendirian

Orde baru yang lahir tahun 1966 menempatkan proyek pendidikan pada posisi teratas dalam proses pembangunan. Dalam kaitan ini, beberapa tokoh masyarakat Sumatera Utara melahirkan pemikiran untuk mendirikan suatu lembaga pendidikan. Ide pendirian lembaga pendidikan ini ialah 71 a. Untuk membantu Pemerintah menanggulangi pendidikan. : b. Perlu adanya pendidikan yang lebih baik bagi anak didik, dengan persyaratan : 1 Mempunyai corak bernafaskan agama Islam. 2 Mempunyai mutu pendidikan yang berkualitas. 3 Mengusahakan pembayaran yang semurah-murahnya. Ide tersebut dituangkan lebih lengkap dalam Anggaran Dasar Yayasan Pendidikan Harapan Yaspendhar sebagai maksud dan tujuan sebagai berikut : a. Membantu manusia susila yang berke-Tuhan-an Yang Maha Esa serta mempunyai keinsyafan bertanggung jawab terhadap usaha mewujudkan suatu masyarakat sejahtera berdasarkan ajaran Pancasila. b. Membantu Pemerintah dalam melaksanakanmempertinggi pendidikan, pengajaran dan penyebaran ilmu pengetahuan di kalangan anak didik 71 Yayasan Pendidikan Harapan, Pengabdian Yaspendhar Dalam Usaha Mencerdaskan Kehidupan Bangsa, Medan : Yaspendhar, 1992, hal. 1. khususnya dan masyarakat Indonesia umumnya menuju tertib masyarakat ber-Pancasila, segala sesuatu dalam arti kata seluas-luasnya. Untuk mewujudkan maksud dan tujuan tersebut, disusunlah rencana usaha yang akan dilaksanakan, yaitu 72 a. Menerima anak didik sebanyak-banyak dengan tidak memandang perbedaan suku dan mempunyai kepercayaan berke-Tuhan-an Yang Maha Esa. : b. Membuka dan membangun taman-taman pendidikan atau rumah-rumah sekolah dari tingkat taman kanak-kanak sampai dengan tingkatan universitas. c. Memberikan subsiditunjangan belajar kepada pelajar-pelajar yang mempunyai bakat dan kecakapan guna melanjutkan pelajarannya ke tingkat yang lebih tinggi. d. Mengusahakan penerbitan, penerjemahan karya ilmiah serta bacaan lainnya yang bermanfaat bagi masyarakat. e. Mengadakan hubungan kerjasama, di bidang pendidikan dengan negara- negara sahabat dalam batas-batas yang tidak merugikan kepentingan nasional dan mengorbankan kepribadian bangsa. f. Mengadakan research untuk kemajuan ilmu pengetahuan. Hasil rumusan dari pertemuan-pertemuan yang diadakan oleh para tokoh masyarakat tersebut, disertai dengan usaha untuk mewujudkannya, telah menunjukkan titik cerah dengan diserahkannya izin pemakaian gedungtanah di Jl. Imam Bonjol No. 35 oleh Pemerintah cq Dep. P dan K kepada mereka. Gedung inilah yang dipergunakan oleh Yaspendhar dan belakangan diadakan perbaikan dan pembangunan baru. Gedung dan tanah ini mulanya merupakan bekas sekolah Oranye School, pemiliknya Medansche School Vereeniging dengan Hak Erfacht, kemudian setelah kembali ke Pemerintah gedung tersebut diserahkan kepada Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan FKIP Negeri, Sekolah Hakim dan Djaksa 72 Yayasan Pendidikan Harapan, Perwujudan Visi Dan Misi Yaspendhar Membangun Kebersamaan Dan Profesionalisme Religius Dalam Menghadapi Tantangan Era Globalisasi, Medan : Yaspendhar, 2007, hal. 2. SHD, Sekolah Menengah Ekonomi Atas SMEA Negeri dan Pendidikan Guru Sekolah Lanjutan Pertama PGSLP Negeri. Pada tahun 1958 gedung ini hanya diberikan kepada Institut Keguruan dan Ilmu Pendidikan IKIP Negeri dan akhirnya Institut Agama Islam Negeri IAIN 73 a. Raja Syahnan, S.H. . Setelah Pemerintah memindahkan sekolah-sekolah tersebut ke tempat lain yang lebih baik, pada tanggal 5 Januari 1967 diadakan serah terima kepada pihak Perguruan Harapan Berita Acara Serah Terima No. 53PerwDSkp67, masing- masing ditanda tangani oleh Alm. Bapak Moh. Alwi Oemry Kepala Perwakilan P dan K Sumatera Utara pada waktu itu dari pihak Pemerintah dan Bapak Raja Syahnan S.H., dari pihak perguruan Harapan. Setelah perguruan ini berjalan beberapa bulan, maka dibentuklah suatu Yayasan dengan nama Yayasan Pendidikan Harapan melalui akte No. 30 tgl. 30 Mei 1967 Notaris P. Batubara di Medan dengan para Pendiri sebagai berikut : b. Arifin Pulungan, S.H. c. Djafar Harahap d. Arifin Jonain Harahap e. T.M Hanafiah f. Drs. Sjoerkani g. Abdul Muluk Lubis h. Drs. Syiful A. Tanjung i. H.A Maradomsyah Siregar j. Wahid Lubis k. Rusli Idrus Kata “Harapan” mempunyai makna yang dalam, berupa harapan dari para Pendiri, agar melalui lembaga perguruan ini dapat dilahirkan manusia-manusia Indonesia yang berilmu amaliah dan beramal ilmiah untuk kebahagiaan dunia dan 73 Ibid. akhirat. Semboyan “iman, ilmu, amal” mengandung arti harapan terciptanya manusia yang penuh iman, mempunyai ilmu yang berkualitas dan dengan iman dan ilmu itu akan diamalkan bagi kepentingan negara, bangsa dan agama. 74

