Perikanan Perindustrian Sumber Daya Alam Daerah .1 Pertanian

71 yang paling sedikit berada di Kecamatan Pulau Banyak Barat dimana tidak ada seekorpun sapi potong di sana. Sedikitnya ternak sapi yang ada di Kecamatan Pulau Banyak Barat disebabkan kondisi geografis yang kurang mendukung karena merupakan daerah kepulauan sehingga luas ladang penggembalaan tidak mencukupi. Dengan semakin banyaknya ternak sapi di Kabupaten Aceh Singkil, akan memberikan dampak yang positif bagi masyarakat. Karena dengan semakin banyak peternakan sapi maka harga daging sapi akan semakin rendah, sehingga masyarakat kelas menengah kebawah bisa memenuhi kebutuhan proteinnya dan tentunya hal ini dapat menambah pendapatan keluarga 70 .

2.1.5.4 Perikanan

Kabupaten Aceh Singkil merupakan daerah yang memilikipotensi yang cukup besar pada bidang Kelautan dan Perikanan.Keanekaragaman sumberdaya perikanan yang terkandung didalamnya memberikan harapan bagi kesejahteraan masyarakat. Luasnya kelautan yang terdapat di Kabupaten Aceh Singkil merupakan potensi daerah yang patut disyukuri karena potensi tersebut apabila dikelola dengan sebaik-baiknya akan mendatangkan kesempatan usaha dan kesejahteraan bagi masyarakat Kabupaten Aceh Singkil. Pemanfaatan potensi kelautan telah lama dilakukan di Kabupaten Aceh singkil ditunjukkan dengan banyaknya nelayan tradisional dan modern yang masih menumpukan harapan hidup mereka dari hasil laut. Dapat dikatakan bahwa nelayan tradisional merupakan nelayan yang masih menggunakan alat-alat konvensional dalam 70 Ibid, Universitas Sumatera Utara 72 penangkapan ikan sedangkan nelayaan modern telah menggunakan peralatan dengan teknologi tinggi termasuk kapal yang digunakan.Walaupun demikian, mereka telah memanfaatkan potensi kelautan tersebut dengan sebaik-baiknya sehingga bermanfaat bagi mereka sendiri maupun bagi masyarakat yang berada di Kabupaten Aceh Singkil. Hal ini membuat roda perekonomian di Aceh Singkil berputar dengan adanya pasokan ikan-ikan segar yang langsung ditangkap dari laut dan kemudian didistribusikan ke berbagai daerah didalam dan diluar Kabupaten Aceh Singkil. Geografis daerah Aceh Singkil yang berbatasan dengan Samudera Hindia, menyebabkan Aceh Singkil memiliki potensi bahari yang sangat besar untuk dikembangkan.Produksi hasil perikanan tangkap pada tahun 2013 sebesar 10.766,19 ton, hasil ini meningkat dibandingkan dengan produksi pada tahun 2012 hanya sebesar 10.371,20 ton 71 .

2.1.5.5 Perindustrian

Sektor industri merupakan salah satu penopang kegiatan ekonomi masyarakat Aceh Singkil.Sebanyak 224 unit industry makanan tersebar di seluruh Aceh Singkil dan 158 unit industri kayu pada tahun 2013 72 .

2.1.5.6 Energi