2. Kepengurusan

Dokumen yang terkait

Analisa Kecenderungan Kunjungan Pasien Rawat Jalan Tahun 1999 - 2003 untuk Meramalkan Kunjungan Pasien Rawat Jalan Tahun 2004 - 2008 di RSU Dr. Pirngadi Medan dengan Metode Deret Berkala

0 31 87

Implementasi UU No 28 Tahun 2004 Tentang Yayasan Dalam Pengelolaan Yayasan Di Yayasan Pesantren Modern Daar Al-Uluum Asahan-Kisaran

4 85 114

Perubahan Akta Pendirian Yayasan Setelah Keluarnya Uu No 16 Tahun 2001 Jo Uu No 28 Tahun 2004 Tentang Yayasan

4 107 145

Salinan UU 28 Tahun 2004 Perubahan UU 16 Tahun 2001 tentang Yayasan

1 1 12

Tinjauan Yuridis Tentang Status Yayasan Yang Didirikan Sebelum Berlakunya Uu No. 16 Tahun 2001 Jo Uu No. 28 Tahun 2004 Tentang Yayasan (Studi Kasus Di Yayasan Pendidikan Harapan Medan)

0 0 9

Tinjauan Yuridis Tentang Status Yayasan Yang Didirikan Sebelum Berlakunya Uu No. 16 Tahun 2001 Jo Uu No. 28 Tahun 2004 Tentang Yayasan (Studi Kasus Di Yayasan Pendidikan Harapan Medan)

0 0 1

Tinjauan Yuridis Tentang Status Yayasan Yang Didirikan Sebelum Berlakunya Uu No. 16 Tahun 2001 Jo Uu No. 28 Tahun 2004 Tentang Yayasan (Studi Kasus Di Yayasan Pendidikan Harapan Medan)

0 0 17

Tinjauan Yuridis Tentang Status Yayasan Yang Didirikan Sebelum Berlakunya Uu No. 16 Tahun 2001 Jo Uu No. 28 Tahun 2004 Tentang Yayasan (Studi Kasus Di Yayasan Pendidikan Harapan Medan)

0 0 33

Tinjauan Yuridis Tentang Status Yayasan Yang Didirikan Sebelum Berlakunya Uu No. 16 Tahun 2001 Jo Uu No. 28 Tahun 2004 Tentang Yayasan (Studi Kasus Di Yayasan Pendidikan Harapan Medan)

0 0 3

UU No 16 2001 tentang Yayasan

1 0 23